Kisah Menegangkan Peggy Melati Sukma Ketika Bela Palestina
Rabu, 20 Desember 2017 -
MerahPutih.com - Artis sinetron Peggy Melati Sukma semakin aktif melakukan kegiatan kemanusiaan setelah memutuskan untuk berhijab beberapa tahun lalu.
Peggy yang kini bernama Khadijah rela menghabiskan perhatian untuk membantu rakyat Palestina di garis terdepan.
Melalui salah satu lembaga dakwah, Peggy mencurahkan waktu, tenaga, hingga hartanya untuk membantu rakyat Palestina.
"Kerja dakwah, tiga tahun ini kami bekerja untuk negeri Syam, khususnya Palestina dan Suriah. Konsen saya kepada anak dan perempuan," kata Peggy saat jumpa pers di kantor AQL, Tebet Utara, Jakarta, Rabu (20/12).
Peggy mengaku dengan aktivitas saat ini, ia kerap berhadapan dan diinterogasi pasukan Israel, agar dapat memasok berbagai alat medis dan obat-obatan.
"Kami konsen memberikan kaki dan tangan robotik kepada korban cacat. Kami bersama tim juga menyiapkan sekolah untuk anak-anak cacat," kata dia.
Selain itu, tim dia juga bekerja menyiapkan berkas dan dokumen agar bantuan dapat masuk ke Jalur Gaza.
Untuk kebutuhan terkini, sambung Peggy, warga Palestina sedang membutuhkan banyak kantong darah. Sebab, belakangan perlawanan rakyat Palestina terhadap tentara Israel semakin radikal
"Kami juga menyediakan dan memfasilitasi kantong darah untuk aksi intifadah selanjutnya," ucap dia. (Fdi)
Baca berita terkait Palestina lainnya: Tentara Israel Bubarkan Aksi Protes Rakyat Palestina dengan Granat