Camilan Tinggi Protein untuk Memeriahkan Malam Tahun Baru 2023

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Jumat, 30 Desember 2022
Camilan Tinggi Protein untuk Memeriahkan Malam Tahun Baru 2023

Malam tahun baru biasanya jadi waktu untuk berkumpul bersama keluarga atau temen. (Foto: Pexels/Nicole Michalou)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MALAM pergantian tahun menjadi waktu yang tepat untuk berkumpul dengan keluarga dan teman. Momen ini tentunya kurang lengkap tanpa kehadiran makanan hingga camilan. Di tengah banyaknya pilihan camilan yang dapat disajikan, satu hal yang boleh terlupakan adalah kandungannya. Jangan sampai camilan yang dikonsumsi malah berdampak buruk bagi tubuh.

Protein merupakan salah satu nutrisi yang paling penting untuk diperhatikan asupannya. Menurut Mayo Clinic, jika kebutuhan kalorimu 2.000 kalori per hari, maka kamu harus mengonsumsi 200-700 kalori dari protein atau 50-175 gram, seperti dikutip dari Popsugar, Jumat (30/12).

Baca juga:

Makanan utuk Recharge Kehangatan Keluarga

Contoh makanan yang kaya protein antara lain daging, ikan, kacang-kacangan, dan polong-polongan. Adapun waktu yang terbaik mengonsumsi protein adalah setiap kali makan, termasuk makanan ringan. "Camilan berprotein tinggi sangat bagus karena memberikan energi berkelanjutan pada tubuh Anda dan membantumu merasa dan tetap kenyang di antara waktu makan," kata ahli diet Kaitlyn Willwerth, MS, RD.

Camilan Tinggi Protein untuk Memeriahkan Malam Tahun Baru 2023
Kacang-kacangan tinggi akan protein. (Foto: Pexels/David Disponett)

Berikut ini beberapa inspirasi camilan tinggi protein untuk disajikan saat malam pergantian tahun:

Kacang pistachio

Ahli diet Lauran Manaker, MS, RDN, LDN mengatakan, kacang pistachio mengandung semua asam amino esensial penyusun protein. Selain itu, kacang pistachio juga dapat menjadi sumber serat, vitamin B6, hingga fosfor.

Stik keju

Keju kaya akan mineral, lemak, dan kalsium, serta tinggi protein. Menurut ahli diet Emily Tills, RD, stik keju memiliki sekitar tujuh gram protein.

Baca juga:

asdada

Camilan Tinggi Protein untuk Memeriahkan Malam Tahun Baru 2023
Satu telur besar mengandung enam gram protein. (Foto: Pixabay/charly_7777)

Telur rebus

Menurut American Heart Association, satu telur besar mengandung enam gram protein. Sehingga, telur rebus adalah cara yang baik untuk menambahkan asupan protein Anda.

Selai kacang

Menurut ulasan dalam Journal of Food Science and Technology di 2016, selai kacang mengandung lemak sehat esensial, vitamin, mineral, dan antioksidan seperti resveratrol.

Dalam dua sendok makan, kamu bisa mendapatkan delapan gram protein. Jadi, kamu bisa coba tambahkan selai kacang ke sepotong roti tawar atau roti gandum untuk camilan lezat dan berprotein tinggi. (*)

Baca juga:

5 Makanan Viral yang Menemani 2022

#Tahun Baru #Kuliner #Malam Tahun Baru #Makanan #Kesehatan
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

Indonesia
Hasil Lab Nyatakan Halal, Bakso Viral di Solo Buka Kembali dan Bagikan 450 Porsi Gratis
ni merupakan perdana bakso Solo buka setelah tutup sejak Senin (3/11).
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Hasil Lab Nyatakan Halal, Bakso Viral di Solo Buka Kembali dan Bagikan 450 Porsi Gratis
Indonesia
Cak Imin Imbau Penunggak Iuran BPJS Kesehatan Daftar Ulang Biar Bisa Diputihkan
Pemerintah akan memutihkan tunggakan 23 juta peserta BPJS Kesehatan mulai akhir 2025.
Wisnu Cipto - Rabu, 05 November 2025
Cak Imin Imbau Penunggak Iuran BPJS Kesehatan Daftar Ulang Biar Bisa Diputihkan
Indonesia
23 Juta Tunggakan Peserta BPJS Kesehatan Dihapuskan, Ini Syarat Penerimanya
Program penghapusan tunggakan iuran BPJS Kesehatan ini akan dimulai pada akhir 2025
Wisnu Cipto - Rabu, 05 November 2025
23 Juta Tunggakan Peserta BPJS Kesehatan Dihapuskan, Ini Syarat Penerimanya
Lifestyle
Trik Dokter Jaga Imun: Vitamin, Hidrasi & Tidur Lawan Penyakit Cuaca Ekstrem
Selain mengonsumsi nutrisi seimbang, dokter juga mengingatkan pentingnya memastikan tubuh selalu terhidrasi secara cukup selama cuaca ekstrem
Angga Yudha Pratama - Selasa, 04 November 2025
Trik Dokter Jaga Imun: Vitamin, Hidrasi & Tidur Lawan Penyakit Cuaca Ekstrem
Indonesia
Viral Bakso Remaja Gading Solo Non-Halal, Begini Respons Pemilik Warung
Bakso Remaja Gading Solo ditutup oleh Satpol PP karena non-halal. Namun, hal itu masih menunggu hasil laboratorium.
Soffi Amira - Selasa, 04 November 2025
Viral Bakso Remaja Gading Solo Non-Halal, Begini Respons Pemilik Warung
Indonesia
Kejar Target, Cek Kesehatan Gratis Bakal Datangi Kantor dan Komunitas
Komunitas-komunitas yang diajak kerja sama juga nantinya dapat melakukan layanan CKG di tempat-tempat strategis, contohnya mall.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 03 November 2025
Kejar Target, Cek Kesehatan Gratis Bakal Datangi Kantor dan Komunitas
Kuliner
Jalan Panjang Mimpi Besar Kuliner Indonesia, Saatnya Belajar Gastrodiplomacy dari Korsel & Thailand
Gastrodiplomacy merupakan strategi kebudayaan dan ekonomi yang memperkenalkan identitas bangsa melalui cita rasa.
Wisnu Cipto - Sabtu, 01 November 2025
Jalan Panjang Mimpi Besar Kuliner Indonesia, Saatnya Belajar Gastrodiplomacy dari Korsel & Thailand
Kuliner
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan
Hidangan fusion Korea yang disajikan dibuat dari bahan-bahan terbaik dari seluruh Korea
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan
Kuliner
Kuah Keju Sensasi Inovasi Baru Menikmati Bakso Tradisional
Bakso Boedjangan menghadirkan inovasi terbaru kuah keju.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Kuah Keju Sensasi Inovasi Baru Menikmati Bakso Tradisional
Indonesia
Langkah dan Kebijakan Menhub Lancarkan Arus Penumpang Libur Nataru, Kapasitas Angkutan Ditambah
Momentum Natal dan Tahun Baru selalu menjadi tantangan dan peluang untuk menunjukkan kesiapan angkutan udara
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 30 Oktober 2025
Langkah dan Kebijakan Menhub Lancarkan Arus Penumpang Libur Nataru, Kapasitas Angkutan Ditambah
Bagikan