Wisata Indonesia

Pengembangan Kota Tua dan Jakarta Barat Sebagai Tempat Pariwisata

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Selasa, 02 November 2021
Pengembangan Kota Tua dan Jakarta Barat Sebagai Tempat Pariwisata

Pengembangan Kota Tua sebagai wisata warisan. (Foto: Unsplash/Visual Karsa)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PENUTUPAN acara Indonesia Heritage Week (IHH) 2021 membicarakan tentang pengembangan Kota Tua dan Jakarta Barat sebagai tempat pariwisata. Kota Tua dan Jakarta Barat bisa menjadi tempat wisata yang siap menarik pelancong.

IHH menyelenggarakan acara itu dalam rangka perayaan World Tourism day, hari Museum Nasional, dan juga Pekan Budaya Nasional. Acara itu sudah berlangsung dari 21 Oktober hingga berakhir pada 30 Oktober 2021 yang ditemani oleh Ikhe Mutiara dari Abang None Jakarta Barat 2020 sebagai host-nya.

Baca Juga:

Inovasi, Adaptasi, dan Kolaborasi Jadi Kunci Perkembangan Pariwisata

IHH 2021 merupakan sebuah program yang diiniasi untuk mendorong pengembangan potensi dan memperkuat upaya promosi wisata warisan di Indonesia. Sherly Yuliana, sebagai kepala suku dinas pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) Jakarta Barat menjadi salah satu pembicara dalam acara penutupan ini.

Rencana pengembangan destinasi kota Jakarta. (Foto: Istimewa)

Seperti yang kita ketahui, banyak tempat wisata potensial yang dapat dikunjungi di daerah Jakarta Barat. Sesuai dengan kebijakan Gubernur untuk sektor pariwisata, saat ini Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sedang mengembangkan kawasan destinasi wisata. Pada program kerjanya, pemerintah fokus pada dua hal, yaitu placemaking kawasan urban di wilayah kota administrasi serta pembukaan kembali destinasi wisata secara bertahap yang disesuaikan dengan situasi pandemi COVID-19.

"Dan untuk placemaking kawasan urban, di Jakarta Barat itu ada kawasan Kota Tua dan juga Glodok. Sebagaimana Kota Tua merupakan destinasi wisata sejarah bertaraf Internasional yang berkelanjutan secara ekonomi, sosial-budaya, dan lingkungan," ujar Sherly.

Baca Juga:

Pariwisata Indonesia Diharapkan Meningkat di 2022

Sherly menjelaskan mengenai kebijakan-kebijakan dalam pengembangan potensi dan upaya promosi disertai heritage di kota administrasi Jakarta Barat, khususnya di kawasan kota tua. "Saya informasikan pula bahwa Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pada saat ini sedang melaksanakan penataan kawasan Kota Tua," tambahnya.

Konsep penataan stasiun Jakarta Kota untuk pengupayaan pengembangan pada Kota Tua. (Foto: Istimewa)

Upaya pengembangan itu dijelaskan lebih lanjut oleh Irfal Guci, sebagai Perwakilan Pengelola Kawasan (UPK) Kota Tua. Ia sependapat dengan Sherly bahwa Kawasan Kota Tua akan hadir dalam warna baru. "Saya berbicara tentang pengembangan saat ini. Yang berkembang saat ini adalah seperti tadi bu Sherly katakan, sudah ada penataan baru," jelasnya.

Ia menambahkan yang paling dekat dengan Kota Tua, saat ini adalah penataan stasiun Jakarta Kota karena ada MRT. Tak lupa, ia menunjukkan konsep penataan stasiun Jakarta Kota yang infrastrukturnya semakin tertata. (mic)

Baca Juga:

