Sowan ke JK, Airlangga Update Progres Koalisi Golkar
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyambangi kediaman Jusuf Kalla, Jalan Brawijaya Raya, Jakarta Selatan, Kamis (4/5). ANTARA/Fianda Sjofjan Rassat
MerahPutih.com - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengaku menyampaikan update koalisi yang akan dibangun partai beringin di Pilpres 2024 kepada Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla (JK).
Hal itu disampaikan Airlangga saat sowan ke kediaman mantan Ketua Umum Partai Golkar itu di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (4/5) malam.
Baca Juga
Airlangga Apresiasi Sinergi TPIP-TPID Kendalikan Inflasi Ramadan dan Idul Fitri 2023
“Tentu saya sampaikan update koalisi yang dibangun partai Golkar,” kata Airlangga sesuai bertemu dengan JK.
Selain itu, kata Airlangga, ia juga menyampaikan update pertemuan enam ketum parpol koalisi pemerintah dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) beberapa waktu lalu.
“Ya secara global,” imbuhnya.
Baca Juga
Lebih lanjut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini mengatakan, JK sebagai senior Golkar perlu mengetahui perkembangan dinamika politik terkini.
“Tentu Pak JK sebagai senior dan saya sebagai ketua umum jadi patut disampaikan,” kata Airlangga. (Pon)
Baca Juga
Airlangga Berbatik Hijau saat Bertemu Cak Imin, Sinyal Koalisi?
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Indonesia Bidik Investasi Perusahaan Teknologi Nvidia, Amazon, Docusign dan Crowdstrik
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto Sambangi KPK Bahas Tarif Resiprokal Amerika Serikat
Bahas Tarif Trump dan Impor Energi, Menko Airlangga Datangi KPK
Defisit Anggaran Capai Rp 695 Triliun, Airlangga Yakin Ekonomi Kuartal 4 Tumbuh Tinggi
Work From Mall, Padukan Kebutuhan Pekerja Fleksibel Sambil Ngopi
Pemerintah Sarankan Work From Mall, Demi Gig Economy
Airlangga Sebut Indonesia Tujuan Investasi, Buktinya AS sudah Tertarik
Pembahasan Tarif Ekspor ke AS Belum Rampung, Airlangga Ingin Beberapa Komoditas Nol Persen
Jusuf Kalla soal Soeharto Jadi Pahlawan Nasional: Ada Kekurangan, tapi Jasanya Lebih Banyak
Komisi II DPR Minta Pemerintah Tindak Tegas Mafia Tanah dalam Kasus Lahan Jusuf Kalla