[HOAKS atau FAKTA]: Megawati Kepincut Menkeu Purbaya, Tawari Masuk PDIP dan Dijadikan Ketua Partai

Soffi AmiraSoffi Amira - Selasa, 06 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA]: Megawati Kepincut Menkeu Purbaya, Tawari Masuk PDIP dan Dijadikan Ketua Partai

Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri, tawari Menkeu Purbaya masuk PDIP. Foto: Dok. Turn Back Hoax

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Kinerja Menteri Keuangan, Purbaya Yudhi Sadewa, belakangan memicu perhatian luas di media sosial.

Kali ini, beredar informasi yang menyebut Ketum PDIP sekaligus Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri, ingin merekrut Pubaya masuk ke partainya.

Informasi ini diunggah akun Facebook “Irwan Subekhi”. Dalam narasinya, Purbaya dijanjikan Megawati masa depan cerah dan bakal diangkat menjadi ketua partai.

Namun, narasi yang beredar menyebut Purbaya menolak tawaran itu karena merasa belum tertarik masuk ke parpol meski banyak yang menawari dirinya.

Baca juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Menteri ESDM Bahlil Minta PLN Naikkan Harga Token Listrik agar Rakyat Belajar Berhemat

NARASI

“MEGAWATI INGIN MEREKRUT PURBAYA MASUK KE-PDIP

MEGAWATI: kalo Menkeu mau masuk ke PDIP, saya jamin masa depan cerah,kami siap angkat dia jadi kepala.

PURBAYA: Ngak dulu bu , saya masih belum tertarik yang namanya masuk partai,

Partai sebelah juga banyak yang nawarin, Tapi saya lebih memilih INDEPENDENT, Duduk nyenyak makan kenyang tanpa ada tekanan dari pihak manapun”.

Unggahan tersebut telah mendapatkan hampir 3.300 tanda suka, 1.200-an komentar, serta dibagikan ulang hampir 40 kali.

Baca juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Luhut Binsar Pandjaitan Sebut Kunjungan Dedi Mulyadi ke Sumatra Hanya Cuma Pencitraan

FAKTA

Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) memasukkan kata kunci “megawati ingin merekrut purbaya masuk ke pdip” ke mesin pencarian Google.

Namun, tidak ditemukan informasi valid dari pemberitaan kredibel atau pernyataan resmi Megawati yang membenarkan klaim.

Lalu, Turn Back Hoax memeriksa foto Megawati yang disertakan dalam unggahan menggunakan Google Lens. Hasil penelusuran mengarah ke pemberitaan Antaranews.com: “Megawati keluarkan Surat Perintah Harian pasca pembakaran bendera”.

Melalui berita yang tayang Kamis (25/6/2020) itu, diketahui bahwa konteks asli foto adalah momen Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, memberi sambutan dalam pembukaan sekolah pimpinan legislatif di Kinasih Resort, Depok, Jawa Barat, pada November 2019.

Baca juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Momen Pergantian Tahun Baru, PT Pertamina Bagi-Bagi Duit Rp 1,5 Juta untuk Masyarakat

Kemudian, Turn Back Hoax memasukkan kata kunci “sambutan megawati saat pembukaan sekolah pimpinan legislatif pdi perjuangan november 2019” ke mesin pencarian Google.

Hasil penelusuran mengarah ke pemberitaan Kompas.com: “Megawati Ungkap Resep Terpilih Jadi Wakil Rakyat: Blusukan dan Politik Uang”.

Pada berita yang tayang Jumat (22/11/2019) itu, membahas tentang Megawati yang menginstruksikan calon wakil rakyat dari kader PDIP untuk terjun langsung dan menemui masyarakat.

KESIMPULAN

Sepanjang penelusuran tidak ditemukan informasi valid atau pernyataan “Megawati menginginkan Purbaya masuk PDIP”.

