Polresta Depok Ungkap Identitas Mayat Wanita Ciliwung
Polresta Depok ungkap identitas mayat wanita Sungai Ciliwung di Mapolresta Depok Jalan Margonda, Depok, Jawa Barat, Rabu (27/7). (Foto: MerahPutih/Noer Ardiansjah)
MerahPutih Megapolitan - Dalam penelusuran kasus pembunuhan wanita yang terjadi di Sungai Ciliwung, Depok, akhirnya Polresta Depok berhasil mengungkap indentitas korban.
Dalam konferensi pers yang dilakukan pihak kepolisian, Wakapolres Kota Depok AKBP Chandra Sukma Kumara mengatakan korban merupakan warga asli Jambi.
Ihwal demikian diyakini dari hasil sidik jari korban yang disesuaikan melalui e-KTP. Berdasarkan hasil tersebut, korban diketahui bernama Nur Asih dengan usia 34 tahun yang merupakan kelahiran Palembang.

"Kalau dari e-KTP, korban tinggal di Petajen RT 01/10, Bajubang, Batahari, Jambi," kata AKBP Chandra di Mapolresta Depok Jalan Margonda, Depok, Jawa Barat, Rabu (27/7).
Setelah mengantongi beberapa bukti dan identitas korban, saat ini Polresta Depok sedang mendalami guna menemukan pelaku beserta motif pembunuhan tersebut.
Seperti yang telah diketahui, korban Nur Asih tewas akibat luka bacok di kepala dan jasadnya tersangkut pada sebuah batu di Sungai Ciliwung, Perumahan Pesona Khayangan, Depok, Ahad (24/7).
"Hingga kini, kami masih terus mengembangkan kasus tersebut. Salah satunya dengan melacak alamat korban. Doakan saja semoga kasusnya cepat terungkap," tutupnya. (Ard)
BACA JUGA:
Bagikan
Berita Terkait
Normalisasi Sungai Ciliwung Dilanjutkan, Pemprov DKI Siapkan Anggaran Rp 232 Miliar
Sopir Taksi Online Depok Tewas Dibuang di Tol Jagorawi, Mobilnya Dibawa Kabur
Mayat Pria Terikat di Pinggir Tol Jagorawi Dipastikan Warga Depok, Ini Identitasnya
Normalisasi Ciliwung Stagnan, DPRD Khawatir Jakarta Bakal Jadi 'Kolam Raksasa' Lagi
Mengintip Keseruan Anak-anak Bermain Air Aliran Sungai Ciliwung Jakarta
Terapis Remaja yang Ditemukan Tewas di Lahan Kosong Berhasil Diidentifikasi, Rekan Sejawat Ikuti Diperiksa Polisi
Penanganan Banjir Ibu Kota, Pemprov DKI Segera Lakukan Pembebasan Lahan untuk Normalisasi Ciliwung
DPRD DKI Ingatkan Pramono jangan hanya Semangat di Awal saat Menata Sungai Ciliwung
Susuri Sungai Ciliwung, Gubernur Pramono: Tidak Cocok untuk Waterway
Gubernur Pramono Ingin Sungai Ciliwung Dijadikan Lokasi Malam Mingguan Warga