Siswa SMP di Sleman Diduga Terserang Difteri
Pemeriksaan terhadap pasien yang diduga terkena virus Difteri di RSPI Sulianti Saroso, Jakarta, Jumat (8/12). (ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja)
MerahPutih.com - Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman, DIY, baru saja menerima laporan adanya siswa yang diduga terinfeksi penyakit difteri. Siswa tersebut kini tengah diisolasi di sebuh rumah sakit di Semarang, Jawa Tengah.
Kepala Dinas Kesehatan Sleman Nurulhayah mengakui adanya seorang siswa yang diduga difteri. PIhaknya sudah menurunkan tim surveillance untuk memeriksakan dan memastikan kondisi siswa tersebut.
"Kami dapat info di Sleman ada satu pasien diduga, suspect. Sedang dilacak sekarang. Gejalanya seperti difteri," kata Nurul melalui sambungan telepon di Yogyakarta, Senin (11/12).
Pihaknya juga telah terjunkan tim khusus. Tim bertugas mencaritahu pihak-pihak yang berkomunikasi intens dengan siswa tersebut beberapa minggu terakhir. Tujuannya untuk mengetahui dari siapa siswa tertular.
"Lalu kami akan periksa kondisi kesehatan siapa saja yang kontak dengan si suspect itu," jelas Nurul.
Siswa yang diduga difteri adalah seorang pria berusia 14 tahun. Ia adalah seorang siswa SMP di sebuah sekolah di Sleman, DIY. Siswa tersebut berasal dari Kabupaten Batang, Jawa Tengah.
Munculnya suspect ini adalah kali pertama terjadi di tahun 2017. Sebelumnya Kabupaten Sleman dinyatakan bebas difteri sejak beberapa tahun terakhir.
Nurul menegaskan Pemkab Sleman tidak akan tinggal diam dan gerak cepat untuk mencari tahu apakah ada siswa lain yang diduga terkena difteri. (*)
Berita ini merupakan laporan dari Teresa Ika, kontributor merahputih.com untuk wilayah Yogyakarta dan sekitarnya dalam artikel dan sekitarnya. Baca juga berita lainnya dalam artikel: Imunisasi Serentak Difteri Jakarta
Bagikan
Berita Terkait
Fanny Soegi Hadirkan “Jogja Lantai 2”, Liriknya Memotret Sisi Sunyi Yogyakarta
Sambut Long Weekend Isra Mikraj, KAI Daop 6 Kerahkan 4 KA Tambahan
Tiket KA ke Yogyakarta Paling Banyak Diburu Saat Libur Nataru 2026
Yogyakarta Jadi Tujuan Favorit Wisata Orang Jakarta
Pendaki Hilang di Merapi, 1 Dievakuasi tapi 1 belum Ditemukan
Presiden Prabowo Minta Setiap Kerdatangannya tak lagi Disambut Anak-Anak, Kasihan Lihat Kepanasan dan Ganggu Jam Sekolah
Gunung Merapi Keluarkan 4 Kali Awan Panas Guguran, Masyarakat Diminta Waspada
Daftar Raja Surakarta dan Kasultanan Yogyakarta yang Dimakamkan di Imogiri
Astana Pajimatan Imogiri, Kompleks Permakaman Raja-Raja Mataram dari Dulu hingga Kini
Mulai 2026, Jemaah Calon Haji Banten dan DIY Berangkat dari Embarkasi Cipondoh dan Yogyakarta