Trump Divonis Bersalah atas Kasus 'Hush Money' Bintang Film Dewasa, Bakal Jadi Presiden AS Pertama dengan Catatan Kriminal!

Hendaru Tri HanggoroHendaru Tri Hanggoro - Sabtu, 11 Januari 2025
Trump Divonis Bersalah atas Kasus 'Hush Money' Bintang Film Dewasa, Bakal Jadi Presiden AS Pertama dengan Catatan Kriminal!

Presiden terpilih AS, Donald Trump, divonis bersalah atas kasus 'Hush Money' yang melibatkan bintang film dewasa. (Foto: Partai Republik AS)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, divonis bersalah oleh Pengadilan atas kasus 'hush money' terhadap bintang film dewasa. Meskipun begitu, Trump tidak akan masuk penjara atau menghadapi hukuman lain.

'Hush money' adalah istilah yang dipakai untuk menggambarkan uang yang dibayarkan kepada seseorang agar tetap diam, 'tutup mulut', atau tidak mengungkapkan informasi tertentu yang mungkin sensitif atau memalukan.

Hakim Juan Merchan memutuskan bahwa meskipun Trump akan dilantik sebagai presiden pada 20 Januari, vonis juri tetap berlaku.

Trump, yang kini berusia 78 tahun, menjadi presiden pertama yang menjabat dengan catatan kriminal.

"Hakim Merchan memberikan pembebasan tanpa syarat, mencatatkan vonis bersalah pada rekam jejak Trump, dan menutup kasus yang sempat mengancam upayanya untuk kembali ke Gedung Putih," tulis reuters.com (10/1).

Baca juga:

Jelang Sidang Putusan, Donald Trump Mohon Penangguhan Proses Pidana Kasus Uang Tutup Mulut

Merchan menjelaskan bahwa meskipun konstitusi AS melindungi presiden dari penuntutan pidana, perlindungan ini tidak mengurangi keseriusan kejahatan yang dilakukan.

"Perlindungan hukum luar biasa yang diberikan kepada kepala pemerintahan tidak dapat menghapus vonis juri," ujar Merchan.

Trump sendiri mengaku tidak bersalah dan bertekad mengajukan banding.

Dalam pernyataan yang disiarkan di layar televisi di ruang sidang, Trump menyebut kasus ini sebagai upaya yang gagal untuk menghalangi kampanye pemilihannya kembali.

"Ini adalah pengalaman yang sangat buruk. Saya benar-benar tidak bersalah, saya tidak melakukan kesalahan apa pun," kata Trump sebelum vonis.

Jaksa Joshua Steinglass menuduh Trump melakukan kampanye sistematis untuk merusak legitimasi kasus ini dan sengaja mendorong masyarakat membenci institusi peradilan. Namun, jaksa mendukung pembebasan tanpa syarat tersebut.

Baca juga:

Joe Biden Sebenarnya Yakin Bisa Menang Lawan Donald Trump di Pemilu AS, Faktor Usia Membuatnya Mundur

Kini, Trump bebas untuk mengejar proses banding yang bisa memakan waktu bertahun-tahun. Ini berarti ia mungkin bakal banding selama menjabat sebagai presiden empat tahun ke depan.

Kasus 'hush money' Trump bermula dari tuduhan bahwa Trump memalsukan catatan bisnis untuk menutupi pembayaran USD 130.000 (Rp 1,95 M) kepada Stormy Daniels sebelum pemilu 2016.

Stormy Daniels adalah nama panggung dari Stephanie Clifford, seorang bintang film dewasa yang mengaku berhubungan spesial dengan Trump.

Meskipun Trump membantah tuduhan tersebut, juri Manhattan memutuskan dia bersalah atas 34 dakwaan. (dru)

Baca juga:

Amazon Siap Rilis Biografi Istri Presiden AS Melania Trump

#Donald Trump
Bagikan
Ditulis Oleh

Hendaru Tri Hanggoro

Berkarier sebagai jurnalis sejak 2010 dan bertungkus-lumus dengan tema budaya populer, sejarah Indonesia, serta gaya hidup. Menekuni jurnalisme naratif, in-depth, dan feature. Menjadi narasumber di beberapa seminar kesejarahan dan pelatihan jurnalistik yang diselenggarakan lembaga pemerintah dan swasta.

