Tiga Siswa Terpapar COVID-19, SMPN 85 Jaksel Di-lockdown 10 Hari
Ilustrasi - Sejumlah pelajar mengikuti PTM terbatas di salah satu SMK di Jakarta Selatan, Rabu (9/6/2021). ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
MerahPutih.com - Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 85 Jakarta Selatan terpaksa harus ditutup lantaran ada tiga siswa yang terkonfirmasi terpapar COVID-19. Lockdown tersebut dilakukan mulai 18 hingga 28 Juli 2022 mendatang.
"Lockdown dari 18 Juli kali yak. Selama 10 hari," ujar Camat Cilandak Djaharuddin, saat dihubungi awak, pada Kamis (21/7).
Kata Djaharuddin, mulanya hanya satu siswa kelas VIII B yang terkonfirmasi positif COVID-19. Siswa tersebut terakhir masuk sekolah hari Rabu tanggal 13 Juli 2022.
Baca Juga:
Kemenag Minta Tak Khawatir Terkait Belasan Jemaah Haji Positif COVID-19
Adanya temuan kasus tersebut, lanjut Djaharuddin, akhirnya dilaksanakan tracing kepada siswa di Puskesmas Kecamatan Cilandak pada 15 Juli 2002 lalu. Tracing tersebut dilakukan kepada 41 orang yang kontak erat pada siswa yang kena COVID-19.
"Hari Senin malam tanggal 18 Juli 2022 ada laporan lagi 1 siswa kelas IX F terkonfirmasi COVID-19 dan tidak berhubungan dengan kasus sebelumnya," paparnya.
Selanjutnya kelas tersebut diliburkan selama 5 hari dan dilakukan tracing kepada 31 siswa yang kontak erat. Tracing itu digelar pada hari Rabu tanggal 19 Juli 2022.
"Hari selasa 18 Juli 2022 diinformasikan bahwa hasil tracing kasus pertama terdapat 1 siswa yang positif," ucapnya.
Baca Juga:
Jemaah Haji Terpapar COVID-19 Semakin Bertambah
Anak buah Gubernur Anies Baswedan ini mengatakan bahwa kasus pertama memiliki gejala COVID-19. Dikabarkan juga kasus tersebut tertular dari orang tuanya.
"Itu awalnya katanya dari orang tua, orang tua sakit. Waktu antar anaknya pertama itu sakit. Diceklah orang tuanya ternyata positif, menjalar ke anak," pungkasnya. (Asp)
Baca Juga:
Penambahan Kasus Harian COVID-19 Naik Terus, Kali ini Capai 5.653 Orang Per Hari
Bagikan
Berita Terkait
KPK Tangkap Bupati Ponorogo
Ledakan Misterius Terjadi di SMAN 72 Kelapa Gading, 2 Orang Luka-luka
Ledakan Guncang Masjid SMA 72 Kelapa Gading, 8 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit
Polisi Tetapkan 8 Tersangka Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Salah Satunya Berinisial RS
Staf Ahli Gubernur Riau Dani M. Nursalam Serahkan Diri ke KPK Usai OTT
OTT KPK, Gubernur Riau Abdul Wahid Turut Terjaring
Gelar OTT, KPK Cokok Pejabat PUPR Riau
Raja Keraton Surakarta Pakubuwono XIII Wafat di Usia 77 Tahun
Artis Onadio Leonardo Ditangkap Polda Metro Jaya Terkait Dugaan Penyalahgunaan Narkoba
Nikita Mirzani Divonis 4 Tahun Bui di Kasus Pemerasan Bos Skincare, Bayar Denda Rp 1 M