Ciri Malam Lailatul Qadar, Yuk Semangat Beribadah

Rabu, 27 Maret 2024 - Ikhsan Aryo Digdo

MerahPutih.com - Tidak ada yang mengetahui secara pasti kapan datangnya malam Lailatul Qadar. Malam istimewa yang lebih baik dari seribu bulan ini memang disembunyikan agar umat muslim tetap semangat beribadah hingga akhir Ramadan.

Malam Lailatul Qadar datang di 10 hari terakhir Ramadan, terutama di malam-malam ganjil, seperti 21, 25, hingga 27.

Baca juga:

Kapan Malam Lailatul Qadar? Ini 3 Fakta yang Perlu Kamu Ketahui

Meski tidak ada yang tahu kapan waktu pastinya Lailatul Qadar, ada beberapa tanda malam tersebut telah datang.

Menurut laman Rumayshoo, ciri malam Lailatul Qadar dapat dilihat dari keadaan cuaca pada suatu malam. Pada malam tersebut cuaca terasa tidak terlalu panas dan tidak terlalu dingin. Cuaca pada malam tersebut sangat nyaman.

Baca juga:

Memahami Perbedaan Nuzulul Quran dan Lailatul Qadar

Kemudian, matahari yang terbit di keesokan harinya dalam keadaan putih. Matahari tersebut juga tidak terlalu menyorot, sehingga menerangkan bumi dengan cahaya yang teduh. (Al-Mu’tamad fii Al-Fiqh Asy-Syafii, 2:223).

Apabila Lailatul Qadar datang, isi malam tersebut dengan sejumlah amalan ibadah mulai dari salat, membaca Al-Qur'an, hingga memperbanyak berdoa. (ikh)

Baca juga:

Pemerintah Indonesia Kutuk Serang Teror di Rusia saat Ramadan

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan