TikTok Dukung Perlindungan Anak di Dunia Digital, Komitmen pada Aturan dan Fitur Keamanan

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Selasa, 18 Maret 2025
TikTok Dukung Perlindungan Anak di Dunia Digital, Komitmen pada Aturan dan Fitur Keamanan

Tiktok. (foto: unsplash/oliver)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Platform media sosial TikTok berkomitmen untuk mematuhi peraturan pembatasan usia pengguna jika aturan tersebut disahkan di Indonesia.

"Pada dasarnya, TikTok akan selalu patuh pada setiap peraturan yang berlaku. Kami akan mendukung penuh," ujar Direktur Komunikasi TikTok Indonesia, Anggini Setiawan, Senin (17/3).

TikTok sendiri telah menerapkan berbagai fitur untuk memastikan perlindungan optimal bagi pengguna muda, terutama remaja. Salah satunya adalah fitur Family Pairing yang memungkinkan orang tua untuk membatasi durasi menonton dan memblokir konten tertentu.

Baca juga:

Lirik Lagu 'Meriah Lain Macam' yang Viral di TikTok

Selain itu, TikTok secara rutin melakukan penyaringan dan pemblokiran akun yang diduga digunakan oleh pengguna di bawah usia 13 tahun, sebagai lapisan keamanan otomatis untuk melindungi pengguna remaja.

"Kami telah mengkomunikasikan informasi dan upaya ini kepada publik, serta terus menggalakkan berbagai kampanye," jelas Anggini.

Dalam upaya mendukung perlindungan anak di ruang digital, TikTok telah melakukan roadshow ke sekolah-sekolah sejak akhir 2024 untuk memberikan literasi kepada anak-anak tentang fitur keamanan TikTok dan menjangkau orang tua.

"Sejauh ini, tanggapannya sangat positif. Kami juga membagikan booklet agar orang tua dan remaja lebih memahami cara memanfaatkan fitur keamanan TikTok," jelasnya.

Pada tahun 2025, kegiatan ini akan diperluas dengan menggandeng organisasi orang tua, Keluarga Kita, untuk mengedukasi orang tua tentang fitur keamanan platform.

Baca juga:

Lirik Lagu Aku Dah Lupa - Mikky feat. Zia Viral di TikTok, Lengkap dengan Maknanya

TikTok juga berencana mengadakan program sosialisasi yang lebih besar dalam bentuk festival untuk menjangkau ribuan orang tua.

"Ini bukan pekerjaan mudah, tetapi kami fokus pada kebijakan, fitur keamanan, serta sosialisasi dan edukasi kepada orang tua, wali, dan remaja," tutup Anggini.

Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemenkomdigi) sedang menyusun Rancangan Peraturan Pemerintah tentang Perlindungan Anak dalam Penyelenggaraan Sistem Elektronik (RPP PAPSE) untuk melindungi anak-anak di ruang digital.

Kemenkomdigi melibatkan berbagai pihak, termasuk akademisi dan anak-anak, untuk memastikan aturan tersebut efektif dan sesuai dengan kebutuhan pengguna.

#TikTok #Media Sosial #Aplikasi TikTok
Bagikan

Berita Terkait

Tekno
Netflix Bakal Luncurkan Video Vertikal, Siap Saingi TikTok dan Reels
Dengan fitur swipeable short-form clips, Netflix berharap pengguna tidak hanya datang untuk menonton film berdurasi panjang
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
Netflix Bakal Luncurkan Video Vertikal, Siap Saingi TikTok dan Reels
ShowBiz
Lagu “Tega” Rita Sugiarto Viral Lagi, Bagian Liriknya Dijadikan Tantangan Kreator TikTok
Bagian lirik “Semakin Menyala” ramai dijadikan tantangan oleh para kreator TikTok, dipicu oleh penampilan seorang biduan panggung yang membawakannya.
Frengky Aruan - Minggu, 18 Januari 2026
Lagu “Tega” Rita Sugiarto Viral Lagi, Bagian Liriknya Dijadikan Tantangan Kreator TikTok
Olahraga
Akun X Bruno Fernandes Kena Hack, Manchester United Langsung Angkat Bicara
Akun X Bruno Fernandes kena hack, setelah Manchester United disingkirkan Brighton dari Piala FA. Setan Merah pun langsung angkat bicara.
Soffi Amira - Senin, 12 Januari 2026
Akun X Bruno Fernandes Kena Hack, Manchester United Langsung Angkat Bicara
Fun
Lirik Lagu Dangdut Klasik Cici Paramida Menjawab Tren Tiktok Januari J-nya Apa?
Dangdut klasik “Jangan Tunggu Lama-Lama” mencuri perhatian publik setelah ramai digunakan sebagai musik latar dalam tren konten “Januari J-nya Apa?” di TikTok.
Wisnu Cipto - Minggu, 11 Januari 2026
Lirik Lagu Dangdut Klasik Cici Paramida Menjawab Tren Tiktok Januari J-nya Apa?
Fun
Lirik Lagu Tante Culik Aku Dong - Gomez Lx, Viral di TikTok!
Lirik lagu Tante Culik Aku Dong Gomez Lx yang viral di TikTok sejak Januari 2026. Lengkap dengan makna lagu dan alasan remix ini digemari generasi muda.
ImanK - Sabtu, 10 Januari 2026
Lirik Lagu Tante Culik Aku Dong - Gomez Lx, Viral di TikTok!
Indonesia
Grok AI Belum Punya Filter Pornografi, DPR Tuntut Langkah Proaktif Kemkomdigi
Kemkomdigi menagih kepatuhan platform, termasuk X
Angga Yudha Pratama - Jumat, 09 Januari 2026
Grok AI Belum Punya Filter Pornografi, DPR Tuntut Langkah Proaktif Kemkomdigi
Indonesia
Daftar Lagu Soundtrack Series Strangers Thing Buat Potongan TikTok
Potongan klip video pendek diputar dengan sejumlah lagu ikonik yang digunakan franchise Strangers Thing mengiringi pemutaran film mereka.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 04 Januari 2026
Daftar Lagu Soundtrack Series Strangers Thing Buat Potongan TikTok
ShowBiz
Dari Garam dan Madu hingga Nina, Ini Lagu TikTok Paling Viral Sepanjang 2025
TikTok kembali melahirkan tren musik. Berikut 10 lagu TikTok viral 2025 yang diprediksi masih sering muncul di FYP hingga 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Dari Garam dan Madu hingga Nina, Ini Lagu TikTok Paling Viral Sepanjang 2025
ShowBiz
Lirik Lagu 'She’s A 10 But…' Artan dan Spencer Elmer, Kembali Viral di TikTok!
Lirik lagu She's A 10 But... dari Artan dan Spencer Elmer kembali viral di TikTok. Lagu ini pertama kali dirilis pada Februari 2023 lalu.
Soffi Amira - Kamis, 25 Desember 2025
Lirik Lagu 'She’s A 10 But…' Artan dan Spencer Elmer, Kembali Viral di TikTok!
ShowBiz
Lagu 'EEEE A' dari D.I.A Viral di TikTok, Berikut Lirik Lengkapnya
Lirik lagu EEEE A dari D.I.A viral di TikTok. Lagu ini sering digunakan sebagai latar musik berbagai konten video.
Soffi Amira - Rabu, 24 Desember 2025
Lagu 'EEEE A' dari D.I.A Viral di TikTok, Berikut Lirik Lengkapnya
Bagikan