Berita Terkait

Dunia
Shut Down Pemerintahan masih Lanjut, Ribuan Penerbangan di AS Dibatalkan
Para pengatur lalu lintas udara (air traffic controllers) mulai melaporkan kelelahan.
Dwi Astarini - Sabtu, 08 November 2025
  Shut Down Pemerintahan masih Lanjut, Ribuan Penerbangan di AS Dibatalkan
Dunia
Tak Mau Kalah dari Trump, Putin Suruh Anak Buahnya Siapkan Uji Coba Senjata Nuklir di Arktik
Lokasi yang disiapkan berada di Novaya Zemlya, kawasan Arktik Rusia, yang secara historis pernah digunakan untuk uji coba terakhir senjata nuklir ketika masih tergabung dalam negara Uni Soviet pada media 1990-an silam.
Wisnu Cipto - Kamis, 06 November 2025
Tak Mau Kalah dari Trump, Putin Suruh Anak Buahnya Siapkan Uji Coba Senjata Nuklir di Arktik
Dunia
AS Akan Lakukan Uji Peluncuran Rudal Balistik Antarbenua Minuteman III
Pihak pangkalan menyebut uji coba tersebut sebagai kegiatan “rutin” yang “telah dijadwalkan bertahun-tahun sebelumnya.”
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 04 November 2025
AS Akan Lakukan Uji Peluncuran Rudal Balistik Antarbenua Minuteman III
Dunia
Program Bantuan Pangan Dihentikan, Setengah dari Negara Bagian AS Gugat Pemerintahan Donald Trump
Pemerintahan Trump disebut kejam karena tak memperhatikan rakyat.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
  Program Bantuan Pangan Dihentikan, Setengah dari Negara Bagian AS Gugat Pemerintahan Donald Trump
Indonesia
Indonesia Harapkan Amerika Kenakan Tarif Ekspor Minyak Sawit 0 Persen Seperti ke Malaysia
Untuk produk-produk unggulan Malaysia seperti minyak sawit, produk karet, produk kayu, komponen penerbangan, dan produk farmasi, dibebaskan oleh AS dari tarif 19 persen tersebut, alias menjadi 0 persen atau bebas tarif.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 29 Oktober 2025
Indonesia Harapkan Amerika Kenakan Tarif Ekspor Minyak Sawit 0 Persen Seperti ke Malaysia
Dunia
Gedung Putih Klaim PM Jepang Sanae Takaichi Janji Menominasikan Presiden AS Donald Trump untuk Hadiah Nobel Perdamaian
Setidaknya ada tiga hal penting yang didapat Trump sebagai oleh-oleh: pujian, kesepakatan investasi, dan janji dukungan untuk nominasi Hadiah Nobel Perdamaian.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Gedung Putih Klaim PM Jepang Sanae Takaichi Janji Menominasikan Presiden AS Donald Trump untuk Hadiah Nobel Perdamaian
Indonesia
Trump dan Xi Jinping Bakal Bertemu di Korea Selatan, Kedua Menlu Lakukan Pembicaraan Telepon
Presiden Amerika Serikat Donald Trump telah meninggalkan Malaysia, Senin pagi seusai menghadiri sejumlah pertemuan di sela KTT Ke-47 ASEAN, di Kuala Lumpur, Malaysia, sejak Minggu (26/10).
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 28 Oktober 2025
Trump dan Xi Jinping Bakal Bertemu di Korea Selatan, Kedua Menlu Lakukan Pembicaraan Telepon
Indonesia
Hadiri KTT ASEAN di Malaysia, Donald Trump Lempar Pujian untuk Kepemimpinan Negara ASEAN
Presiden AS, Donald Trump, melempar pujian untuk kepemimpinan negara ASEAN. Hal itu ia ungkapkan saat pidato di KTT ke-47 ASEAN di Malaysia, Minggu (26/10).
Soffi Amira - Minggu, 26 Oktober 2025
Hadiri KTT ASEAN di Malaysia, Donald Trump Lempar Pujian untuk Kepemimpinan Negara ASEAN
Indonesia
Donald Trump Puji Prabowo, Sebut Bantu Amankan Perdamaian di Timur Tengah
Presiden AS, Donald Trump, memuji Prabowo karena dianggap membantu amankan perdamaian di Timur Tengah. Hal itu ia ungkapkan saat Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-47 ASEAN, Minggu (26/10).
Soffi Amira - Minggu, 26 Oktober 2025
Donald Trump Puji Prabowo, Sebut Bantu Amankan Perdamaian di Timur Tengah
Dunia
44 Warga Palestina Tewas Saat Gencatan Senjata, Trump Takut Israel Bahayakan Perjanjian
Israel melancarkan serangkaian serangan udara mematikan di Jalur Gaza pada Minggu, menewaskan sedikitnya 44 warga Palestina setelah menuduh Hamas telah menyerang pasukannya di kota Rafah di selatan.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 21 Oktober 2025
44 Warga Palestina Tewas Saat Gencatan Senjata, Trump Takut Israel Bahayakan Perjanjian
Bagikan