Pendarra Mengawali 2024 dengan 'Terbit' Bersama Matter Halo
Pendarra kembali dengan lagu terbaru. (Foto: Dok/Pendarra)
SEJAK akhir 2023, musisi asal Jakarta Pendarra terlihat begitu produktif, mulai dari merilis beberapa single hingga menggelar showcase untuk membuktikan eksistensi dirinya di industri musik Indonesia.
Kali ini, ia membawa angin segar untuk menyambut 2024 dengan rilisan terbaru berupa single berjudul Terbit. Lagu ini menjadi pembuka tahun dan mengawali persiapan Pendarra untuk mengarungi perjalanannya menghadapi 2024.
Baca juga:
“Lagu ini memiliki arti yang cukup dalam untuk saya. Lagu ini menandakan era baru dan awal perjalanan yang akan saya tempuh ke depannya,” ucap Pendarra dalam keterangan resmi yang diterima Merahputih.com, Minggu (7/1).
Dalam single terbaru ini, Pendarra mengandeng musisi ternama Tanah Air yaitu Matter Halo. Dipilihnya Matter Halo karena dianggap memiliki visi dan ketertarikan terhadap musik yang seragam. Selain itu, sound approach yang dibawakan Matter Halo begitu cocok untuk dengan lagu Terbit.
Sudah lebih dari dua lagu sejak para personel memutuskan untuk berganti nama menjadi Panderra, hal ini tentu memiliki tujuan untuk terus berkarya dan menciptakan sesuatu yang baru, rencana album pun sudah digaungkan oleh Panderra sejak akhir 2023.
Semoga saja tak ada lagi halangan untuk menggapai hal tersebut, Panderra akan tetap solid dan mengutamakan karya di atas segalanya. Hal ini untuk mewujudkan misi awal band ini terbentuk.
Baca juga:
Lihat postingan ini di Instagram
Sebelumnya pada September 2023, band indie Amigdala memantapkan untuk mengubah namanya menjadi Pendarra. Band yang kini beranggotakan Iqbal Nurjana, Arjunet Abdi Negara dan Desianne Kinanthi sempat melepas single Di Sudut Purnama yang membicarakan tentang rindu.
“Lagu ini menggambarkan perasaan rindu terhadap seseorang yang pernah bersama. Mulai dari menghabiskan malam, sampai bicara tentang apa saja di bawah teduhnya rembula, sampai suatu saat sosok tersebut hilang entah ke mana,” cerita Iqbal Nurjana tentang lagu Di Sudut Purnama.
Adapun lagu Di Sudut Purnama menjadi langkah awal dari perjalanan musik untuk Panderra. Sebuah awal yang coba berikan Panderra untuk menuliskan kembali kisah-kisah indah dari Panderra. (far)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
Soy Kongo Rilis EP 'Sekap', Kritik Pembangunan dan Lanskap Kesadaran Lewat Gelapnya Darkwave
Idgitaf Buka 2026 dengan 'Rutinitas', Lagu Jujur tentang Awal yang Tak Selalu Bahagia
Yungblud dan The Smashing Pumpkins Awali 2026 Lewat Versi Baru 'Zombie', ini Liriknya
BTS Umumkan Comeback, Lagu ‘Run BTS’ kembali ke Tangga Lagu
Lagu 'Who Knows' dari Daniel Caesar Viral di TikTok, Potret Cinta yang Dibalut Keraguan
Lirik Lagu 'Right Where You Left Me' dari Taylor Swift, Bicara soal Terjebak di Luka Perpisahan
Mingyu SEVENTEEN Hidupkan Kembali “Like the Beginning” dalam Live Clip Penuh Kehangatan, Simak Liriknya
KATSEYE Buka 2026 dengan Lagu “Internet Girl”, Berikut Liriknya
“Harmoni” Hadir saat Lelap Sang Buah Hati Piyu Padi, Ini Lirik Lengkapnya
Dibawakan Nadhif Basalamah Diiringi Tohpati, “Semusim” Hadir Kembali dengan Nuansa Berbeda, Simak Lirik Lengkapnya