Trump Tidak akan Larang TikTok di AS Jika Hal Ini Terjadi

Muchammad YaniMuchammad Yani - Rabu, 05 Agustus 2020
Trump Tidak akan Larang TikTok di AS Jika Hal Ini Terjadi

Trump ingin perusahaan AS membeli TikTok. (Foto: Ars Technica)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BEBERAPA hari lalu, Presiden AS Donald Trump mengatakan bahwa ia akan melarang TikTok di negaranya tersebut. Alasannya, TikTok menjadi ancaman keamanan negara karena dapat membagikan data penggunanya kepada pemerintah Tiongkok. Sebelumnya, ia mengumukan akan memblokir TikTok pada 2 Agustus. Kabar terbaru menyatakan bahwa Trump akan memblokir TikTok pada 15 September.

Mengutip The Verge, Trump mengklaim bahwa TikTok akan gulung tikar di AS pada 15 September jika perusahaan unduknya di Cina, ByteDance, tidak menjualnya dan memberi banyak uang kepada Departemen Keuangan AS. Pernyataan ini juga diiringi dengan rumor bahwa Microsoft telah melakukan negosiasi untuk mengakuisisi perusahaan tersebut.

Baca juga:

Gemar Belanja Online? Kamu Harus Tahu Istilah-Istilah Ini

Trump sebelumnya ingin memblokir TikTok pada 2 Agustus. (Foto: ABC News)
Trump sebelumnya ingin memblokir TikTok pada 2 Agustus. (Foto: ABC News)

Kabar ini disampaikan langsung oleh Trump di Gedung Putih pada Senin (3/8) dan menguraikan bagaimana ia percaya Microsoft atau perusahaan lain yang “besar, aman, dan sangat Amerika” harus membeli TikTok. Trump berpendapat bahwa AS harus membeli perusahaan dari ByteDance dan bukan hanya beropasi di AS, Kanada, Australia, dan Selandia Baru.

“Membeli 30 persen saham adalah hal yang rumit,” ujar Trump.

Trump menegaskan bahwa kesepakatan yang terjadi, AS harus mendapatkan bagian dari penjualan TikTok dan masuk ke kas Departemen Keuangan AS. Ia tidak menjelaskan apa maksud dari pernyataannya ini, tetapi ia membandingkan hubungan antara pemerintah AS dan perusahaan antara pemilik dan penyewa.

Baca juga:

Fitur Baru WhatsApp, Bikin Hidup Tenang

Microsoft rumornya sedang mengakuisisi TikTok. (Foto: NTD News)
Microsoft rumornya sedang mengakuisisi TikTok. (Foto: NTD News)

“Saat ini mereka tidak memiliki hak apapun kecuali kita memberikannya kepada mereka. Jadi jika kita akan memberi mereka hak, maka bagiannya juga harus masuk ke negara ini,” kata Trump.

“Itu sedikit seperti (hubungan) pemiliki-penyewa. Tanpa sewa, penyewa tidak memiliki apa-apa,” lanjutnya.

Trump menyebut bahwa TikTok akan ditutup pada 15 September kecuali Microsoft atau perusahaan lain membelinya dan membuat kesepakatan yang tepat, sehingga Departemen Keuangan AS mendapatkan banyak uang.

Pemerintah Trump telah melarang TikTok dengan alasan potensi ancaman keamanan nasional atau untuk menghukum Tiongkok karena COVID-19. TikTok sendiri mengatakan pihaknya tetap berkomitmen pada basis pengguna AS yang besar.

“TikTok akan ada di sini selama bertahun-tahun mendatang,” kata Josh Gartner, juru bicara perusahaan. (and)

Baca juga:

