Lebaran 2019

Ucapkan Selamat Hari Raya, Presiden Jokowi: Idul Fitri Harus Jadi Ajang Pererat Persatuan

Eddy FloEddy Flo - Selasa, 04 Juni 2019
 Ucapkan Selamat Hari Raya, Presiden Jokowi: Idul Fitri Harus Jadi Ajang Pererat Persatuan

Presiden Jokowi membagikan paket sembako kepada warga Jembatan Besi, Jakarta Barat pada Selasa (4/6) (MP/Kanu)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.Com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam kapasitasnya sebagai kepala negara dan pemerintahan menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri kepada seluruh rakyat Indonesia yang merayakan khususnya umat Islam.

Dalam pesan hari rayanya, Presiden Jokowi juga melambungkan harapan agar Idul Fitri 1440 Hijriyah menjadi ajang untuk mempererat persatuan dna persaudaraan bangsa baik dalam keluarga maupun antarmasyarakat.

“Selamat Idul Fitri 1 Syawal 1440 H, mohon maaf lahir dan batin. Mari kita jadikan Idulfitri ini sebagai ajang untuk mempererat kembali persatuan dan persaudaraan kita sebagai sebuah bangsa,” ujar Jokowi dalam keterangannya, Selasa (4/6).

Momentum perayaan Idulfitri kali ini juga diharapkan menjadi sebuah awal untuk berdiri bersama sebagai sebuah bangsa dan membangun bangsa ini ke depannya agar menjadi lebih baik.

Presiden Jokowi bersilaturahmi dengan warga Jembatan Besi Jakarta Barat
Presiden Jokowi bersilaturahmi dengan warga Jembatan Besi, Jakarta Barat, Selasa (4/6) (MP/Kanu)

“Dengan hati yang fitri mari kita membangun bangsa Indonesia yang lebih baik, lebih maju, dan lebih makmur,” kata Jokowi.

Tak lupa, Jokowi turut mendoakan keselamatan dan kenyamanan bagi para pemudik selama di perjalanan menuju kampung halaman masing-masing.

“Saya mengucapkan selamat jalan bagi seluruh pemudik. Semoga selamat sampai tujuan dan selamat menikmati waktu bersilaturahmi dengan seluruh keluarga dan handai taulan,” tuturnya.

Libur lebaran tahun ini, Presiden Jokowi tak mudik ke Solo dan lebih memilih beraktivitas di Ibu Kota. Hal ini terlihat dari kehadiran Jokowi pada malam takbiran di kawasan Jakarta Barat.

Presiden menyempatkan diri bersilaturahmi dengan dengan depan Mal Season City, Jembatan Besi, Jakarta Barat, pada Selasa (4/6) petang.

Warga Jembatan Besi Jakarta Barat bersalaman dengan Presiden Jokowi
Warga Jembatan Besi, Jakarta Barat bersalaman dengan Presiden Jokowi jelang malam takbiran (MP/Kanu)

Pada kesempatan tersebut, Presiden Jokowi membagikan 1000 paket sembako kepada warga setempat. Jokowi berbaju putih lengan panjang, terlihat menyalami warga masyarakat mulai dewasa hingga anak-anak.

“Bapak presiden lanjutkan 2 priode,” kata Marno (39) dengan suara keras. Jokowi sempat menoleh ke Marno sambil tersenyum.

BACA JUGA: Mudik Lewat Jalur Solo, Perhatikan 18 Titik Rawan Macet Ini

Anies Gratiskan Pemudik saat Periksa Kesehatan di RS Pemprov DKI

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu, juga tak berhenti menyalami warga yang anteri mendapatkan sembako sebagai hadiah lebaran berisikan beras 5 kilogram, minyak goreng 1 kilogram, gula pasir 1 kilogram dan teh celup.

