Northridge Ultimate Business Center Kembali Diluncurkan di BSD
                Northridge Ultimate Business Center BSD. Foto: Sinar Mas Land
MerahPutih.com - Seiring dengan pesatnya pertumbuhan populasi di BSD City, tren permintaan pasar akan ruang komersial premium, strategis, dan dinamis terus meningkat. Hal ini terlihat dari penjualan Northridge Luxury Business Center yang sebelumnya habis terjual dalam waktu singkat.
Kini, Northridge Ultimate Business Center kini kembali diluncurkan di BSD. Lokasinya sendiri cukup strategis, yaitu berada di pusat BSD City. Klaster komersial premium ini dibangun di atas lahan seluas 9.972 m2.
Mengusung konsep “Elegant Modern Facade Design”, Northridge Ultimate Business Center menawarkan ruang fleksibel untuk bisnis dari berbagai ukuran. Lalu, setiap unitnya terdiri dari tiga dan empat lantai bangunan.
Northridge Ultimate Business Center memiliki dua tipe unit, yakni rumah toko (ruko) dan studio loft, dengan berbagai variasi ukuran. Klaster komersial ini sangat cocok untuk berbagai jenis usaha, seperti office, salon, beauty clinic, boutique, bakery, non-formal education, dan bisnis komersial lainnya
CEO Commercial BSD Sinar Mas Land, Anna Budiman mengatakan, pemasaran ruko Northridge tahap pertama dan kedua di kawasan BSD City mendapatkan respons positif dari masyarakat. Faktor-faktor utama seperti lokasi strategis berada di main road central BSD City, traffic yang padat, fleksibilitas ruang, hingga dikelilingi fasilitas modern, menjadi pertimbangan utama bagi pebisnis yang mencari ruang usaha.
Baca juga:
West Village Business Park, Klaster Komersial Premium Terbaru di BSD City
"Menangkap peluang tersebut, kami kembali meluncurkan pengembangan tahap ketiga di lokasi yang sama, guna mengakomodir permintaan pasar yang tinggi. Northridge Ultimate Business Center tahap ketiga ini kami pasarkan secara eksklusif sebanyak 55 unit. Untuk tipe Luxury Studio Loft ditawarkan dengan harga rata-rata Rp 9 miliaran," katanya.
Northridge Ultimate Business Center menyediakan berbagai fasilitas, seperti multiple access entrance, jalur pedestrian yang aksesibel, hingga double layer parking yang luas.
Keunggulan lainnya adalah produk komersial ini juga memiliki Ultimate Plaza, fasilitas terbaru yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman pengunjung. Ultimate Plaza menawarkan ruang yang luas dan fleksibel bagi para pemilik bisnis untuk mendirikan berbagai jenis usaha, mulai dari toko ritel, kafe, hingga restoran.
Selain itu, Northridge Ultimate Business Center juga dekat dengan The Eminent, The Mozia, Greenwich Park, De Park, Foresta, Jadeite, The Zora, dan NavaPark. Kemudian, kawasan di sekitar Northridge Ultimate Business Center telah dilengkapi dengan fasilitas bisnis dan lifestyle center, seperti AEON Mall, The Breeze, QBig, dan GrandLucky Superstore.
Baca juga:
Permintaan Hunian Tinggi, Sinar Mas Land Luncurkan Trésor di BSD City
Selain itu, ada pula pengembangan RANS Nusantara Hebat (Pusat Kuliner UMKM terbesar di BSD City) dan EASTVARA Mall (Lifestyle Commercial Center) yang diproyeksikan segera beroperasi pada 2024 ini. (*)
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Alasan Prahara Banyak Startup Bangkrut & Gagal Versi BRIN
                      FLEI 2025 Dorong Jenama Lokal Tembus Pasar Global, Kadin Sebut Potensi Ekspor maki Terbuka
Dharma Jaya Catat Lonjakan Bisnis 190 Persen Sambil Jaga Ketahanan Pangan
                      ‘KPop Demon Hunters’ Mewarnai Lorong Camilan di Korea Selatan, dari Mi Instan hingga Cake Bikin Perusahaan Cuan Besar
                      Tersangkut Kasus Pajak, Ketua Ferrari Jalani Hukuman Kerja Sosial
                      Situasi di Jakarta Masih Tegang usai Demo, BSD hingga Gading Serpong Terpantau Normal
                      Menag dan Ketua DMI Hadiri Peresmian Masjid Raya Baitul Mukhtar BSD City
                      Unsur Politis Harus Dihindari Dalam Rencana Bisnis Kopdes, Bisa Gagal Jika Ambil Alih Bisnis Eksisting
                      Pendapatan KAI Melonjak 29 Persen, Catatkan Laba Bersih Rp 2,21 T di 2024
                      Indonesia Ingin Ada Peluang Bisnis Baru Dengan Prancis