Kuliner

Restoran Beef Katsu Asal Kyoto Buka Gerai Baru, Hadir di Cikarang

Dwi AstariniDwi Astarini - Selasa, 17 Desember 2024
Restoran Beef Katsu Asal Kyoto Buka Gerai Baru, Hadir di Cikarang

Restoran Beef Katsu Asal Kyoto Buka Gerai Baru, Hadir di Cikarang.(foto: VOXPP/Gyukatsu Kyoto Katsugyu)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM - DI pusat perbelanjaan strategis yang diklaim terbesar di Asia Tenggara, AEON Mall Deltamas, Cikarang, Bekasi, Gyukatsu Kyoto Katsugyu membuka pintunya untuk para pencinta sajian Jepang. Ini merupakan cabang kedua restoran spesialis Beef Katsu Nomor 1 Jepang asal Kyoto tersebut.

Katsu daging sapi khas restoran Gyukatsu Kyoto Katsugyu telah dikenal di mancanegara melalui kehadirannya di sembilan negara dengan lebih dari 80 cabang. Dengan kehadiran gerai kedua Gyukatsu Kyoto Katsugyu di kawasan Deltamas, pencinta sajian khas Jepang Cikarang, khususnya yang berada di sekitar pusat perbelanjaan di AEON MALL Deltamas, tak perlu lagi harus ke Jakarta atau ke Jepang untuk menikmati rasa autentik beef katsu spesial dari restoran Gyukatsu Kyoto Katsugyu.

“Gyukatsu Kyoto Katsugyu kini telah membuka cabang kedua di AEON MALL Deltamas level GF, Cikarang, untuk semakin mengenalkan dan memopulerkan gyukatsu ke masyarakat. Kami percaya Gyukatsu Kyoto Katsugyu akan menjadi restoran pilihan yang cocok dijadikan tempat makan sekaligus tempat berkumpul bagi masyarakat,” kata Brand Manager of Gyukatsu Kyoto Katsugyu Indonesia Timbul dalam keterangan resmi yang diterima Merahputih.com.

Sebagai restoran spesialis Beef Katsu nomor 1 di Jepang, Gyukatsu Kyoto Katsugyu hanya menyediakan daging sapi berkualitas terbaik. Crust panko tipis, 10 kali lebih tipis jika dibandingkan dengan crumbs reguler, menghasilkan katsu lezat dan sangat renyah.

Baca juga:

Restoran Spesialis Beef Katsu No 1 di Jepang kini Hadir di Indonesia



“Gyukatsu Kyoto Katsugyu menggunakan teknik memasak gyukatsu yang mengolah bahan-bahan berkualitas, panko pilihan, dan berbagai saus serta kondimen yang disuguhkan. Dengan begitu, pengunjung akan dapat menikmati pengalaman makan yang kaya rasa dalam setiap set menunya,” imbuhnya.

Untuk menikmati beef katsu secara maksimal, Gyukatsu Kyoto Katsugyu memiliki konsep menyajikan beef dalam takaran medium rare yang ideal. Penggorengan dalam suhu yang lebih tinggi dan dalam durasi singkat akan membuat rasa daging yang juicy dan lezat dapat keluar sepenuhnya. Namun, bagi pengunjung yang ingin merasakan tingkatan daging yang lebih matang, Gyukatsu Kyoto Katsugyu juga menyediakan alat pemanggang beef di atas meja. Pelanggan dapat mematangkan daging sesuai selera masing-masing.

gyukatsu kyoto katsugyu
Menyajikan beef katsu autentik Jepang.(foto: VOXPP/Gyukatsu Kyoto Katsugyu)



Restoran Gyukatsu Kyoto Katsugyu di AEON MALL Deltamas level GF ini hadir dengan konsep autentik seperti di tempat asalnya di Jepang, menawarkan menu favorit beef katsu, seperti:

1. Sirloin: bertekstur lembut dan juicy, khas gyukatsu klasik dari Kyoto Katsugyu

2. Chuck Flap Tail: dikenal kaya rasa dan daging tak kehilangan tekstur kelembutannya

3. Tenderloin: menyajikan daging rendah lemak, tinggi protein dan teksturnya lembap

4. Wagyu: berbahan beef sapi wagyu Australia yang memiliki keseimbangan ideal antara kelembutan dan lapisan lemaknya

5. Beef Tongue: menu ini direkomendasikan secara khusus kepada pelanggan untuk dapat menikmati lidah sapi dengan miso cabai pedas khas gyukatsu. Menu ini tidak akan dapat ditemukan pada restoran mana pun di Indonesia.

Selain beef katsu sebagai menu andalan, Gyukatsu Kyoto Katsugyu juga menawarkan menu-menu lainnya seperti Salmon Katsu, Maguro Katsu, Ebi Katsu, dan Tori Katsu, serta Nasi Kari dan Katsu-Ni yang disajikan dengan telur setengah matang dan kaldu dashi panas yang kuning telurnya masih agak lunak. Buat kamu yang ingin merasakan dua kelezatan daging dalam 1 set menu bisa memilihi menu half & half.

Gyukatsu Kyoto Katsugyu menawarkan sajian berbagai macam saus dan bumbu yang diracik sendiri chef dalam setiap set menunya. Saus khas yang hanya ada di restoran ini dapat dipadupadankan sesuai selera. Kamu bisa menikmati beragam rasa, mulai dari gigitan pertama hingga terakhir dengan beragam bumbu khas Gyukatsu, seperti Fresh Wasabi dan Kecap Dashi, Sansho Pepper Salt, Saus Gyukatsu, Kyoto Style Curry, Signature Onsen Egg, Spicy Chili Miso, Pink Tartar Sauce, dan Citrus Soy Sauces with Japanese Radish.

Menu beef katsu nikmat di Restoran Gyukatsu Kyoto Katsugyu di AEON MALL Deltamas level GF ditawarkan mulai Rp 88 ribu hingga Rp 288 ribu untuk set menu wagyu.(*)

Baca juga:

Menikmati Beef Katsu nan Lembut di Gyukatsu Kyoto Katsugyu

#Kuliner
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

Indonesia
Hasil Lab Nyatakan Halal, Bakso Viral di Solo Buka Kembali dan Bagikan 450 Porsi Gratis
ni merupakan perdana bakso Solo buka setelah tutup sejak Senin (3/11).
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Hasil Lab Nyatakan Halal, Bakso Viral di Solo Buka Kembali dan Bagikan 450 Porsi Gratis
Kuliner
Jalan Panjang Mimpi Besar Kuliner Indonesia, Saatnya Belajar Gastrodiplomacy dari Korsel & Thailand
Gastrodiplomacy merupakan strategi kebudayaan dan ekonomi yang memperkenalkan identitas bangsa melalui cita rasa.
Wisnu Cipto - Sabtu, 01 November 2025
Jalan Panjang Mimpi Besar Kuliner Indonesia, Saatnya Belajar Gastrodiplomacy dari Korsel & Thailand
Kuliner
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan
Hidangan fusion Korea yang disajikan dibuat dari bahan-bahan terbaik dari seluruh Korea
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan
Kuliner
Kuah Keju Sensasi Inovasi Baru Menikmati Bakso Tradisional
Bakso Boedjangan menghadirkan inovasi terbaru kuah keju.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Kuah Keju Sensasi Inovasi Baru Menikmati Bakso Tradisional
Kuliner
Jakarta Coffe Week 2025 'A Decade of Passion' Siap Digelar 31 Oktober - 2 November, Etalase Kopi Tanah Air
Tahun ini, Jakarta Coffe Week memasuki usia satu dekade, menunjukkan aksi progresif.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
Jakarta Coffe Week 2025 'A Decade of Passion' Siap Digelar 31 Oktober - 2 November, Etalase Kopi Tanah Air
Lifestyle
Makanan Khas Demak yang Unik dan Wajib Dicoba, 10 Rekomendasi Terlezat!
Sedang liburan ke Kota Wali? Jangan lewatkan 10 makanan khas Demak yang legendaris dan menggugah selera dari Caos Dhahar Lorogendhing hingga Mangut Kepala Manyung.
ImanK - Sabtu, 25 Oktober 2025
Makanan Khas Demak yang Unik dan Wajib Dicoba, 10 Rekomendasi Terlezat!
Lifestyle
10 Kuliner Khas Kudus yang Wajib Dicoba, dari Soto Kerbau hingga Gethuk Nyimut
Yuk jelajahi 10 kuliner khas Kudus yang paling terkenal! Mulai dari soto kerbau legendaris, nasi pindang, hingga gethuk nyimut yang manis dan unik.
ImanK - Minggu, 19 Oktober 2025
10 Kuliner Khas Kudus yang Wajib Dicoba, dari Soto Kerbau hingga Gethuk Nyimut
Tradisi
Tahok dan Bubur Samin Solo Jadi Warisan Budaya tak Benda
Sebanyak 14 warisan budaya Solo berbagai kategori berbeda dari makanan hingga olahraga tradisional ditetapkan WBTb.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Tahok dan Bubur Samin Solo Jadi Warisan Budaya tak Benda
Dunia
Jepang Selamat dari Ancaman Kekurangan Bir, Perusahaan Asahi kembali Berproduksi setelah Serangan Siber
Sebelumnya, produsen bir ternama ini terpaksa menghentikan seluruh operasi akibat serangan siber.
Dwi Astarini - Senin, 06 Oktober 2025
Jepang Selamat dari Ancaman Kekurangan Bir, Perusahaan Asahi kembali Berproduksi setelah Serangan Siber
Fun
Deretan Acara Café Brasserie Expo 2025, Pilihan Terbaik Bagi Para Pencinta F&B
Wadah ekspresi yang menyatukan inovasi produk F&B dengan berbagai sektor gaya hidup.
Wisnu Cipto - Rabu, 01 Oktober 2025
Deretan Acara Café Brasserie Expo 2025, Pilihan Terbaik Bagi Para Pencinta F&B
Bagikan