Kesehatan

Tips Aman Berpuasa untuk Pengidap Gagal Ginjal

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Selasa, 12 April 2022
Tips Aman Berpuasa untuk Pengidap Gagal Ginjal

Kenali tips aman berpuasa di bulan Ramadan bagi penderita gagal ginjal (Foto: pixabay/rikirisnandar)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

ORANG dengan kondisi gagal ginjal yang ingin berpuasa tidak bisa sembarangan, melainkan harus dilakukan dengan tepat, agar tetap bisa berpuasa dengan aman dan nyaman.

Menurut Dokter Spesialis Penyakit Dalam dari Universitas Indonesia, dr. Bonita Effendi, B.MedSci, Sp.PD, M.Epid, ada beberapa tips bagi pasien gagal ginjal agar bisa berpuasa aman di bulan Ramadan.

Baca Juga:

Tips Pola Makan di Bulan Puasa Untuk Penderita Maag

Pasien dengan gagal ginjal harus mengetahui batasa mengonsumsi makanan dan minuman sesuai anjuran dokter (Foto: pixabay/engin_akyurt)

Dokter Bonita menjelaskan, banyak hal yang perlu diperhatikan penderita gagal ginjal, salah satunya yakni kecukupan minum atau hidrasi.

"Beberapa hal yang harus diperhatikan untuk menjalani puasa pada pasien dengan gagal ginjal seperti cukup minum atau cukup hidrasi," ujar Bonita, seperti yang dikutip dari laman ANTARA.

Kemudian, pasien pun perlu menghindari makanan yang banyak mengandung kalium, seperti halnya pisang, kurma, hingga aprikot dalam jumlah banyak. Terutama bagi penderita gagal ginjal dengan dialisis atau cuci darah.

Hal penting lainnya yang perlu diperhatikan, pasien disarankan bisa memastikan dirinya untuk mematuhi minum obat sesuai petunjuk dokter, serta memantau kondisi, terutama bagi mereka dengan stadium gagal ginjal sedang hingga berat.

"Perlu dipastikan kepatuhan terhadap obat dan hidrasi untuk setiap pasien. Pemantauan fungsi ginjal dan profil pemeriksaan penunjang seperti elektrolit harus dipantau," jelas Bonita.

Baca Juga:

Lima Tips Jitu Agar Tetap Terhidrasi Selama Puasa di Bulan Ramadan

Pasien gagal ginjal harus konsultasi lebih dulu dengan dokter agar aman dalam berpuasa (Foto: pixabay/mohamed_hassan)

Saat berpuasa, perubahan tekanan darah yang bisa terjadi, perlu menjadi perhatian pasien. Mengenai hal itu, Boninta mengingatkan, berdasarkan studi, sebelum berpuasa pasien dengan gagal ginjal yang menjalani cuci darah, sebaiknya berkonsultasi lebih dulu dengan dokter yang merawat.

Hal itu penting dilakukan, mengingat penderita gagal ginjal sangat berisiko mengalami dehidrasi saat berpuasa, serta berisiko kelebihan cairan tubuh ketika berbuka puasa.

Kemudian, menurut dr. Bonita yang berpraktik di RS Pondok Indah tersebut, kadar insulin yang menurun juga berisiko tinggi dalam menyebabkan peningkatan gangguan elektrolit, khusunya peningkatan kalium. (Ryn)

Baca Juga:

CEO Apple Hingga Bos Google Ucapkan Selamat Puasa di Bulan Ramadan

#Lipsus April Puasa #Puasa #Ramadan #Kesehatan #Tips Kesehatan #Gagal Ginjal
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Indonesia
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
Diharapkan mempermudah para pengguna moda transportasi publik, komuter, pekerja, dan warga sekitar dalam mengakses layanan kesehatan yang cepat, nyaman, dan profesional.
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
ShowBiz
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Konsumsi suplemen zat besi sejak dini penting bagi perempuan.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Lifestyle
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Hanya dengan 15 menit 9 detik gerakan sederhana setiap hari, partisipan mengalami peningkatan suasana hati 21 persen lebih tinggi jika dibandingkan ikut wellness retreat.
Dwi Astarini - Senin, 13 Oktober 2025
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Indonesia
DPR Kritik BPJS Kesehatan Nonaktifkan 50.000 Warga Pamekasan, Tegaskan Hak Kesehatan tak Boleh Disandera
Penonaktifan itu dilakukan BPJS Kesehatan karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan menunggak pembayaran iuran sebesar Rp 41 miliar.
Dwi Astarini - Jumat, 10 Oktober 2025
DPR Kritik BPJS Kesehatan Nonaktifkan 50.000 Warga Pamekasan, Tegaskan Hak Kesehatan tak Boleh Disandera
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Terlalu sering mengonsumsi mi instan bisa membuat usus tersumbat akibat cacing. Namun, apakah informasi ini benar?
Soffi Amira - Rabu, 08 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Indonesia
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Posyandu Ramah Kesehatan Jiwa diperkuat untuk mewujudkan generasi yang sehat fisik dan mental.
Dwi Astarini - Senin, 06 Oktober 2025
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Indonesia
Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan Warga
Langkah ini merupakan bagian dari agenda besar pemerintah dalam memperkuat jaring pengaman sosial, terutama bagi masyarakat rentan.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 02 Oktober 2025
Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan Warga
Lifestyle
Waspadai Tanda-Tanda Mata Minus pada Anak
Pertambahan mata minus ini akan mengganggu aktivitas belajar maupun perkembangan anak
Angga Yudha Pratama - Rabu, 01 Oktober 2025
Waspadai Tanda-Tanda Mata Minus pada Anak
Fun
Strategi Sehat Kontrol Kolesterol, Kunci Sederhana Hidup Berkualitas
Satu dari tiga orang dewasa di Indonesia memiliki kadar kolesterol tinggi.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 30 September 2025
Strategi Sehat Kontrol Kolesterol, Kunci Sederhana Hidup Berkualitas
Indonesia
Peredaran Rokok Ilegal Dinilai Mengganggu, Rugikan Negara hingga Merusak Kesehatan
Peredaran rokok ilegal dinilai sangat mengganggu. Sebab, peredarannya bisa merugikan negara hingga merusak kesehatan masyarakat.
Soffi Amira - Kamis, 25 September 2025
Peredaran Rokok Ilegal Dinilai Mengganggu, Rugikan Negara hingga Merusak Kesehatan
Bagikan