Survei Indikator, Elektabilitas Prabowo Semakin Meroket, Ganjar Anies Cenderung Turun

Andika PratamaAndika Pratama - Senin, 01 Mei 2023
Survei Indikator, Elektabilitas Prabowo Semakin Meroket, Ganjar Anies Cenderung Turun

Menteri Pertahanan Prabowo saat menghadiri pengukuhan gelar adat di Istano Basa Pagaruyung, Sabtu, (29/4/2023). ANTARA/Muhammad Zulfikar.

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Indikator Politik Indonesia merilis hasil survei terkait elektabilitas tren tiga nama calon presiden (capres) 2024 yakni Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan secara virtual via zoom, Minggu (30/4).

Nama Prabowo, yang merupakan Ketua Umum Partai Gerindra semakin meroket dalam kurun waktu dua bulan terakhir dibandingkan dengan Ganjar dan Anies.

Baca Juga

Megawati Bela Ganjar yang Disudutkan karena Tolak Timnas Israel

Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi memaparkan, alasan tren Prabowo meningkat lantaran faktor Approval Rating Presiden RI Jokowi mencapai 78,5 persen.

Prabowo menurut dia adalah pihak yang sangat diuntungkan dengan kenaikan tingkat kepuasan kinerja Jokowi yang naik dari bulan Maret 73,1 persen menjadi 78,5 persen pada bulan April 2023.

“Ini kabar baik buat Pak Prabowo. Dia naik terus,” jelas Burhanuddin.

Diketahui, dalam tiga nama calon presiden 2024 suara Ganjar memang masih tertinggi mencapai 34 persen, kemudian disusul Prabowo 31,7 persen dan Anies 25,2 persen.

Akan tetapi, menurut Burhanuddin ketiga nama tersebut jika dilakukan pemilihan pilpres saat ini belum ada yang bisa menang dalam satu putaran.

“Kita harus menunggu lebih sabar karena masih ada 10 bulan ke depan. Polanya semua konsisten ya. Ganjar turun. Anies turun. Prabowo naik.” Ucap Burhanuddin.

Baca Juga

Senyum Megawati saat Foto Bersama Elite PPP dan PDIP

Hasil survei merilis grafik Indikator Politik dalam 6 bulan terakhir, Prabowo 26.3 persen pada bulan Oktober 2022. Kemudian turun menjadi 23.9 persen pada bulan November 2022. Lalu, turun pada Februari 2023 menjadi 24,1 persen naik lagi mencapai 27 persen pada Maret 2023. Dan, kembali naik pada April 2023 mencapai 31,7 persen.

Adapun Bawono Kumoro sebagai salah satu Peneliti IPI memaparkan bahwa Prabowo semakin meroket elektabilitasnya lantaran kinerja positifnya sebagai Menteri Pertahanan, komunikasi yang terjalin antara Prabowo dengan Jokowi cukup baik.

“Dalam dua bulan terakhir, pola dukungan publik terhadap Prabowo cenderung mengikuti pola kepuasan atas kinerja Presiden.” Jelas Bawono.

“Keberhasilan Prabowo Subianto menuai dukungan dari sebagian pemilih Presiden Jokowi tidak terlepas dari sokongan-sokongan Presiden dalam berbagai kesempatan. Sehingga, di mata pemilih Presiden Jokowi dalam dua pemilu terdahulu Prabowo diasosiasikan sebagai bakal calon Presiden yang paling direstui Presiden,” kata Bawono.

Adapun temuan survei nasional ini dilakukan selama periode 11-17 April 2023 dengan total sejumlah 1.220 Responden. Penarikan sampel menggunakan metode multistage random sampling. Sampel berasal dari seluruh provinsi yang terdistribusi secara proporsional. (Pon)