Tidak ada informasi valid atau pemberitaan kredibel yang membenarkan klaim. Jadi, unggahan berisi klaim “Megawati ingin rekrut Purbaya untuk masuk ke PDIP” merupakan konten palsu. (knu)

#Hoax Atau Fakta #PDIP #Purbaya Yudhi Sadewa #Berita Hoax #Megawati Soekarnoputri
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Pemerintah Australia Bagi-bagi Uang untuk Modal Usaha, Dititip Lewat Kementerian Agama
Pemerintah Australia bagi-bagi uang untuk modal usaha. Uang tersebut kabarnya dititipkan ke Kementerian Agama RI. Apakah informasi ini benar?
Soffi Amira - Rabu, 07 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA]:  Pemerintah Australia Bagi-bagi Uang untuk Modal Usaha, Dititip Lewat Kementerian Agama
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Megawati Kepincut Menkeu Purbaya, Tawari Masuk PDIP dan Dijadikan Ketua Partai
Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri, kabarnya ingin merekrut Menkeu Purbaya ke PDIP. Apakah informasi ini benar?
Soffi Amira - Selasa, 06 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA]: Megawati Kepincut Menkeu Purbaya, Tawari Masuk PDIP dan Dijadikan Ketua Partai
Indonesia
Karyawan Gaji Maksimal Rp 10 Juta Bebas Pajak, Ini Syarat dan Kriterianya
5 sektor yang pekerjanya berhak menerima insentif, yakni industri alas kaki, tekstil dan pakaian jadi, furnitur, kulit dan barang dari kulit, serta pariwisata.
Wisnu Cipto - Senin, 05 Januari 2026
Karyawan Gaji Maksimal Rp 10 Juta Bebas Pajak, Ini Syarat dan Kriterianya
Indonesia
PDIP Sebut Teror terhadap Aktivis dan Kreator Konten Cerminan Kemunduran Kualitas Demokrasi di Indonesia
Tindakan intimidasi terhadap para aktivis dan kreator konten dinilai melanggar hak asasi manusia serta mencederai prinsip negara hukum.
Dwi Astarini - Sabtu, 03 Januari 2026
PDIP Sebut Teror terhadap Aktivis dan Kreator Konten Cerminan Kemunduran Kualitas Demokrasi di Indonesia
Indonesia
PKB Dukung Menteri Purbaya Terapkan Bea Keluar Ekspor Batu Bara
Industri batu bara menjadi primadona ekonomi, tapi sering kali meninggalkan jejak kerusakan lingkungan.
Dwi Astarini - Sabtu, 03 Januari 2026
PKB Dukung Menteri Purbaya Terapkan Bea Keluar Ekspor Batu Bara
Indonesia
Update Iuran BPJS Kesehatan 2026: Syarat Kenaikan & Tarif Terbaru
Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menjelaskan bahwa opsi kenaikan iuran tetap terbuka di masa depan dengan syarat pertumbuhan ekonomi Indonesia berhasil melampaui angka 6 persen
Angga Yudha Pratama - Jumat, 02 Januari 2026
Update Iuran BPJS Kesehatan 2026: Syarat Kenaikan & Tarif Terbaru
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Luhut Binsar Pandjaitan Sebut Kunjungan Dedi Mulyadi ke Sumatra Hanya Cuma Pencitraan
Ketua DEN, Luhut Binsar Pandjaitan, menyebut kunjungan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, ke Sumatra hanya untuk pencitraan. Apakah informasi itu benar?
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA]: Luhut Binsar Pandjaitan Sebut Kunjungan Dedi Mulyadi ke Sumatra Hanya Cuma Pencitraan
Indonesia
Nama Megawati Ikut Terseret di Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, PDIP Pasang Badan
Deddy Sitorus menegaskan bahwa persoalan ijazah seharusnya diselesaikan melalui mekanisme hukum dan etika
Angga Yudha Pratama - Kamis, 01 Januari 2026
Nama Megawati Ikut Terseret di Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, PDIP Pasang Badan
Indonesia
Konfercab PDIP, Aria Bima Jadi Ketua DPC Solo Gantikan Rudy
Aria Bima menggantikan ketua DPC sebelumnya, FX Hadi Rudyatmo, yang telah mengakhiri masa jabatannya.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
Konfercab PDIP, Aria Bima Jadi Ketua DPC Solo Gantikan Rudy
Indonesia
Megawati Soekarnoputri Apresiasi Aksi Kemanusiaan Bersama Dokter Diaspora di Lokasi Bencana
Keterlibatan dokter diaspora merupakan wujud kerinduan untuk berkontribusi bagi Tanah Air.
Dwi Astarini - Senin, 29 Desember 2025
Megawati Soekarnoputri Apresiasi Aksi Kemanusiaan Bersama Dokter Diaspora di Lokasi Bencana
Bagikan