Tentara Korut Membelot ke Korsel, Berpangkat Sersan
Bendera Korea Selatan. (Foto: Unsplash/Daniel Bernard)
MerahPutih.com - Seorang tentara Korea Utara membelot ke Korea Selatan pada Selasa (20/8) pagi setelah melintasi perbatasan militer di bagian timur semenanjung Korea. Tentara Korea Utara tersebut memiliki jabatan di militer Korut sebagai sersan staf.
Reuters melaporkan berdasarkan keterangan pihak militer Korea Selatan bahwa tentara tersebut menyeberang ke daerah Goseong di pantai timur yang berbatasan dengan Korea Utara.
Setibanya di sana ia ditahan oleh tentara penjaga perbatasan Korea Selatan yang telah memantau pergerakannya.
Seorang pejabat Kementerian Pertahanan Korea Selatan mengatakan militer menahan seseorang yang diyakini sebagai warga Korea Utara di garis depan timur dan pihak berwenang sedang mempertanyakan motif di balik penyeberangan tersebut. Pejabat tersebut menolak memberikan keterangan lebih lanjut.
Baca juga:
Korea Utara Terbuka untuk Turis Asing Akhir 2024, Ini Daftar Tujuan Wisatanya
Seorang warga Korea Utara membelot ke Korea Selatan awal bulan ini di pantai barat. Pembelotan yang dilakukan warga Korea Utara di seberang perbatasan dianggap berisiko dan relatif jarang terjadi dan sebagian besar pelarian tersebut menuju ke Korea Selatan melalui China atau negara ketiga lainnya. (ikh)
Bagikan
Berita Terkait
Chef Paik Jong-won Balik ke TV, Diam-Diam Hapus Video Pengumuman Hiatus
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
Prabowo Akui Belajar soal Etos Kerja dari Orang Korea, Natal dan Idul Fitri Tetap Latihan
Bukan Oppa K-Pop! Ternyata Inilah Idola Utama Presiden Prabowo Subianto dari Korea Selatan
Penyelundupan hingga Narkotika Bikin Prabowo ‘Ngeri’, Dianggap Jadi Bahaya Nyata bagi Masa Depan Perekonomian
KTT APEC Bakal Hasilkan Deklarasi Gyeongju Dan Kesepakatan Kecerdasan Artifisial
Ketegangan Global di Depan Mata, Prabowo Peringatkan semua Pemimpin APEC tak Saling Curiga dan Bangkit dari Ketakutan
Tersentuh Sikap Hangat Prabowo, Pekerja Migran di Korea: Beliau Seperti Sosok Ayah bagi Kami
Presiden Prabowo Telah Tiba di Korea Selatan, Ini Agenda dan Isu KTT APEC 2025
Presiden Prabowo Berada di Korea Selatan Selama 3 Hari, Hadiri KTT APEC