Sempat Menghilang Akibat Kanker, Rachel Amanda Obati Kerinduan Fan Lewat Buku

Rina GarminaRina Garmina - Sabtu, 29 Juli 2017
Sempat Menghilang Akibat Kanker, Rachel Amanda Obati Kerinduan Fan Lewat Buku

Rachel Amanda. (Foto: Instagram/auroramanda95)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

VONIS kanker tiroid yang diterimanya tiga tahun lalu tak menghentikan langkah mantan artis cilik ini untuk terus berkarya. Rachel Amanda, pemeran tokoh Candy "muda" di film Heart, baru saja merilis buku berjudul "Andai Kita".

Buku tersebut seolah mengobati kerinduan para fan pasca menghilangnya Rachel dari dunia hiburan. Ya, perempuan kelahiran 1 Januari 1995 ini memang menghilang sejak 2014 karena fokus mengobati penyakitnya.

Semangat tinggi

Meski menderita penyakit yang ditakuti banyak orang, Rachel terlihat tetap memiliki semangat tinggi untuk belajar dan berusaha sebaik mungkin. Buktinya, ia kini terdaftar sebagai mahasiswa psikologi di Universitas Indonesia. Sementara kemampuannya merangkai kata-kata ternyata telah ia miliki sejak duduk di bangku sekolah.

Keterampilannya mengolah kata-kata juga ia asah melalui tulisan-tulisannya yang dipasang di blog. Untuk mengasah kemampuannya menulis, Rachel bergabung dalam komunitas penulis fiksi dan puisi berbasis online, Logika Rasa.

Menulis bersama sahabat

"Andai Kita" ia tulis bersama sahabatnya, Keshia Deisra, dan satu penulis lainnya, Karina Mecca. Keisha pernah menulis "Ekspresi Ruby Keyko" yang diterbitkan dalam buku berjudul "Pertama Kalinya!". Karyanya yang lain ialah novel "Melodia". Sementara Karina memiliki minat yang besar pada dunia fotografi.

Dalam Instagram-nya, Rachel bercerita tentang peran orang-orang di sekitarnya yang menyemangatinya menulis buku puisi. Namun, ia mengaku tidak percaya diri. Di tahun ini, dia berhasil membuang jauh-jauh rasa tidak percaya dirinya hingga akhirnya berhasil menelurkan buku berjudul "Andai Kita".

Rachel mengibaratkan bukunya itu sebagai bayi yang berhasil mereka lahirkan dengan selamat atas bantuan Afri Pardede selaku editor, dan juga Ajga Rinta.

Ada pesan moral yang dapat Anda pelajari dari karya terbaru Rachel ini. Tetaplah semangat meski kondisi terberat menghampiri hidup Anda. (*/berbagai sumber)

Cari artikel kesehatan lain di sini: 5 Penyakit Kanker Paling Mematikan.

#Rachel Amanda #Buku #Buku Novel #Novelis
Bagikan
Ditulis Oleh

Rina Garmina

Cooking Mama :)

Berita Terkait

Indonesia
Baru Diluncurkan, Pimpinan Komisi X DPR Ajak Baca dan Kritisi 'Buku Sejarah Indonesia'
Wakil Ketua Komisi X DPR, Lalu Hadrian Irfani, merespons peluncuran Buku Sejarah Indonesia.
Soffi Amira - Senin, 15 Desember 2025
Baru Diluncurkan, Pimpinan Komisi X DPR Ajak Baca dan Kritisi 'Buku Sejarah Indonesia'
ShowBiz
Marchella FP Luncurkan Buku 'Maaf Aku Lahir Ke Bumi', Bab Baru Semesta NKCTHI
Marchella FP merilis buku 'Maaf Aku Lahir Ke Bumi'. Adult picture book yang mengeksplorasi rasa bersalah hingga proses menemukan diri dalam semesta NKCTHI.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 11 Desember 2025
Marchella FP Luncurkan Buku 'Maaf Aku Lahir Ke Bumi', Bab Baru Semesta NKCTHI
Berita Foto
Warga Berburu Buku Murah dalam Ajang Festival Literasi Jakarta 2025 di Jakarta
Pengunjung memilih buku yang mereka sukai, pada Bazar Buku "Millennia International Bookfair", yang digelar di Selasar Gedung Ali Sadikin Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta, Sabtu (18/10/2025).
Didik Setiawan - Sabtu, 18 Oktober 2025
Warga Berburu Buku Murah dalam Ajang Festival Literasi Jakarta 2025 di Jakarta
Fun
Kolaborasi Lintas Negara: Si Juki dan Black Jack Bersatu dalam Satu Cerita
Karakter Si Juki dan Black Jack akan dipertemukan dalam Operasi di Kyokarta.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 21 September 2025
Kolaborasi Lintas Negara: Si Juki dan Black Jack Bersatu dalam Satu Cerita
Fun
Si Juki Gandeng Dewa Manga Osamu Tezuka dalam Operasi Bersama Blackjack di Kyokarta
Pihak studio Blackjack merekomendasikan karakter IP-nya mengikuti visual Juki.
Wisnu Cipto - Sabtu, 20 September 2025
Si Juki Gandeng Dewa Manga Osamu Tezuka dalam Operasi Bersama Blackjack di Kyokarta
Fun
Gim ‘Candy Crush’ Rilis Buku Masak
menghadirkan resep seperti Color Bomb Cake, Rainbow Twist Treats, hingga Licorice Swirl Squares.
Dwi Astarini - Senin, 21 Juli 2025
  Gim ‘Candy Crush’ Rilis Buku Masak
Fun
'Bunga Besi' Tida Wilson Hadirkan Panggung Puisi, Musik Eksperimental, dan Pameran Visual
Peluncuran Bunga Besi bukan sekadar perayaan buku, tapi juga penghayatan kolektif terhadap kata-kata yang menjelma menjadi pengalaman multisensori.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 31 Mei 2025
'Bunga Besi' Tida Wilson Hadirkan Panggung Puisi, Musik Eksperimental, dan Pameran Visual
Fun
Peluncuran Bunga Besi: Perayaan Sastra Visual dan Kolaborasi Lintas Disiplin
Bunga Besi hadir sebagai perpaduan puisi dan artbook yang menawarkan pengalaman membaca yang segar dan mendalam.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 10 Mei 2025
Peluncuran Bunga Besi: Perayaan Sastra Visual dan Kolaborasi Lintas Disiplin
Dunia
Perayaan Hari Buku dan Hak Cipta Sedunia 2025, Jembatan Antargenerasi dan Lintas Budaya
Hari Buku dan Hak Cipta Dunia diperingati tiap 23 April untuk menghargai kekuatan buku dan hak cipta dalam mempromosikan pendidikan dan budaya.
Hendaru Tri Hanggoro - Rabu, 23 April 2025
Perayaan Hari Buku dan Hak Cipta Sedunia 2025, Jembatan Antargenerasi dan Lintas Budaya
ShowBiz
Pecahkan Rekor, Buku Taylor Swift Terjual 814 Ribu Eksemplar
Penjualan Taylor Swift | The Eras Tour Book laris manis.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 06 Desember 2024
Pecahkan Rekor, Buku Taylor Swift Terjual 814 Ribu Eksemplar
Bagikan