Sebagai Gubernur DKI Jakarta, Ini Sikap Anies terhadap Aksi Reuni 212
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (MP/Asropih)
MerahPutih.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku dirinya akan hadir dalam kegiatan Reuni Alumni 212 di Monumen Nasional (Monas), pada Minggu 2 Desember 2018 mendatang.
"Meskipun bukan alumni. Saya datang, insyaallah," kata Anies di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Senin (26/11).
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu pun menuturkan, merupakan hal yang wajar bila pemimpin Jakarta sebagai tuan rumah ikut serta dalam meramaikan kegiatan tahunan tersebut.
Ia pun meminta masyarakat untuk mengecek kegiatan mana saja yang telah di hadiri olehnya saat acara di Monas. Hal itu dilakukan agar masyarakat tak berfikir bahwa Anies tebang pilih dalam menghadiri kegiatan.
"Teman-teman bisa cek selama 6 bulan 1 tahun terakhir ini berbagai macam acara diselenggarakan di Monas, gubernur datang," tuturnya.
Dengan begitu, menurutnya, hal biasa jika pemimpin Jakarta ikut serta dalam acara Reuni Alumni 212 di Monas nanti.
"Jadi, bukan sesuatu yang luar biasa jika gubernur datang ke situ. Sesuatu yang biasa-biasa saja," jelasnya.
Sebelumnya diberitakan, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan pihaknya menyetujui acara Reuni 212 digelar di Monas.
Namun, untuk persoalan perizinana keramaian, lanjut Anies, pihak panitia Reuni 212 harus mengajukan kepada kepolisian Polda Metro Jaya.
"Kalau izin keramaian itu dari kepolisian. Ya, secara prinsip kita menyetujui, tapi untuk kegiatan keramain bukan kita," kata Anies di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Senin (19/11).
Anies pun menegaskan, Pemprov DKI Jakarta tak melarang Reuni 212 di gelar di Jakarta. "Tidak ada larangan," tuturnya. (Asp)
Bagikan
Berita Terkait
Pemprov DKI Mulai Bongkar 109 Tiang Monorel Terbengkalai di Rasuna Said
Pramono Anung Resmikan Waduk Batu Licin di Cipayung, Perkuat Pengendalian Banjir
Hadiri Haul ke-85 M.H. Thamrin, Pramono Anung Tegaskan Komitmen Jaga Nilai Perjuangan
[HOAKS atau FAKTA]: Peluk Anies, Beban Korban Bencana Alam di Aceh Tamiang Langsung Hilang
PAM Jaya Bangun Gedung Sentra Pelayanan, Gubernur Pramono: Fondasi Layanan Air Jakarta Kian Kuat
Gubernur Pramono Dorong Percepatan MRT Jakarta hingga Kota Tua, Ditargetkan Beroperasi 2029
Pramono Anung Dorong PAM Jaya IPO 2027, Saham Publik Maksimal 30 Persen
Presiden Prabowo Ungkap Dukungan untuk Gubernur DKI Jakarta, Pramono: kalau sudah Jadi Gubernur enggak Ada Urusan Kepartaian
Monorel Mangkrak Rasuna Said Dibongkar Januari 2026, Pramono: Tanpa Penutupan Jalan
Tawuran Berulang di Manggarai, Pramono Anung: Ada yang Sengaja Memicu