”Alhamdulillah, menyenangkan sekali. Bisa bersalaman dengan bapak presiden dan mendapat sembako,” ujar Bu Hindun warga Jembatan Besi, Jakarta Barat.(Knu)

#Presiden Jokowi #Joko Widodo #Idul Fitri #Idul Fitri 2019 #Lebaran 2019
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian

Berita Terkait

Indonesia
BHR Ojol Bakal Kembali Diberlakukan di Lebaran 2026
Bonus bagi mitra nantinya diberikan secara proporsional sesuai kinerja dalam bentuk uang tunai dengan perhitungan sebesar 20 persen dari rata-rata pendapatan bersih bulanan selama 12 bulan terakhir
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 21 Januari 2026
BHR Ojol Bakal Kembali Diberlakukan di Lebaran 2026
Indonesia
Antisipasi Mudik 2026, Korlantas Polri Gencar Razia Angkutan Ilegal
Korlantas Polri mulai merazia travel dadakan jelang mudik Lebaran 2026 untuk mencegah kecelakaan. Pemudik diimbau memilih angkutan resmi.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Antisipasi Mudik 2026, Korlantas Polri Gencar Razia Angkutan Ilegal
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Anwar Usman Vonis Jokowi Bersalah karena Palsukan Ijazahnya
Beredar informasi yang menyebut Jokowi divonis bersalah oleh Hakim MK Anwar Usman karena telah melakukan pemalsuan ijazah.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 03 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA]: Anwar Usman Vonis Jokowi Bersalah karena Palsukan Ijazahnya
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Ditetapkan sebagai Bencana Nasional oleh Pemerintah
Beredar unggahan yang menyebut pemerintah telah menetapkan Jokowi sebagai bencana nasional. Cek fakta dan keaslian informasinya.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 19 Desember 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Ditetapkan sebagai Bencana Nasional oleh Pemerintah
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Presiden ke-7 RI Joko Widodo Ditugaskan BRIN jadi Ketua Gugus Tugas Penanggulangan Bencana
Joko Widodo Ditugaskan BRIN Jadi Ketua Taskforce Penanggulangan Bencana, cek faktanya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 09 Desember 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Presiden ke-7 RI Joko Widodo Ditugaskan BRIN jadi Ketua Gugus Tugas Penanggulangan Bencana
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Ingin Dicap sebagai Pahlawan, Jokowi Datangi Lokasi Bencana di Sumatra
Beredar video yang menampilkan Presiden ke-7 RI Joko Widodo tengah mengunjungi lokasi bencana alam Sumatra. Cek fakta lengkapnya.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 05 Desember 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Ingin Dicap sebagai Pahlawan, Jokowi Datangi Lokasi Bencana di Sumatra
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Marahi Menkeu Purbaya karena Menolak Membayar Utang Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung
Beredar video yang menyebut Presiden ke-7 RI Joko Widodo marah kepada Menkeu Purbaya karena menolak bayar utang Whoosh menggunakan APBN.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 25 November 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Marahi Menkeu Purbaya karena Menolak Membayar Utang Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung
Indonesia
Kader PDIP Sebut Serangan Ahmad Ali ke Jokowi Adalah Order Busuk Agar Aman dari KPK
Ariyadi menegaskan bahwa menyeret-nyeret PDIP dalam narasi yang tidak berdasar hanya menunjukkan upaya memutarbalikkan fakta
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 22 November 2025
Kader PDIP Sebut Serangan Ahmad Ali ke Jokowi Adalah Order Busuk Agar Aman dari KPK
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA ]: Kejagung Sita Uang Jokowi Triliunan Rupiah
Beredar informasi di media sosial yang menyebut Kejaksaan Agung menyita uang Jokowi senilai triliunan. Cek faktanya!
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 19 November 2025
[HOAKS atau FAKTA ]: Kejagung Sita Uang Jokowi Triliunan Rupiah
Indonesia
Dukungan Projo ke Prabowo Dinilai Langkah Terhormat Dalam Politik Kebangsaan
David Febrian Sandi tegaskan dukungan pada Prabowo-Gibran adalah langkah sah melanjutkan visi Jokowi
Angga Yudha Pratama - Senin, 03 November 2025
Dukungan Projo ke Prabowo Dinilai Langkah Terhormat Dalam Politik Kebangsaan
Bagikan