Sumatera Selatan Jadikan Pariwisata sebagai Program Unggulan

#Travel #Wisata Indonesia #Pariwisata Indonesia #Jakarta #Kota Tua
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Indonesia
Prakiraan BMKG: Hanya Jakarta Selatan dan Jakarta Timur Hujan Ringan pada Rabu, 12 November 2025
Adapun wilayah lain akan berawan, yakni Wilayah Administrasi Kepulauan Seribu, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Jakarta Barat.
Frengky Aruan - Rabu, 12 November 2025
Prakiraan BMKG: Hanya Jakarta Selatan dan Jakarta Timur Hujan Ringan pada Rabu, 12 November 2025
Berita Foto
Canon Luncurkan Kamera Mirrorless EOS R6 Mark III Usung Video 7K
Fotografer antusias mencoba kamera Mirrorless terbaru Canon EOS R6 Mark III dengan Lensa 45 mm saat peluncurannya di Jakarta, Selasa (11/11/2025).
Didik Setiawan - Selasa, 11 November 2025
Canon Luncurkan Kamera Mirrorless EOS R6 Mark III Usung Video 7K
Indonesia
Polisi Pastikan Pelaku Peledakan SMAN 72 Tidak Benci Agama, meski Aksinya Dilakukan di Masjid
Hasil penyelidikan awal kepolisian memastikan terduga pelaku ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading, Jakarta Utara tidak benci terhadap agama tertentu, meski aksinya dilakukan di masjid sekolah.
Wisnu Cipto - Selasa, 11 November 2025
Polisi Pastikan Pelaku Peledakan SMAN 72 Tidak Benci Agama, meski Aksinya Dilakukan di Masjid
Indonesia
Pramono Ngotot 2 Proyek di Jakarta Harus Masuk Proyek Srategis Nasional, Ini Alasanya
Dalam revitalisasi kawasan Kota Tua, Pemprov DKI akan melakukan pekerjaan infrastruktur dasar, seperti pedestrian, perbaikan jalan, dan normalisasi sungai yang dimulai pada 2026. Sedangkan, aset yang berada di bawah pengelolaan Danantara juga akan dilakukan perbaikan oleh pemerintah pusat.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 10 November 2025
Pramono Ngotot 2 Proyek di Jakarta Harus Masuk Proyek Srategis Nasional, Ini Alasanya
Berita Foto
Menhan Resmikan Layanan Immunotherapy Nusantara by Terawan di RSPPN Soedirman
Tenaga kesehatan menunjukkan plasma darah pasien imunoterapi yang siap dimasukkan kembali ke tubuh pasien usai peresmian layanan Immunotherapy Nusantara by Terawan di RSPPN Panglima Besar Soedirman, Jakarta, Senin (10/11/2025).
Didik Setiawan - Senin, 10 November 2025
Menhan Resmikan Layanan Immunotherapy Nusantara by Terawan di RSPPN Soedirman
Indonesia
Nama Kampung Ambon dan Kampung Bahari Mau Diubah, Hapus Stigma Sarang Narkoba di Jakarta
Pemprov Jakarta berniat mengubah nama kampung Kampung Bahari, Jakarta Utara dan Kampung Ambon, Jakarta Barat yang kerap dicap sebagai sarang markas bandar narkoba.
Wisnu Cipto - Senin, 10 November 2025
Nama Kampung Ambon dan Kampung Bahari Mau Diubah, Hapus Stigma Sarang Narkoba di Jakarta
Indonesia
Dampak Ledakan SMAN 72, Gendang Telinga Sebagian Korban Siswa Bolong Total
Proses pemulihan mereka akan dipantau selama dua minggu ke depan.
Wisnu Cipto - Senin, 10 November 2025
Dampak Ledakan SMAN 72, Gendang Telinga Sebagian Korban Siswa Bolong Total
Indonesia
RS Islam Jakarta Masih Rawat 13 Korban Ledakan SMAN 72, 2 Orang Masuk Intensive Care
Intensive care adalah perawatan medis khusus untuk pasien kritis atau sakit parah yang memerlukan pengawasan ketat dan peralatan canggih untuk menunjang fungsi vital.
Wisnu Cipto - Senin, 10 November 2025
RS Islam Jakarta Masih Rawat 13 Korban Ledakan SMAN 72, 2 Orang Masuk Intensive Care
Berita Foto
Petugas Brimob Senjata Lengkap Jaga Ketat SMAN 72 Jakarta Pasca Ledakan
Personel Brimob senjata lengkap berjaga di depan gerbang sekolah pasca terjadi ledakan di SMAN 72 Jakarta, Kelapa Gading, Jakarta utara, Jumat (7/11/2025).
Didik Setiawan - Jumat, 07 November 2025
Petugas Brimob Senjata Lengkap Jaga Ketat SMAN 72 Jakarta Pasca Ledakan
Berita Foto
RS Polri Kramat Jati Serahkan Jenazah Farhan dan Reno Kepada Pihak Keluarga
Simbolis penyerahan jenazah Farhan dan Reno kepada pihak keluarga di RS Bhayangkara Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat (7/11/2025).
Didik Setiawan - Jumat, 07 November 2025
RS Polri Kramat Jati Serahkan Jenazah Farhan dan Reno Kepada Pihak Keluarga
Bagikan