Golkar Nilai Airlangga Hartarto Figur Ideal Dampingi Jokowi
Presiden Joko Widodo (kanan) dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto berolahraga di kompleks Istana Bogor, Jawa Barat, Sabtu (24/3). (ANTARA FOTO/Biropers-Muchlis)
MerahPutih.com - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Sulawesi Tenggara, Ridwan Bae menilai Airlangga Hartarto figur ideal untuk mendampingi Joko Widodo pada ajang pemilihan presiden dan wakil presiden tahun 2019
"Kemenangan pasangan calon gubernur/wakil gubernur pada sembilan provinsi yang diusung Partai Golkar adalah tolok ukur yang realistis mendorong Airlangga Hartarto sebagai calon presiden mendampingi Joko Widodo," kata Ridwan di Kendari, Kamis (28/6)
Sembilan provinsi yang dimenangkan pasangan calon gubernur/wakil gubernur yang diusung Partai Golkar adalah Sulawesi Tenggara, Jawa Timur, Maluku, Maluku Utara, Sumatera Utara, Lampung, Nusa Tenggara Timur, Papua Barat dan Jawa Tengah.
Berdasarkan komunikasi jajaran ketua Partai Golkar se-Indonesia tercatat 24 pengurus daerah dari 35 DPD tingkat provinsi mengapresiasi pemikiran realistis mendorong Airlangga Hartarto sebagai calon wakil presiden berpasangan dengan Joko Widodo pada Pilpres 2019.
Musyawarah Nasional Partai Golkar memutuskan mengusung Joko Widodo sebagai calon presiden pada Pilpres 2019 karena dinilai mumpuni memimpin pemerintahan dan membangun bangsa.
"Niat mendorong Ketua Umum Airlangga Hartarto sebagai calon wakil Joko Widodo telah bergulir di kalangan kader Partai Golkar sejak lama namun masih menunggu pilkada serentak 27 Juni digelar sebagai tolok ukur realistis," katanya dilansir Antara.
Partai Golkar pasti dilirik menghadapi pilpres 2019, termasuk Joko Widodo yang sudah banyak mengetahui tentang potensi dan kekuatan politik partai berlambang pohon beringin tersebut.
"Jika Airlangga Hartarto mendampingi Joko Widodo pada Pilpres 2019 maka dipastikan Partai Golkar yang sudah memiliki infrastruktur partai sampai tingkat desa makin solid untuk memenangkan kompetisi pemilihan presiden," kata Ridwan yang juga anggota Komisi V DPR RI. (*)
Bagikan
Andika Pratama
Berita Terkait
Bahlil Lahadalia Minta Soeharto Jadi Pahlawan Nasional, Ungkit Peran Transmigrasi dalam 'Menjodohkan' Suku Jawa dan Papua
Menko Airlangga Malah Senang Emas Sumbang Inflasi Terbesar, Ini Alasannya
Idrus Marham Yakin Bahlil Setia ke Prabowo Meski Dihujat di Media Sosial
Kritik Terhadap Bahlil Lahadalia Dinilai Sudah Kebablasan dan Menyerang Personal Tanpa Berlandaskan Fakta, Golkar Siap Tempur?
Pemerintah Bentuk Satgas Percepatan Program Strategis, Didukung 3 Pokja
Ketum Bahlil Lahadiala Bagikan 610 Ribu Paket Sembako Peringati HUT Ke-61 Partai Golkar
Golkar Nilai Wacana Soeharto Jadi Pahlawan Nasional Sebagai Hal Wajar, Era Orde Baru Resmi Dihormati Negara?
Masih Dibangun, Jokowi Belum Tempati Rumah Hadiah Negara Setelah 1 Tahun Lengser
Indonesia Masih Harus Berunding Soal Tarif Dengan AS, Ditargetkan Akhir Tahun Rampung
Penerima BLT Oktober-Desember Naik 2 Kali Lipat, Cair Mulai Senin Tanggal 20