Simak Hal Penting Ini Sebelum Liburan Akhir Tahun di Ancol

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Selasa, 23 November 2021
Simak Hal Penting Ini Sebelum Liburan Akhir Tahun di Ancol

Kenali hal penting ini sebelum liburan akhir tahun ke ancol (Foto: instagram @ancoltamanimpian)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MOMEN Natal dan Tahun Baru kerap dijadikan banyak orang untuk berlibur. Sejumlah tempat wisata pun menjadi tujuan utama para wisatawan, salah satunya Ancol. Untuk kamu yang ingin berkunjung ke Ancol perlu mengetahui sejumlah hal penting, seperti ada kemungkinan diberlakukan sejumlah pembatasan.

Menurut pihak manajemen Taman Impian Jaya Ancol, pihaknya siap mengikuti aturan pemerintah, terkait penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 2 pada momen Natal dan Tahun Baru.

Baca Juga:

Tips Rencakan Liburan Akhir Tahun yang Aman dan Nyaman saat Pandemi

"Mengenai rencana pemerintah yang akan menaikkan level PPKM menjadi level 3 secara nasional pada masa pekan libur Natal dan Tahun Baru, pada prinsipnya Ancol akan mengikuti peraturan yang ditetapkan oleh pemerintah," ujar Corporate Communication Ancol Ariyadi Eko Nugroho, seperti yang dikutip dari laman Antara.

Mengenai libur Natal dan Tahun Baru, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno menegaskan, bahwa liburan natal dan tahun baru 2021-2022, pemerintah akan memberlakukan kebijakan PPKM level 3.

Langkah tersebut diambil guna mencegah terjadinya lonjakan kasus baru, serta memastikan kepulihan ekonomi, dan menciptakan lapangan kerja pada sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Berkaca dari pengalaman tahun lalu, PPKM level 3 saat libur Natal dan Tahun Baru diberlakukan sebagai langkah preventif, karena tingkat mobilitas masyarakat sangat signifikan. Hal itu tentunya bisa berdampak pada kenaikan COVID-19 hampir dua kali lipat.

Pemerintah kemungkinan akan memberlakukan sejumlah pembatasan (foto: pixabay/nck_gsl)

Kendati sejumlah langkah mitigasi dilakukan, pemerintah tetap bertindak secara tegas, untuk memastikan bahwa kasus COVID-19 saat Natal dan Tahun Baru bisa terkendali dan masih tetap landai.

"Permintaan dari Presiden pada saat rapat terbatas tadi bahwa seluruh jajaran pemerintah, baik pusat maupun daerah adalah satu frekuensi dan satu narasi. Penanganan COVID-19 harus menjadi prioritas utama. Oleh karena itu, kami sedang memfinalkan kebijakan PPKM level tiga," tutur Sandiaga Uno.

Baca Juga:

Tips Liburan yang Sempurna Menurut Para Ahli

Lebih lanjut, Menparekraf Sandiaga Uno menjelaskan, bahwa dalam satu minggu akan dikeluarkan keputusan tentang hal tersebut, yang akan disusul dengan penerbitan Inmendagri. Kemudian, Kemenparekraf akan mengeluarkan surat edaran yang ditujukan pada unsur pentahelix, guna mendukung langkah tersebut.

Liburan akhir tahun berpotensi adanya peningkatan kasus COVID-19 (Foto: pixabay/deltaworks)

Selain itu, Sandiaga juga mengatakan, kebijakan penerapan PPKM level 3 bukan melarang, tapi membatasi izin operasional atau aktivitas usaha. Baik destinasi wisata atau sentra ekonomi kreatif.

Dalam hal ini, yakni dari aspek waktu operasional, kapasitas pengunjung, hingga penerapan protokol kesehatan secara ketat, ketika perayaan Natal dan Tahun Baru 2021-2022.

"Menurut data yang kami terima dan juga dibahas tadi dalam rapat terbatas bahwa tingkat kepatuhan protokol kesehatan dan kepatuhan pengisian aplikasi PeduliLindungi semakin menurun, jadi ini perlu kita tingkatkan dan perketat lagi," tutup Sandi. (Ryn)

Baca Juga:

Tips Berkendara Aman di Jalan Tol Saat Liburan

#Liburan #Tips Liburan #Pantai Ancol
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Indonesia
88 Ribu Penumpang Gunakan Kereta Api dari Daop 1 Jakarta Selama Libur Akhir Pekan Isra Mikraj, Yogyakarta Masuk Tujuan Tertinggi
Hingga Sabtu (17/1) pagi pukul 08.00 WIB, sebanyak 16.412 penumpang terpantau sudah memadati stasiun untuk berangkat menuju berbagai kota di Pulau Jawa
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
88 Ribu Penumpang Gunakan Kereta Api dari Daop 1 Jakarta Selama Libur Akhir Pekan Isra Mikraj, Yogyakarta Masuk Tujuan Tertinggi
Indonesia
Long Weekend Isra Mikraj, Jumlah Penumpang Kereta Cepat Whoosh Meningkat
Penumpang kereta cepat Whoosh naik saat long weekend Isra Mikraj. 20 ribu orang diprediksi berangkat dengan Whoosh.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Long Weekend Isra Mikraj, Jumlah Penumpang Kereta Cepat Whoosh Meningkat
Indonesia
Apartemen Lab Narkoba di Ancol Dikelola Sindikat Internasional, Produk Dikemas Mirip Minuman Saset
Kasus ini berawal dari Operasi Pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.
Wisnu Cipto - Selasa, 06 Januari 2026
Apartemen Lab Narkoba di Ancol Dikelola Sindikat Internasional, Produk Dikemas Mirip Minuman Saset
Indonesia
Daftar Tanggal dan Hari Libur di 2026, Catat Buat Bikin Agenda Liburan
Surat Keputusan Bersama 3 Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri PANRB, terdapat beberapa hari libur nasional beserta cutinya yang bisa dimanfaatkan untuk istirahat atau berlibur
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Daftar Tanggal dan Hari Libur di 2026, Catat Buat Bikin Agenda Liburan
Indonesia
Ancol Hapus Pesta Kembang Api Tahun Baru 2026, Ganti Langit Warna-Warni dengan Doa
Tahun baru bukan hanya tentang perayaan, tetapi juga tentang empati dan kepedulian terhadap sesama
Angga Yudha Pratama - Selasa, 23 Desember 2025
Ancol Hapus Pesta Kembang Api Tahun Baru 2026, Ganti Langit Warna-Warni dengan Doa
Lifestyle
Simak Nih! Tips Aman Melakukan Perjalanan Jauh Akhir Tahun ala SDCI
Selama masa rehat, pengemudi disarankan untuk melakukan peregangan otot ringan
Angga Yudha Pratama - Jumat, 19 Desember 2025
Simak Nih! Tips Aman Melakukan Perjalanan Jauh Akhir Tahun ala SDCI
Fun
Pipilaka: Pertunjukan Imersif tentang Kebersamaan, Alam, dan Imajinasi
Pipilaka jadi sebuah pengingat bahwa perubahan besar kerap lahir dari langkah-langkah kecil yang dilakukan bersama.
Dwi Astarini - Senin, 15 Desember 2025
Pipilaka: Pertunjukan Imersif tentang Kebersamaan, Alam, dan Imajinasi
Lifestyle
Rekomendasi Tempat Liburan Keluarga Saat Natal dan Tahun Baru 2026
Ada banyak tempat-tempat wisata dan hiburan di wilayah Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Bali, dan Surabaya bisa menjadi pilihan.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 15 Desember 2025
Rekomendasi Tempat Liburan Keluarga Saat Natal dan Tahun Baru 2026
Fun
Ide Rayakan Tahun Baru Bersama Keluarga di Tangerang, dari Mall hingga Staycation
Rayakan malam Tahun Baru bersama keluarga tanpa ke luar kota. Ini rekomendasi mall dan hotel di Tangerang yang seru, nyaman, dan berkesan.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 13 Desember 2025
Ide Rayakan Tahun Baru Bersama Keluarga di Tangerang, dari Mall hingga Staycation
Indonesia
Banjir Rob Menerjang, Ancol Maksimalkan Pompa Air untuk Minimalkan Dampak
Tim teknis juga terus memantau situasi secara real-time untuk memastikan penanganan efektif.
Dwi Astarini - Jumat, 05 Desember 2025
Banjir Rob Menerjang, Ancol Maksimalkan Pompa Air untuk Minimalkan Dampak
Bagikan