Begini Kondisi Terkini Novel Baswedan Usai Operasi Selaput Mata

Rabu, 27 Desember 2017 - Noer Ardiansjah

MerahPutih.com - Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak mengungkapkan bahwa kondisi penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan semakin membaik.

"Beberapa minggu yang lalu Novel melakukan operasi penanaman selaput mata di sebelah kiri. Perkembangannya agak positif," kata Dahnil dalam diskusi 'Catatan Akhir Tahun 2017: Satu Tahun Politik Anti Korupsi Pemerintahan Jokowi' di Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (27/12).

Menurut Dahnil, Novel akan menjalani operasi penanaman kornea artificial pada Februari tahun depan. Pemasangan kornea buatan itu menunggu perkembangan positif dari selaput mata yang baru saja dipasang.

"Dia (Novel) akan melakukan operasi penanaman kornea artificial pada 1 Februari 2018," ujarnya.

Danhil menuturkan, agenda operasi kornea tersebut tergantung perkembangan. Jika pertumbuhan selaput mata lancar, maka operasi kornea bisa segera dilakukan.

"Kalau lancar Maret 2018 Novel bisa kembali ke Indonesia. Mohon doanya supaya enggak dituduh pura-pura sakit oleh Fahri Hamzah," tandas Dahnil.

Dahnil juga menyampaikan kekecewaan Novel terhadap kinerja kepolisian yang terbilang lamban dalam mengungkap teror penyiraman air keras yang telah berlangsung selama delapan bulan tersebut.

Selain itu, Dahnil juga menyayangkan sikap Presiden Joko Widodo yang terkesan tak memberi perhatian serius pada kasus teror yang mencederai kerja-kerja pemberantasan korupsi di tanah air tersebut.

"Yang jelas, Novel mengalami kecacatan pada mata. Sayangnya Presiden Jokowi tak memberi upaya maksimal mengungkap kasus ini," tandasnya. (Pon)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan