Mobil Terbang 'AeroMobil' Siap meluncur di 2017

Rabu, 18 Maret 2015 - Rendy Nugroho

MerahPutih Otomotif - Inovasi di bidang otomotif dunia agar bisa menjelajahi tak hanya daratan tapi juga angkasa rumornya tak perlu lama lagi menunggu dan bekal benar-benar menjamah pasar otomotif. Kemajuan tersebut sudah nyata dan segera "lahir". Wujudnya adalah kendaraan masa depan yang bisa mengudara.

Mobil terbang buatan perusahaan Slovakia muncul pertama kali sebagai prototype awal dengan nama AeroMobil 3.0 bulan Oktober 2014 lalu dan seketika menggemparkan jagat otomotif internasional.

Kemampuan menjelajahi angkasa bukan satu-satunya kecanggihan yang dimiliki oleh si 'Flying Roadster'. Selain kelasnya yang eksklusif karena termasuk sportscar, ia telah dilengkapi teknologi modern self-driving ala masa depan.

Seperti dilansir dari Popular Science, "Rencana kami, yang optimistis adalah antara tahun 2016-2017, produksi pertama mobil terbang akan dikirimkan kepada konsumen," ungkap CEO AeroMobil, Juraj Vuculik.

Saat ini, yang harus dilakukan perusahaan adalah melakukan pengetesan, "Untuk memastikan AeroMobil memenuhi peraturan dan laik terbang", paparnya.

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan