Wacana Pendaftaran Anies Jadi Cagub, PSI: Belum Tentu Kita Usung

Soffi AmiraSoffi Amira - Kamis, 30 Mei 2024
Wacana Pendaftaran Anies Jadi Cagub, PSI: Belum Tentu Kita Usung

Anies Baswedan. (Foto: MP/Cahyo Purnomoedi)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - DPW PSI Jakarta membuka pintu bagi siapapun yang ingin maju sebagai calon gubernur (cagub) untuk meramaikan kontestasi politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024. Tak terkecuali, Anies Baswedan yang ingin mendaftarkan diri menjadi cagub dari PSI.

Ketua Desk Pilkada DPW PSI Jakarta, Justin Adrian mengatakan, pihaknya tak pandang bulu dalam penerimaan pendaftaran cagub Jakarta tahun ini. Siapa saja boleh mengajukan diri untuk diusung oleh PSI Jakarta.

"Tentunya semuanya (termasuk Anies) kita membuka pintu tapi kalau untuk diputuskan bagaimananya kan itu hal yang lain, tapi kalau misalnya diterima atau tidak, ya kita terima, tapi belum tentu kita usung," kata Justin di kantor DPW PSI Jakarta, Rabu (29/5).

Justin menerangkan, PSI Jakarta masih membuka pendaftaran cagub dan cawagub dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024 hingga akhir Juli 2024 mendatang.

Baca juga:

Anies Diisukan Maju Jadi Cagub Jakarta, PSI Siap Usung Grace Natalie

"Kita masih membuka Desk Pilkada DKI Jakarta ini di PSI sampai dengan akhir Juli. Kita masih membuka kesempatan bagi pendaftaran lain juga. Semuanya akan kita kaji secara mendalam juga," tuturnya.

Lalu, tak menutup kemungkinan juga rangkaian pendaftaran cagub dan cawagub ini, seperti pendaftaran calon legislatif (caleg) dengan melakukan panggilan hingga presentasi secara mendalam dengan pihak ketiga.

"Nanti kita akan memutuskan setelah Juli dari semua pendaftar yang datang," ucap Justin.

Sejauh ini, Justin menyebutkan, sudah ada beberapa bakal cagub DKI Jakarta yang mendaftarkan diri ke PSI. Terbaru, ada Marsekal Muda TNI (Purnawirawan), Ahmad Sajili, yang diminta untuk datang langsung ke PSI.

Baca juga:

Belum Tentu Anies, PKS Masih Upayakan Kadernya Maju Cagub Jakarta

"Sejauh ini ada beberapa, cuma mungkin yang baru kita tampilkan yang berkasnya paling lengkap ini, Achmad Sajili. Sehingga saya persilakan kepada bapak Ahmad Sajili datang kemari untuk menyerahkan berkas-berkas," tutupnya. (Asp)

#Anies Baswedan #PSI #Pilkada 2024 #Gubernur Jakarta
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Berita Terkait

Indonesia
Plafon Rusak dan Rawan Ambruk, DPRD DKI Soroti Bangunan Pasar Sunan Giri Jaktim
Anggota DPRD DKI dari PSI menyoroti kondisi Pasar Sunan Giri Pulogadung yang dinilai berbahaya. Pasar Jaya diminta melakukan revitalisasi total.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
Plafon Rusak dan Rawan Ambruk, DPRD DKI Soroti Bangunan Pasar Sunan Giri Jaktim
Indonesia
Tiang Monorel Rasuna Said Mau Dibongkar, Dewan PSI Pertanyakan APBD dan Prosedur
Fraksi PSI DPRD DKI menyoroti rencana pembongkaran tiang monorel Rasuna Said yang menelan anggaran Rp 100 miliar dari APBD.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 11 Januari 2026
Tiang Monorel Rasuna Said Mau Dibongkar, Dewan PSI Pertanyakan APBD dan Prosedur
Indonesia
Jokowi Maafkan 2 Tersangka Kasus Ijazah Palsu, PSI: Proses Hukum Harus Tetap Berjalan
Presiden ke-7 RI, Jokowi, memaafkan dua tersangka kasus ijazah palsu. Namun, PSI menyebutkan bahwa proses hukum harus tetap berjalan.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
Jokowi Maafkan 2 Tersangka Kasus Ijazah Palsu, PSI: Proses Hukum Harus Tetap Berjalan
Indonesia
PSI Soroti Kurangnya Pengolaan Sampah di Jakarta
Insiden 3 kali longsor pada Mei sampai Desember 2025 menunjukkan kondisinya sudah pelik.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
PSI Soroti Kurangnya Pengolaan Sampah di Jakarta
Indonesia
Rakorwil PSI Jateng, Kaesang Tekad Jateng Menang Telak di Kandang Gajah
Kaesang mengatakan target nasional masih menunggu hasil rakorwil dari provinsi lain.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Rakorwil PSI Jateng, Kaesang Tekad Jateng Menang Telak di Kandang Gajah
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Peluk Anies, Beban Korban Bencana Alam di Aceh Tamiang Langsung Hilang
Beredar narasi di media sosial yang menyebut kehadiran Anies di lokasi bencana alam Aceh membuat beban korban hilang. Cek kebenaran informasinya!
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 09 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA]: Peluk Anies, Beban Korban Bencana Alam di Aceh Tamiang Langsung Hilang
Indonesia
PSI Jateng Gelar Rakorwil di Solo, Undang Jokowi Hingga Kaesang
Rakorwil ini menjadi momentum penting bagi konsolidasi internal partai, khususnya dalam menyambut tahapan verifikasi partai politik menjelang Pemilu 2029.
Dwi Astarini - Rabu, 07 Januari 2026
PSI Jateng Gelar Rakorwil di Solo, Undang Jokowi Hingga Kaesang
Berita Foto
Setelah 30 Tahun Tak Diperbaiki, Warga Nikmati Aspal Baru Jalan Karet Pasar Baru Barat Jakarta
Warga melintasi aspal baru di Jalan Karet Pasar Baru Barat, Jakarta, Selasa (6/1/2026).
Didik Setiawan - Selasa, 06 Januari 2026
Setelah 30 Tahun Tak Diperbaiki, Warga Nikmati Aspal Baru Jalan Karet Pasar Baru Barat Jakarta
Indonesia
Pimpinan PSI DKI Wanti-Wanti Pemprov DKI soal Longsor Sampah di TPST Bantar Gebang
Dalam kejadian tersebut, sampah yang longsor juga mengenai tiga truk sampah hingga terperosok hingga masuk ke dalam kali.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Pimpinan PSI DKI Wanti-Wanti Pemprov DKI soal Longsor Sampah di TPST Bantar Gebang
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Gelar Syukuran setelah Roy Suryo Dipenjara atas Kasus Dugaan Hoaks Ijazah Palsu Jokowi
Diketahui, konteks asli video yakni momen Anies tumpengan dalam peresmian jembatan jembatan gantung di Desa Cihanjuang, Pandeglang, Banten.
Dwi Astarini - Rabu, 24 Desember 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Gelar Syukuran setelah Roy Suryo Dipenjara atas Kasus Dugaan Hoaks Ijazah Palsu Jokowi
Bagikan