Ini 3 Cara Mendukung Bisnis Teman Biar Makin Laris

#TikTok
Bagikan
Ditulis Oleh

Muchammad Yani

Lebih baik keliling Indonesia daripada keliling hati kamu

Berita Terkait

Fun
Mario G Klau Kepancing Konten Viral TikTok Cinta LDR Bikin Lagu Pulanglah, Selami Liriknya!
‘Pulanglah’ terinspirasi dari sebuah konten viral TikTok yang menampilkan kisah pasangan yang saling mencintai tapi terpisah oleh jarak.
Wisnu Cipto - Minggu, 02 November 2025
Mario G Klau Kepancing Konten Viral TikTok Cinta LDR Bikin Lagu Pulanglah, Selami Liriknya!
Berita Foto
Menilik Aksi Kampung Tiktokers Kampanyekan Jersey Produk Lokal Buatan UMKM
Aksi tiktokers live streaming menjual produk Jersey buatan UMKM Sinergi Adv Nusantara, Kampung Tiktokers, Sukabumi, Jawa Barat.
Didik Setiawan - Kamis, 30 Oktober 2025
Menilik Aksi Kampung Tiktokers Kampanyekan Jersey Produk Lokal Buatan UMKM
Indonesia
TikTok Akhirnya Serahkan Data Detail Live Demo Agustus, Komdigi Cabut Status Pembekuan Izin
TikTok telah memenuhi kewajiban menyerahkan data detail eskalasi traffic dan aktivitas monetisasi TikTok Live pada periode demonstrasi 25–30 Agustus 2025 yang diminta pemerintah.
Wisnu Cipto - Senin, 06 Oktober 2025
TikTok Akhirnya Serahkan Data Detail Live Demo Agustus, Komdigi Cabut Status Pembekuan Izin
Indonesia
Komdigi Bekukan Izin Live TikTok, DPR Khawatirkan Nasib UMKM
TikTok telah menjadi ekosistem penting bagi UMKM yang membuka ases pasar lebih luas.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 04 Oktober 2025
Komdigi Bekukan Izin Live TikTok, DPR Khawatirkan Nasib UMKM
Indonesia
Komdigi Bekukan Izin TikTok Sampai Bersedia Berikan Data Detail Live Demo Agustus
Pembekuan izin diberlakukan karena TikTok dinilai tak patuhi peraturan perundang-undangan.
Wisnu Cipto - Jumat, 03 Oktober 2025
Komdigi Bekukan Izin TikTok Sampai Bersedia Berikan Data Detail Live Demo Agustus
ShowBiz
Rombongan Bodonk Koplo Hadirkan Lagu 'Kasih Tahu Mama (Malam Minggu)', Simak Lirik Lengkapnya
Kasih Tahu Mama (Malam Minggu) menyusul lagu Calon Mantu Idaman yang viral di TikTok.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 02 Oktober 2025
Rombongan Bodonk Koplo Hadirkan Lagu 'Kasih Tahu Mama (Malam Minggu)', Simak Lirik Lengkapnya
Indonesia
Presiden Prabowo Pantau Kinerja Menkeu Purbaya Lewat Konten TikTok
"Presiden cuma bilang langkahnya bagus. Saya nggak tahu yang disebut yang mana. Rupanya beliau ngikutin saya di TikTok," katanya.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 September 2025
Presiden Prabowo Pantau Kinerja Menkeu Purbaya Lewat Konten  TikTok
ShowBiz
Lirik Lagu 'Love Me Not', Single dari Ravyn Lenae yang Kembali Populer berkat TikTok
Lagu Love Me Not mengisahkan tentang hubungan cinta yang tidak pasti.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 22 September 2025
Lirik Lagu 'Love Me Not', Single dari Ravyn Lenae yang Kembali Populer berkat TikTok
ShowBiz
Lirik Lagu ‘Gaun Merah’ Tryana yang Viral di TikTok, Bikin Warganet Ikut Nyanyi
Potongan lagu Gaun Merah kerap dijadikan latar musik untuk video-video bertema cinta.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 20 September 2025
Lirik Lagu ‘Gaun Merah’ Tryana yang Viral di TikTok, Bikin Warganet Ikut Nyanyi
Indonesia
Provokasi Bakar Bandara Soetta di TikTok, Pekerja Swasta Jadi Tersangka
Meski telah ditetapkan sebagai tersangka, penyidik tidak melakukan penahanan terhadap CS, melainkan mewajibkan yang bersangkutan untuk melapor dua kali dalam sepekan.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 04 September 2025
Provokasi Bakar Bandara Soetta di TikTok, Pekerja Swasta Jadi Tersangka
Bagikan