Sandiaga Uno Berencana Lapor Hoax Surat Syariat Islam ke Polisi
Cawagub DKI Jakarta Sandiaga Uno. (MP/John Abimanyu)
Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno merasa geram lantaran dirinya difitnah telah menekan kontrak akan menerapkan syariat Islam. Untuk itu, cawagub yang berpasangan dengan Anies Baswedan ini berencana melapor masalah ini ke polisi.
Sandi tegas menyatakan informasi yang beredar di media sosial terkait surat berisi kesediaannya menerapkan syariat Islam adalah tidak benar.
"Ya itu enggak bener. Mirip aja enggak itu tanda tangan saya," ujar Sandi di Posko relawan Anies-Sandi di Cikini, Jakarta Pusat, pada Minggu (19/3).
Sandi mengatakan tuduhan itu fitnah yang sangat keji. Ia menduga ada pihak yang ingin mengadu domba antara dirinya dengan kelompok pemeluk agama tertentu.
Dikatakan, Sandi akan melaporkan masalah ini ke polisi. Ia meminta kepada aparat penegak hukum agar memproses laporannya.
"Kami sedang melakukan proses ke yang berwajib bahwa itu melanggar Undang-Undang ITE, dan kami minta aparat untuk segera menindaklanjuti," ujarnya.
Seperti diketahui, surat kontroversial beredar hingga viral di dunia maya. Dalam surat disebutkan bahwa Anies - Sandi sepakat untuk menerapkan syariat Islam jika terpilih sebagai Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta.
Namun, Sandi membantah tanda tangan di surat itu merupakan tulisan tangannya.
"Mirip saja enggak," ungkapnya. (Abi)
Bagikan
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Gibran Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Dianggap Lebih Berjasa dari Soekarno dan Soeharto
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Angkat Titiek Soeharto Jadi Ketua DPR RI untuk Basmi Koruptor dan Mafia
[HOAKS atau FAKTA]: Luhut Minta Prabowo Ganti Menkeu Purbaya, Dianggap tak Paham Pengelolaan Anggaran Negara
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Bakal Kembalikan Harga BBM di Indonesia seperti Era Soeharto
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Tarik Rp 71 Triliun dari Program MBG, Mau Dialihkan ke Beras Gratis
[HOAKS atau FAKTA]: Pertamina Kasih Duit Rp 7 Juta Buat Netizen yang Unggah Citra Baik di Media Sosial
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Sebut Pertamina Kirim Minyak ke Singapura dan Dijual Lagi ke Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Indonesia tak Mampu Lunasi Utang Whoosh, China Ambil Alih Kepemilikan Natuna Riau
Mafindo Catat 1.593 Kasus Hoaks Infeksi RI Tahun Ini, Terbanyak Isu Politik Kedua Lowongan Kerja
[HOAKS atau FAKTA]: Istri Menkeu Purbaya Diteror Paket Berisi Darah Segar oleh Orang tak Dikenal