Bulog Jamin Stok Gula Pasir Aman Sampai Tahun Depan
Senin, 11 Desember 2017 -
MerahPutih.com - Kepala Perum Bulog Sub Divre Bangka Tri Novianti menjamin stok gula pasir di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung aman hingga satu tahun ke depan.
"Stok gula pasir kita bisa mencukupi hingga satu tahun ke depan karena berlimpah," kata Novianti seperti dikutip dari Antara di Pangkalpinang, Senin (11/12).
Ia menyebutkan, stok gula pasir tercatat sebanyak 1.500 ton dan akan cukup untuk memenuhi kebutuhan sehingga masyarakat tidak perlu khawatir akan terjadi kelangkaan.
"Stok gula kita sangat banyak dan diperkirakan mencukupi untuk satu tahun ke depan," katanya.
Ia menyebutkan, Bulog bekerja sama dengan Disperindag menggelar pasar murah untuk membantu ekonomi masyarakat kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pokoknya dengan menjual gula di bawah rata-rata yakni Rp 12 ribu per kilogram dengan kualitas premium.
"Gula pasir dijual Rp 12 ribu per kilogram dengan kualitas premium. Kita sudah bekerja sama dengan Disperindag untuk menjual gula pada operasi pasar di kabupaten/kota yang ada di Babel," katanya.
Pihaknya juga akan memastikan ketersediaan stok gula terus bertambah sesuai dengan permintaan masyarakat.
"Kalau stok menipis, kami langsung mendatangkan tambahan pasokan," tandasnya.
Ia menambahkan, harga gula pasir juga akan stabil menjelang Natal dan Tahun Baru 2018, karena pasokan dari daerah sentra produksi lancar.
"Diperkirakan harga gula pasir ini akan tetap bertahan normal menjelang Natal dan Tahun Baru, karena permintaan tidak mengalami peningkatan seperti tahun-tahun sebelumnya," katanya. (*)