Trailer Film 'Ben & Jody' Resmi Dirilis
Trailer film Ben & Jody resmi dirilis (Foto: instagram @benjodyfilm)
SATU lagi film Indonesia terbaru segera dirilis, yakni Ben & Jody. Trailer serta poster film telah resmi dirilis hari ini, Rabu (5/1) . Pada trailer film tersebut, memperlihatkan aksi petualangan dua orang sahabat, yang sangat berbeda dengan Filosofi Kopi 1 & 2.
Mengenai film tersebut, sang produser Cristian Imanuell menuturkan, bahwa film ini menjanjikan pengalaman menonton terbaik dan utuh, ketika disaksikan lewat bioskop.
Baca Juga:
Peserta Festival Film Sundance Diwajibkan Vaksin Booster, Ini Alasannya
"Akan sangat seru dan terasa action-nya saat disaksikan di bioskop. Bisa dilihat dari sejumlah adegan aksi, dari mulai tembak-tembakan hingga car chase," ujar Cris seperti yang dikutip dari laman Antara.
Film Ben & Jody bisa dibilang cukup berbeda dari film Filosofi Kopi 1 & 2, karena film ini lebih mengedepankan kisah petualangan Ben dan Jody yang telah jauh dari kisah kopinya.
Mengenai hal itu, Angga Dwimas Sasongko selaku sutradara film Ben & Jody menyebutkan, bahwa untuk menonton petulangan dari Ben dan Jody tak perlu menyaksikan dua film sebelumnya.
"Ini benar-benar film yang independent dibandingkan dari dua film sebelumnya tapi masih satu universe," ucap Angga.
Film Ben & Jody berkisah tentang Ben yang diperankan Chicco Jerikho dan Jody yang diperankan Rio Dewanta. Keduanya berhadapan dengan situasi antara hidup dan mati yang tidak pernah terbayang sebelumnya.
Ben merupakan seseorang yang aktif membela kelompok petani yang melawan perusahaan kemudian menghilang. Sebagai sahabat setianya, Jody langsung melakukan pencarian untuk menemukan keberadaan Ben.
Baca Juga:
Perjalanan pencarian tersebut menghadapkan keduanya dengan petualangan hidup dan mati, dalam melawan gerombolan pembalak liar pimpinan Tubir yang diperankan oleh aktor laga Yayan Ruhian.
Kemudian, pertempuan Ben dan Jody dengan kelompok kampung adat, membuka kesempatan keduanya untuk melawan komplotan pembalak liar.
Nantinya, pada film tersebut turut diramaikan juga oleh sederet aktor dan aktris ternama. Seperti Aghniny Haque, Ricky Saldian, Hana P Malasan, Ari Lesmana, Reza Hilman, Fariz Alfarazi, Bebeto Leutualy dan masih banyak lagi.
Rencananya, film Ben & Jody akan mulai tayang di bioskop pada tanggal 27 Januari 2021 mendatang. (Ryn)
Baca Juga:
Mengintip Alasan Ernest Prakasa Membuat Film Bergenre Thriller
Bagikan
Berita Terkait
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
Kamila Andini Comeback Lewat Film 'Empat Musim Pertiwi', Siap Diumumkan Awal November 2025
Film 'Now You See Me: No You Don’t' Siap Tayang 12 November 2025, Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen