Agenda Weekend

Serunya Safari Malam Hingga Laguna Tropis di Hotel Ramah Anak Jakarta

Wisnu CiptoWisnu Cipto - Sabtu, 01 Desember 2018
Serunya Safari Malam Hingga Laguna Tropis di Hotel Ramah Anak Jakarta

Tamu cilik asik bermain air di fasilitas Children Aqua Playground. Foto: Dok Hotel Shangri-La

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

INGIN merasakan sensasi safari malam bersama anak dan keluarga, atau bercengkrama membangun istana pasir bersama buah hati? Kamu dan keluarga tak perlu jauh-jauh pergi ke pantai atau belok ke hutan. Semua sensasi keseruan liburan itu bisa kamu rasakan bersama keluarga di hotel berbintang ibu kota Jakarta di akhir pekan ini.

Kini banyak hotel berbintang yang menawarkan fasilitas ramah bagi anak. Fasilitas yang ditawarkan bukan cuma kolam renang khusus anak ataupun taman bermain. Mereka kini mulai mengandalkan paket-paket khusus buat tamu cilik untuk menjamin si buah hati dijamu dengan berbagai keseruan tak terlupakan selama menginap.

1. Sensasi Kemah Safari Malam Ritz Kids di Hotel The Ritz-Carlton Mega Kuningan

Program Ritz Kids Night Safari. Foto: Dok The Ritz-Carlton

Jaringan hotel bintang lima The Ritz-Carlton yang berada di kawasan Mega Kuningan Jakarta Selatan ini memang terkenal ramah anak dengan program Ritz Kids-nya. Sampai-sampai fasilitas kamarnya juga memperhatikan detail kebutuhan si buah hati, bahkan menyediakan sandal kecil khusus ukuran anak.

Tiap tamu usia 4-12 tahun bakalan girang karena langsung mendapat tas mungil keren, cookies dan susu, folder permainan termasuk The Scavenger Hunt, serta buku dan perlengkapan mewarnai karya Jean-Michael Cousteau. Di The Ritz-Carlton Mega Kuningan, Superkids bisa ikutan storytelling, bikin karya seni lukis, crafts, sampai cooking class yang dipandu langsung Chef hotel.

Mau lebih seru lagi? Yuk ikutan program Ritz Kids Night Safari dengan mendirikan tenda nyaman di dalam kamar. Pihak hotel menyiapkan tenda khusus dan lampu LED untuk kegiatan seru ini. Bonusnya, Superkids bakal dapet boneka Teddy Bear imut untuk dibawa pulang.


2. Perang meriam air di kolam renang Hotel Shangri-La

Fasilitas Children Aqua Playground. Foto: Dok Hotel Shangri-La

Hotel Shangri-La mengandalkan fasilitas Children Aqua Playground untuk menjamin pengalaman liburan tak terlupakan bagi si kecil. Aqua playground ini menawarkan tempat bermain air bagi anak-anak. Di sini anak-anak bisa meluncur dari perosotan sambil diguyur air atau sekadar berperang air menggunakan meriam air yang tersedia. Sudah pasti, anak-anak takkan bosan untuk berlama-lama menghabiskan akhir pekan di Shangri-La.

Terdapat pula fasilitas Sunday Kid's Zone yang menawarkan aktivitas seru seperti bouncing castle, mengendarai kuda poni, juga paddle car di area taman. Tentu semua kegiatan-kegiatan ini bakal didampingi tim dari Shangri-La Hotel untuk memastikan keamanan para tamu cilik.

Anak-anak dari tamu hotel berusia di bawah 6 tahun juga otomatis dapat menikmati makanan prasmanan gratis (maksimal 2 anak) di tempat all day dining jika ditemani orang dewasa. Untuk lebih dari dua anak di bawah usia 6 tahun atau anak-anak yang berusia enam tahun ke atas, tetapi di bawah usia 12 tahun, akan ada diskon 50 persen dari harga yang tertera.

3. Seru bermain istana pasir di hotel tengah kota

Fasilitas tropical lagoon style swimming pool. Foto: Grand Tropic Suites Hotel

Grand Tropic Suites Hotel berlokasi di tengah kota Jakarta, kawasan Petamburan, Jakarta Barat. Sesuai namanya hotel ini menawarkan nuansa laguna di tengah kawasan tropis dengan rimbunnya pepohonan. Hotel ini termasuk yang sangat ramah anak dengan turut menyediakan fasilitas tropical lagoon style swimming pool.

Fasilitas ini memang menjadi incaran tamu hotel yang membawa buah hati saat menginap. Tropical lagoon style swimming pool memiliki hamparan pasir putih di sisinya. Jadi, bagi keluarga tak perlu perlu jauh-jauh mengajak anak-anak ke pantai untuk bisa asyik bermain pasir. Mereka dapat seru bermain air dan membangun istana pasirnya sendiri di sini sepuasnya.


4. Paket lengkap indoor-outdoor rangsang motorik anak di Hotel Borobudur

Taman bermain di Hotel Borobudur. Foto: Dok Hotel Borobudur

Terletak di Jalan Lapangan Banteng Jakarta Pusat, Hotel Borobudur menyediakan sudut bermain anak indoor maupun outdoor dengan program Sunday Kids Activities. Para tamu cilik dapat asik mengikuti kegiatan face painting, membuat aksesori dan origami, melukis, hingga waterball yang dirancang khusus untuk merangsang kreativitas.

Ada pula klub kesehatan, spa dan salon kecantikan yang bisa dinikmati anak-anak. Fasilitas hiburan luar ruang pun bukan cuma berupa kolam renang khusus anak, melainkan juga playground tepat di tengah-tengah taman tropis.

Taman bermain di Hotel Borobudur. Foto: Dok Hotel Borobudur

Bermain di ruang terbuka memiliki banyak manfaat untuk motorik anak berdasarkan hasil penelitian American Academy of Pediatrics. Lembaga itu merekomendasikan agar setiap hari anak diberikan waktu bermain selama 60 menit, khususnya main di luar ruangan setiap harinya. Bermain di ruang terbuka merupakan bagian yang penting dari perkembangan fisik, kesehatan mental dan sosial dari anak. (*)

#Hotel Ramah Anak #Agenda Weekend #Tips Liburan
Bagikan
Ditulis Oleh

Wisnu Cipto

Berita Terkait

Fun
Liburan Bersama Anak di Kolam Renang: Seru, Sehat, dan Penuh Manfaat
Periode libur long weekend di Agustus ini jadi saat yang tepat untuk mengunjungi kolam renang.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 17 Agustus 2025
Liburan Bersama Anak di Kolam Renang: Seru, Sehat, dan Penuh Manfaat
Lifestyle
5 Kondisi pada Paspor yang Bisa Membuat Liburan ke Luar Negeri Terhambat
Rencana liburan ke luar negeri bisa hancur berantakan kalau keperluan tidak dipersiapkan dengan matang, termasuk terkait paspor.
Frengky Aruan - Kamis, 04 Juli 2024
5 Kondisi pada Paspor yang Bisa Membuat Liburan ke Luar Negeri Terhambat
Lifestyle
Tips Membersihkan Rumah untuk Perayaan Tahun Baru
Ini nih tips membersihkan rumah layaknya para ahli.
Dwi Astarini - Rabu, 27 Desember 2023
Tips Membersihkan Rumah untuk Perayaan Tahun Baru
Fun
Kiat Finansial saat Liburan Akhir Tahun, Antisipasi Keuangan Rungkad
Libur akhir tahun seringkali menguras tabungan.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 24 Desember 2023
Kiat Finansial saat Liburan Akhir Tahun, Antisipasi Keuangan Rungkad
Lifestyle
Sebelum Liburan Natal dan Tahun Baru, Cek Kelaikan Kendaraan
Wajib periksa kelaikan kendaraan sebelum perjalanan jauh.
Andrew Francois - Jumat, 08 Desember 2023
Sebelum Liburan Natal dan Tahun Baru, Cek Kelaikan Kendaraan
Travel
5 Cara Agar Liburan Tak Terlupakan
Bikin liburanmu jadi tak terlupakan.
Andreas Pranatalta - Selasa, 10 Oktober 2023
5 Cara Agar Liburan Tak Terlupakan
Fun
Liburan Sekolah Jadi Momen Penting Tumbuh Kembang Anak
Manfaatkan liburan sekolah sebagai kesempatan berharga.
Andreas Pranatalta - Minggu, 02 Juli 2023
Liburan Sekolah Jadi Momen Penting Tumbuh Kembang Anak
Lifestyle
5 Trik Atasi Pilek si Kecil saat Berlibur
Demi membuat liburan si kecil maksimal tanpa lama-lama terganggu pilek.
Dwi Astarini - Kamis, 29 Desember 2022
5 Trik Atasi Pilek si Kecil saat Berlibur
Fun
Tips Antisakit untuk Anak saat Liburan Akhir Tahun
Ketika kembali masuk sekolah atau berkegiatan di luar rumah, banyak anak yang sakit, termasuk batu dan, pilek.
Hendaru Tri Hanggoro - Kamis, 15 Desember 2022
Tips Antisakit untuk Anak saat Liburan Akhir Tahun
Fun
Rahasia Bikin Liburan Maksimal dengan Pengeluaran Minimal
Orang yang akan berlibur harus belajar tentang tips terbaik untuk bersenang-senang.
Hendaru Tri Hanggoro - Kamis, 15 Desember 2022
Rahasia Bikin Liburan Maksimal dengan Pengeluaran Minimal
Bagikan