Soal Gaji Prabowo, Fahri Hamzah Kecam Dahnil Anzar

Zulfikar SyZulfikar Sy - Jumat, 01 November 2019
Soal Gaji Prabowo, Fahri Hamzah Kecam Dahnil Anzar

Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah. (MP/Ponco Sulaksono)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Mantan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengingatkan Juru Bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak agar tidak menyeret Ketua Umum Gerindra itu ke isu kecil soal gaji dan mobil dinas Menteri Pertahanan (Menhan).

Hal itu disampaikan Fahri setelah Dahnil mengklarifikasi soal pernyataannya yang berbeda dengan Prabowo terkait gaji Menhan.

Baca Juga:

Ralat Prabowo Tak Akan Ambil Gajinya, Dahnil: Akan Disalurkan ke Yayasan Kanker

"Sebaiknya beliau jangan diseret ke isu kecil soal gaji dan mobil. Ayo jawab soal isu-isu besar terkait integrasi bangsa kita," tulis Fahri di akun Twitter-nya, yang dikutip pada Jumat (1/11).

Menurut Fahri, Prabowo jangan disibukkan dengan hal-hal yang bisa menggangu pekerjaanya.

Juru bicara pribadi Prabowo Subianto, Dahnil Simanjuntak. (ANTARA/Dewa Wiguna/Dok)
Juru bicara pribadi Prabowo Subianto, Dahnil Simanjuntak. (ANTARA/Dewa Wiguna/Dok)

"Bangsa ini memerlukan Pak Prabowo untuk membangun kepercayaan dirinya yang penuh trauma kepada jenggot, cadar, celana cingkrang dan lainnya," cuit Fahri.

Menurut Fahri, wajar Prabowo mendapatkan pemasukan dari negara mengingat tugasnya yang sangat besar.

"Justru negara memberi fasilitas supaya kepentingan pribadi dan orang lain gak masuk. Jadi sudahlah mari bantu Pak prabowo bikin sejarah. Pak Jokowi sudah melawan logika umum dengan memilih beliau (Prabowo) harus bermanfaat bagi bangsa," terang Fahri.

Baca Juga:

Menhan Prabowo Ogah Digaji, Pengamat Duga Modal Pencitraan Pilpres 2024

Sebelumnya, Dahnil Anzar lewat akun Twitter-nya menyebut bahwa Prabowo tidak akan mengambil gaji selama menjadi Menhan di Kabinet Indonesia Maju. Ia menyebut Prabowo telah berkomitmen mengabdi untuk kepentingan bangsa dan negara.

Apa yang disampaikan Dahnil itu dibantah Prabowo. Mantan Danjen Kopassus ini menyatakan bakal menerima gajinya sebagai menteri.

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. ANTARA/Bayu Prasetyoprabwo
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. ANTARA/Bayu Prasetyoprabwo

"Saya enggak tahu dari mana itu. Pokoknya masa kita enggak terima gaji, kita akan terima gaji dan itu kita pakai untuk keperluan yang sebaik-baiknya," kata Prabowo kepada wartawan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (31/10).

Prabowo juga memastikan bakal menggunakan fasilitas yang disediakan negara kepadanya sebagai Menhan, seperti mobil dan rumah dinas. "Ya digunakan, kapan kita menggunakan dan untuk apa kan ada ada," ujar Ketua Umum Partai Gerindra ini. (Knu)

Baca Juga:

Kata Pengamat Terkait Kemungkinan Penolakan Prabowo ke AS

#Fahri Hamzah #Dahnil Anzar Simanjuntak #Prabowo Subianto
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir

Berita Terkait

Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Stop Gaji Anggota DPR selama 3 Bulan, Uangnya Dipakai untuk Bantu Korban Bencana Alam
Presiden RI, Prabowo Subianto, kabarnya menghentikan gaji anggota DPR selama tiga bulan. Uangnya akan digunakan untuk korban bencana alam.
Soffi Amira - Selasa, 27 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Stop Gaji Anggota DPR selama 3 Bulan, Uangnya Dipakai untuk Bantu Korban Bencana Alam
Indonesia
Dinilai Berisiko, Indonesia Harus Siap Mundur dari Board of Peace jika Abaikan Palestina
Eks Wakil Menteri Luar Negeri, Dino Patti Djalal, meminta Indonesia harus mundur dari Board of Peace jika mengabaikan Palestina.
Soffi Amira - Selasa, 27 Januari 2026
Dinilai Berisiko, Indonesia Harus Siap Mundur dari Board of Peace jika Abaikan Palestina
Indonesia
Indonesia Gabung Board of Peace, Eks Wamenlu Ingatkan Risiko Dominasi AS
Mantan Wakil Menteri Luar Negeri, Dino Patti Djalal, mengingatkan agar Indonesia tak menjadi pengikut di Board of Peace bentukan Presiden AS, Donald Trump.
Soffi Amira - Selasa, 27 Januari 2026
Indonesia Gabung Board of Peace, Eks Wamenlu Ingatkan Risiko Dominasi AS
Indonesia
Izinnya Dicabut Prabowo, 28 Perusahaan Perusak Hutan Diminta Bertanggung Jawab
28 perusahaan perusak hutan diminta bertanggung jawab. Pencabutan izin yang dilakukan Presiden RI, Prabowo Subianto, dinilai belum cukup.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Izinnya Dicabut Prabowo, 28 Perusahaan Perusak Hutan Diminta Bertanggung Jawab
Indonesia
Arahan dari Prabowo, BNPB Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jabodetabek
BNPB menggelar operasi modifikasi cuaca di Jabodetabek. Hal ini mendapat arahan langsung dari Presiden RI, Prabowo Subianto.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Arahan dari Prabowo, BNPB Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jabodetabek
Indonesia
Indonesia Gabung Badan Internasional Trump, Prabowo Dinilai Sedang Cari Celah untuk Bela Palestina
Indonesia harus mendorong langkah-langkah konkret yang terukur, seperti gencatan senjata berkelanjutan
Angga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
Indonesia Gabung Badan Internasional Trump, Prabowo Dinilai Sedang Cari Celah untuk Bela Palestina
Indonesia
Prabowo Tandatangani Piagam Board of Peace, Indonesia Kawal Perdamaian di Gaza
Presiden RI, Prabowo Subianto, menandatangani piagam Board of Peace di Davos, Swiss. Indonesia akan mengawal perdamaian di Gaza, Palestina.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Prabowo Tandatangani Piagam Board of Peace, Indonesia Kawal Perdamaian di Gaza
Indonesia
Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Penyebab Banjir di Sumatra, ini Daftar Lengkapnya
Presiden RI, Prabowo Subianto, mencabut izin 28 perusahaan penyebab banjir di Sumatra. Berikut adalah daftar lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Penyebab Banjir di Sumatra, ini Daftar Lengkapnya
Indonesia
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Partai Gerindra membantah Presiden RI, Prabowo Subianto, mengusulkan Thomas Djiwandono menjadi Deputi Gubernur BI.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Berita Foto
Presiden Prabowo Subianto Tiba di Inggris Perkuat Kemitraan Strategis dan Diplomasi Ekonomi Global
Presiden Prabowo Subianto tiba di London, Inggris, Minggu (18/1/2026).
Didik Setiawan - Senin, 19 Januari 2026
Presiden Prabowo Subianto Tiba di Inggris Perkuat Kemitraan Strategis dan Diplomasi Ekonomi Global
Bagikan