Baca Juga

Survei Indikator: Kejaksaan jadi Lembaga Penegak Hukum Paling Dipercaya Publik

#Prabowo Subianto #Anies Baswedan #Ganjar Pranowo
Bagikan
Ditulis Oleh

Ponco Sulaksono

Berita Terkait

Indonesia
Bukan Oppa K-Pop! Ternyata Inilah Idola Utama Presiden Prabowo Subianto dari Korea Selatan
Hal ini disampaikan saat meresmikan PT Lotte Chemical Indonesia, pabrik petrokimia terbesar se-Asia Tenggara di Cilegon
Angga Yudha Pratama - Kamis, 06 November 2025
Bukan Oppa K-Pop! Ternyata Inilah Idola Utama Presiden Prabowo Subianto dari Korea Selatan
Indonesia
Prabowo Bantah Takut dengan Jokowi, Minta Rakyat Hormati Mantan Presiden
Presiden RI, Prabowo Subianto, membantah takut dengan Jokowi. Ia mengatakan, bahwa masyarakat harus menghormati mantan pemimpin bangsa.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Prabowo Bantah Takut dengan Jokowi, Minta Rakyat Hormati Mantan Presiden
Indonesia
Prabowo Mau Borong 30 Rangkaian KRL, Jumlah Penumpang Diprediksi Tembus 400 Juta Orang
Prabowo mau borong 30 rangkaian KRL, jumlah penumpang diprediksi bisa menembus 400 juta orang.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Prabowo Mau Borong 30 Rangkaian KRL, Jumlah Penumpang Diprediksi Tembus 400 Juta Orang
Indonesia
Prabowo Mau Bayar Utang Whoosh Pakai Uang Sitaan Korupsi, Ekonom: Enggak Bakal Cukup!
Presiden RI, Prabowo Subianto, mau membayar utang Whoosh pakai uang sitaan korupsi. Ekonom menyebutkan, bahwa hal itu tidak akan cukup.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Prabowo Mau Bayar Utang Whoosh Pakai Uang Sitaan Korupsi, Ekonom: Enggak Bakal Cukup!
Indonesia
Respons Kecelakaan KA Bangunkarta, DPR Ingatkan KAI Target Zero Accident dari Prabowo
Keselamatan operasional kereta api harus menjadi prioritas utama demi mencegah terulangnya kecelakaan di jalur rel.
Wisnu Cipto - Rabu, 05 November 2025
Respons Kecelakaan KA Bangunkarta, DPR Ingatkan KAI Target Zero Accident dari Prabowo
Indonesia
Prabowo Mau Tambah Rangkaian KRL, Waktu Tunggu Jadi Lebih Pendek di Jam Krusial
Presiden RI, Prabowo Subianto, ingin menambah 30 rangkaian KRL. Komisi V DPR menyebutkan, bahwa waktu tunggu KRL bakal jadi lebih pendek di jam krusial.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Prabowo Mau Tambah Rangkaian KRL, Waktu Tunggu Jadi Lebih Pendek di Jam Krusial
Indonesia
Ternyata, Prabowo Andalkan Duit dari Sini untuk Alokasi Bayar Utang Whoosh
Saat ini, Indonesia memiliki kewajiban pembayaran utang untuk proyek kerata Whoosh sekitar Rp 1,2 triliun per tahun kepada China.
Wisnu Cipto - Rabu, 05 November 2025
Ternyata, Prabowo Andalkan Duit dari Sini untuk Alokasi Bayar Utang Whoosh
Indonesia
Prabowo Alokasikan Rp 5 Triliun untuk Tambah 30 Rangkaian KRL, ini Respons Komisi V DPR
Presiden RI, Prabowo Subianto, mengalokasikan Rp 5 triliun untuk menambah rangkaian KRL. Komisi V DPR pun mendukung hal tersebut.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Prabowo Alokasikan Rp 5 Triliun untuk Tambah 30 Rangkaian KRL, ini Respons Komisi V DPR
Indonesia
Prabowo Minta Utang Whoosh Jangan Lagi Dipolitisasi, Tegaskan Bukan Proyek Untung-Rugi
Prabowo menekankan proyek transportasi publik seperti Whoosh tidak seharusnya dilihat dari sisi keuntungan finansial semata, melainkan dari manfaatnya bagi masyarakat.
Wisnu Cipto - Selasa, 04 November 2025
Prabowo Minta Utang Whoosh Jangan Lagi Dipolitisasi, Tegaskan Bukan Proyek Untung-Rugi
Indonesia
Prabowo soal Utang Whoosh: Enggak Usah Khawatir, Saya Tanggung Jawab Semuanya
Presiden RI, Prabowo Subianto, angkat bicara soal polemik utang Whoosh. Ia mengatakan, bahwa masyarakat tak perlu khawatir.
Soffi Amira - Selasa, 04 November 2025
Prabowo soal Utang Whoosh: Enggak Usah Khawatir, Saya Tanggung Jawab Semuanya
Bagikan