Menko Airlangga Malah Senang Emas Sumbang Inflasi Terbesar, Ini Alasannya
                Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. Foto: ANTARA/Yashinta Difa
MerahPutih.com - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menilai kenaikan harga emas yang menjadi penyumbang utama inflasi tahunan sebesar 2,86 persen pada Oktober 2025 merupakan hal positif.
Menurut Airlangga, lonjakan inflasi saat ini menunjukkan masyarakat mulai beralih ke investasi emas setelah diluncurkannya bullion bank pada Februari 2025.
“Inflasi 2,86 persen, memang salah satu yang naik adalah terkait pembelian emas. Jadi ini satu hal yang relatif positif karena masyarakat sudah bisa mencari aset berkualitas, dan ini efek dari pembentukan bullion bank,” kata Airlangga di Jakarta, Selasa (4/11).
Baca juga:
Harga Emas Perhiasan Picu Lonjakan Inflasi RI, Tertinggi dalam 26 Bulan
Airlangga menjelaskan, sejak kehadiran bullion bank, kesadaran masyarakat terhadap investasi emas meningkat. Hal ini membuat emas menjadi penyumbang utama inflasi tahunan Oktober dengan andil 0,68 persen.
“Sejak diluncurkannya bullion bank, awareness ataupun pemahaman masyarakat terhadap investasi emas ini meningkat,” tambahnya.
Bullion bank sendiri merupakan lembaga keuangan dengan izin khusus untuk melakukan transaksi emas, mulai dari jual beli, penyimpanan, hingga pembiayaan berbasis emas.
Baca juga:
Di Indonesia, bullion bank dibentuk melalui kolaborasi Bank Syariah Indonesia (BSI) dan Pegadaian, dengan tujuan memperkuat ekosistem industri emas dalam negeri sekaligus mengurangi ketergantungan pada impor. (*)
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
Menko Airlangga Malah Senang Emas Sumbang Inflasi Terbesar, Ini Alasannya
                      Harga Emas Perhiasan Picu Lonjakan Inflasi RI, Tertinggi dalam 26 Bulan
                      Indonesia Inflasi 0,28 di Oktober, Sumut Alami Inflasi Tertinggi Capai 4,97 Persen
                      Perbandingan Harga Emas Hari Ini, 27 Oktober 2025: Galeri24 dan UBS Mengalami Stagnasi Harga, Mana Paling Murah?
                      Perbandingan Harga Emas Hari Ini, 24 Oktober 2025: Galeri24 dan UBS Kompak Turun, Mana Paling Murah?
                      Pemerintah Bentuk Satgas Percepatan Program Strategis, Didukung 3 Pokja
                      Kendalikan Harga, Inflasi Dipantau Setiap Minggu
                      Update Harga Emas Hari Ini, 21 Oktober 2025: Antam Turun Tipis, UBS dan Galeri24 Kompak Stabil
                      Indonesia Masih Harus Berunding Soal Tarif Dengan AS, Ditargetkan Akhir Tahun Rampung
                      Update Harga Emas Hari Ini, 19 Oktober 2025: Antam, UBS & Galeri24 Kompak Turun