Bantah Putus Hubungan dengan Gerindra di Jabar, PKS Yakin Deklarasi Bersama

Jumat, 24 November 2017 - Zulfikar Sy

MerahPutih.com - Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera masih meyakini Gerindra akan ikut bersama PKS mengusung Dedi Mizwar-Ahmad Syaikhu di Pilgub Jawa Barat 2018.

Hal itu dinyatakan Mardani menyusul kerenggangan PKS-Gerindra soal penentuan cagub-cawagub Pilkada Jabar.

"PKS tidak putus dengan Gerindra. Insyaallah empat partai ini (Gerindra, PKS, PAN dan Demokrat) akan bersama Deddy Mizwar dan Ahmad Syaikhu," kata Mardani kepada awak media, Jumat (24/11).

Diakuinya, sejak awal PKS dan Gerindra selalu menjalin komunikasi politik di Pilkada Jabar. Alhamdulillah, saat ini bertambah menjadi empat partai.

"Makanya kami pun nanti akan mendeklarasikan resminya bareng-bareng kok. Kalau sekarang kan ada tiga tapi kita belum deklarasi. Nanti deklarasinya bareng-bareng," ujar dia.

Disinggung waktu deklarasinya, anggota Komisi II DPR ini belum mau membocorkan.

"Sebetulnya Gerindra sangat berharap kita bisa segera deklarasi tetapi ada beberapa pekerjaan yang sedang dilakukan terkait dengan mesin politik. Nah proses itu yang lagi dijalani dan teman Gerindra punya hak untuk menjalankan proses dan dinamika internal itu," tuturnya.

"Yakin Gerindra ikut PKS di Pilgub Jabar?" tanya wartawan. "Insyaallah kami yakin insyaallah," pungkas Mardani. (Fdi)

Baca juga berita lainnya dalam artikel: Figur Pendamping Ridwan Kamil dalam Pilgub Jabar Belum Final

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan