Prabowo Sebut Indonesia Disegani Berkat Presiden Soekarno Hingga Jokowi
Arsip - Presiden Prabowo Subianto. (Foto: Antara)
Merahputih.com - Presiden Prabowo Subianto menyebut Indonesia disegani oleh negara-negara lain salah satunya karena perekonomian yang cemerlang. Hal itu berkat kerja keras pemerintah-pemerintahan sebelumnya.
Prabowo menceritakan pengalaman tersebut didapatkan saat rangkaian kunjungan ke luar negeri pada pekan lalu selama 16 hari untuk pertemuan bilateral, hingga menghadiri KTT APEC dan KTT G20.
"Jadi saya memang menikmati mungkin usaha kerja keras pemerintah-pemerintah yang sebelumnya. Karena saya hadir di KTT tersebut kurang dari sebulan berkuasa, kurang satu bulan menjabat saya sudah dihormati. Bukan Prabowo yang dihormati, Indonesia yang dihormati," kata Prabow, Jumat (29/11).
Baca juga:
Jokowi Minta Dugaan Aparat Dikerahkan di Pilkada Jateng Jangan Hanya Tuduhan
Prabowo menjelaskan bahwa dalam forum KTT itu, Indonesia dihormati karena keberhasilan dalam menumbuhkan perekonomian dan dianggap cemerlang.
Bahwa dalam KTT itu pula, sejumlah negara di kawasan Amerika Latin dan Afrika meminta untuk diundang ke Indonesia tahun depan, seperti Angola, Republik Demokratik Kongo, dan Tanzania.
"Bulan Januari, Presiden Angola minta ke Indonesia. Bulan Februari, Presiden Kongo, Democratic Republic of Congo Felix Tshisekedi, temannya Pak Luhut minta ke sini. Pemimpin Tanzania dan yang saya sudah ketemu waktu di Brazil," kata Prabowo.
Baca juga:
Jagoan Jokowi-Gibran Jebol Kandang Banteng di Solo, Sementara Unggul 60,87%
Menurut dia, di depan para pemangku kepentingan bidang keuangan, patut disyukuri bahwa ekonomi Indonesia selama ini cukup "prudent", bijak, tertib, dan aman.
Bahkan dengan status negara yang sedang membangun (developing country), Indonesia juga memiliki masalah yang beragam karena merupakan negara dengan penduduk keempat terbesar di dunia dengan suku, agama dan ras yang berbeda pula.
Di sisi lain, inflasi tahunan secara nasional masih cukup terkendali, yakni di bawah 3 persen, serta pertumbuhan ekonomi di atas 5 persen pada kuartal III-2024.
"Ketidakstabilan ekonomi di banyak negara-negara itu membuat situasi kita situasi yang patut kita syukuri, bukan untuk kita euforia, bukan untuk kita lengah justru untuk kita semakin hati-hati," kata Prabowo.
Bagikan
Angga Yudha Pratama
Berita Terkait
Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Penyebab Banjir di Sumatra, ini Daftar Lengkapnya
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Roy Suryo Ajukan Ahli Bedah Saraf hingga Pendeteksi Gambar ke Polda Metro, Tepis Penetapan Status Tersangka Dirinya
Penertiban Kawasan Hutan Jadi Prioritas, Prabowo Gelar Ratas di Sela Lawatan ke London
Prabowo Tiba di London, Dijadwalkan Bertemu PM Keir Starmer dan Raja Charles III
Presiden Prabowo Subianto Tiba di Inggris Perkuat Kemitraan Strategis dan Diplomasi Ekonomi Global
Ketua Komisi III DPR Sebut Restorative Justice Kasus Ijazah Jokowi, Bukti Implementasi KUHP Baru
Presiden Prabowo Akan Bertemu PM Inggris, Juga Raja Charles III Bahas Pelestarian Alam dan Lingkungan Sebelum ke Swiss
Eggi Sudjana Ajukan RJ ke Polda, Kasus Hoaks Ijazah Jokowi Berpotensi Damai
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Pecat Sejumlah Menteri ketika Retret di Hambalang