PLN: Harga Listrik di Indonesia Masih Murah Dibanding Negara-Negara ASEAN
Foto Ilustrasi Listrik
MerahPutih Bisnis - PT PLN (Persero) menyebut bahwa harga listrik di Indonesia bukan yang termahal dibanding dengan negara-negara lain di ASEAN. Menurut Direktur Perencanaan PT PLN (Persero) Nicke Widyawati, di ASEAN harga listrik yang dijual oleh perseroan justru cukup murah jika dibandingkan dengan Singapura.
"Kalau kita lihat dari data per November 2015 itu yang paling mahal di Singapura di anatar negara di ASEAN, Singapura Rp 2.600 per kWh (Kilo Watt Hour) dan jika diekuivalenkan dalam bentuk rupiah, dan untuk industrinya Rp 1.600 per kWh," ungkap Nicke, di Kantor Pusat PLN, Jakarta Pusat, Rabu, (20/1).
Pada posisi Januari 2016 kata Nicke, harga listrik untuk rumah tangga sebesar Rp 1.409 per kWhnya sedangkan untuk harga listrik industri sebesar Rp.940 per kWh.
"Jadi, harga listrik di Indonesia bisa dibilang lebih kompetitif jika dibandingkan dengan negara-negara lain di ASEAN," tukasnya. (Rfd)
BACA JUGA:
- Ini Alasan PLN Sewa Empat Kapal Listrik Dari Turki
- PLN Dinilai Tidak Transparan Operasikan Kapal Listrik
- DEN Usulkan PLN Dipisah Sebagai BUMN dan Pelayanan Publik
Bagikan
Berita Terkait
Diskon 50 Persen untuk Warga yang Tambah Daya Listrik lewat PLN Mobile
[HOAKS atau FAKTA]: Menteri ESDM Bahlil Minta PLN Naikkan Harga Token Listrik agar Rakyat Belajar Berhemat
PLN Jamin 15 Ribu Hunian Sementara Korban Banjir Sumatera Dapat Pasokan Listrik
Azan Kembali Menggema di Aceh, Masjid Pulih Pascabanjir Berkat Gotong Royong bersama Relawan PLN
Tarif Listrik PLN Per kWh Januari 2026 Tak Naik, Cek Daftarnya Berikut Ini
Listrik Kembali Menyala, PLN Fokus Pulihkan 184 Desa Terdampak Bencana di Aceh Tengah
Beban Puncak Listrik Pada Malam Natal Capai 44,5 Gigawatt
Banda Aceh Masih Pemadaman Bergilir, PLN Minta Waktu Perbaikan Sampai Minggu
Dirut PLN Minta Maaf Akui Tidak Akurat Kasih Data 93% Listrik Aceh Sudah Normal
93 Persen Jaringan Listrik di Aceh Sudah Pulih, 4 Kabupaten Berhasil Menyala