Antisipasi Banjir, DPRD Minta Pemprov DKI Bersihkan Got di Wilayah Padat Penduduk
Ilustrasi banjir. Foto: ANTARA
MerahPutih.com - Komisi D DPRD DKI Jakarta meminta Pemprov untuk membersihkan saluran air di lingkungan padat penduduk untuk mengantisipasi banjir musim penghujan tahun ini.
"Saya kemarin minta dengan Pak Sekda untuk segera memperbaiki got-got yang sifatnya ada didaerah padat penduduk," papar Ketua Komisi D DPRD DKI, Ida Mahmudah di Jakarta, Selasa (14/9).
Politikus PDI Perjuangan ini bilang, selama musim kemarau banyak sekali got-got di wilayah padat yang tersumbat oleh tumpukan sampah. Hal ini yang dikhawatirkan dapat menjadi penyebab banjir di Jakarta.
Sambung dia lagi, di musim penghujan saat ini, Dinas Sumber Daya Air (SDA) harus berbenah mengeruk lumpur di kali dan membersihkan selokan-selokan, sebagai upaya mengatasi masalah banjir.
"Itu salah satu untuk mengurangi tersumbatnya air untuk jalan. Itu sih kemarin saya minta ke Sekda untuk segera dilaksanakan di SDA," paparnya.
Ida pun menyambut baik, kerja Pemprov DKI yang langsung turun ke lapangan membersihkan selokan di Jakarta dari tumpukan sampah dan lumpur yang menebal.
"Alhamdullilah saya cek di beberapa wilayah sudah mulai gerak pengurasan pengurasan atau perbaikan got yang memang selama ini tersumbat," ucapnya.
Kendati demikian, dirinya selalu berdoa, agar hujan tahun ini tak sederas tahun-tahun sebelumnya sehingga Jakarta aman dari banjir. Apalagi saat ini masih dalam kondisi pandemi COVID-19.
"Mudah-mudahan Allah tidak turunkan hujan yang lebat atau besar di Jakarta dan tidak ada kiriman air dari Bogor, mudah-mudahan kita berdoa saja," pungkasnya. (Asp)
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Bullying Kembali Terjadi di Sekolah Swasta Jakarta, DPRD DKI Sudah Terima Aduan Orang Tua Korban
Angka Pengangguran Tinggi, DPRD DKI Kritik Kurikulum dan Kualitas Guru di Jakarta
Pekan Ini Jakarta Terancam Banjir Rob, 560 Pompa Disiapkan Pemerintah
Antisipasi Banjir Rob Lebih dari Setengah Meter, BPBD DKI Siapkan 257 Lokasi Pengungsian untuk Warga Jakarta Utara
Banjir Lahar Semeru Bikin Ratusan Warga Terisolasi
Waspada Bencana Susulan di Papua dan Papua Barat Daya, BMKG Beri Sinyal Hujan Lebat di Raja Ampat
DPRD DKI Dukung Peningkatan Layanan Transjakarta Menuju 5 Abad Jakarta
Pramono Janji Perbaiki Tanggul Baswedan yang Jebol 40 Meter
Musim Hujan Ekstrem, Anggota Dewan PSI Nilai Pramono Gamang Pilih Kebijakan Hiburan atau Penanganan Banjir
Air Laut Mau 'Ngelunjak' ke Daratan, Dinas SDA DKI Siapkan Ribuan Pompa dan Pasukan Biru di Pesisir Jakarta