NCT dan Anne-Marie Bakal Ramaikan MTV World Stage Indonesia

Muchammad YaniMuchammad Yani - Minggu, 13 Desember 2020
NCT dan Anne-Marie Bakal Ramaikan MTV World Stage Indonesia

Saksikan penampilan NCT dan Anne-Marie di MTV World Stage Indonesia. (Foto: MTV Asia)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MTV World Stage hadir kembali dan kali ini Indonesia jadi tuan rumahnya. Grup K-Pop NCT dan bintang pop internasional Anne-Marrie dipastikan tampil mengisi acara. Mengingat pandemi yang belum mereda, perhelatan tersebut digelar secara daring. Sehingga membuatnya menjadi MTV Stage World pertama yang digelar secara virtual.

Acara musik tersebut merupakan hasil kerjasama antara MTV Asia dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia. Melansir laman ViacomCBS Newtworks Asia, panggung digital pertama MTV ini akan menghadirkan dunia musik dengan cara baru ke dalam rumah masing-masing orang.

Baca juga:

Menyelami Kapsul Sejarah Pegerakan Indonesia lewat 'Indonesia Bergerak: 1900-1940'

SVP dan Manajer Umum Asia Viacom CBS Networks International, Pierre Cheung, mengaku sangat bersemangat untuk menghadirkan kembali acara musik ikonis MTV World Stage. Menurutnya ini juga menjadi solusi kreatif untuk mitra dan klien mereka.

"Meskipun situasi saat ini membatasi perjalanan dan acara langsung, acara ini menunjukkan bahwa musik benar-benar tidak mengenal batas saat kami terus berinovasi dan membawa musik dunia ke pemirsa internasional," tutur Cheung.

Komentar MTV di Twitter. (Foto: Screenshot Twiter)
Komentar MTV di Twitter. (Foto: Screenshot Twiter)

MTV World Stage Indonesia akan berlangsung pada 25 Desember pukul 7:50 WIB. Penonton bisa menyaksikannya di MTV Asia serta saluran MTV internasional yang menjangkau lebih dari 330 juta rumah di seluruh dunia. NCT dikabarkan menampilkan beberapa lagu, yaitu Make A Wish (Birthday Song), From Home, 90's Love, dan Work It.

Baca juga:

Inovasi Kreatif Aldo Lim Hadapi Pandemi

Menggunakan teknik produksi virtual teranyar, pergelaran tersebut akan memperlihatkan tiga lokasi paling populer di Indonesia yaitu Bali, Lombok, dan Labuan Bajo. Nantinya penonton disuguhi penampilan NCT dan Anne-Marie dengan latar belakang lokasi menakjubkan di Indonesia. Serta sejumlah pemandangan ikonis dari destinasi wisata tanah air. Tujuannya untuk menciptakan panggung unik bagi penggemar agar bisa merasakan pengalaman Wonderful Indonesia.

Melalui acara ini Kementerian berharap dapat membuat penonton merasakan pengalaman Wonderfuil Indonesia (Foto: Indonesia Travel)
Melalui acara ini Kementerian berharap dapat membuat penonton merasakan pengalaman Wonderfuil Indonesia (Foto: Indonesia Travel)

'Wonderful Indonesia' merupakan sebuah konsep yang diusung Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk menampilkan pesona Indonesia di mata dunia. Mulai dari beragam alam dan satwa liar, masakan dan kebugaran, rekreasi dan liburan, budaya dan warisannya yang kaya, hingga acara pariwisata kreatif. Setelah pandemi melanda, pihak Kementrian juga memperkenalkan program baru bernama InDOnesia CARE untuk mendukung upaya Indonesia di bidang pariwisata.

"Lingkungan kita saat ini mungkin diredam dengan batasan tetapi kekuatan untuk memengaruhi dan menjangkau komunitas dengan kekuatan hiburan tetap utuh," kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia, Wishnutama Kusubandio.

Dia juga menuturkan bahwa momen seperti ini menjadi lebih penting dari sebelumnya untuk bisa meningkatkan dan menjaga semangat kebersamaan agar tetap hidup. "Kami ingin mempertemukan masyarakat sekaligus memupuk semangat ketahanan dan harapan di tengah situasi yang suram," tambahnya. (Sam)

Baca juga:

Tips Jalani Bisnis Kuliner ala Chef Arnold

#Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Muchammad Yani

Lebih baik keliling Indonesia daripada keliling hati kamu

Berita Terkait

ShowBiz
Rizky Febian dan Adrian Khalif Kolaborasi Hadirkan Lagu Romantis 'Alamak, Simak Lirik Lengkapnya
Lagu Alamak bercerita tentang seseorang yang tengah jatuh cinta namun diliputi kebingungan.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 02 Oktober 2025
Rizky Febian dan Adrian Khalif Kolaborasi Hadirkan Lagu Romantis 'Alamak, Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Danilla Hadirkan Single 'Ditinggal Begitu Saja', Ekspolrasi Mendalam tentang Rasa Kecewa
Lagu Ditinggal Begitu Saja menjadi potret getir sekaligus refleksi mendalam mengenai fenomena ghosting dalam hubungan.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 02 Oktober 2025
Danilla Hadirkan Single 'Ditinggal Begitu Saja', Ekspolrasi Mendalam tentang Rasa Kecewa
ShowBiz
Aurelia Syaharani Rilis Single 'Merakit Bahagia', Kisahkan Luka dan Harapan Cinta Baru
Lagu Merakit Bahagia menjadi ungkapan jujur tentang perjalanan hati yang berani membuka diri pada cinta baru.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 02 Oktober 2025
Aurelia Syaharani Rilis Single 'Merakit Bahagia', Kisahkan Luka dan Harapan Cinta Baru
ShowBiz
The Lantis Rilis Single 'Teruntuk Dirimu', Kisahkan Luka dan Keberanian Melupakan
Dalam lirik Teruntuk Dirimu, The Lantis menyingkap sisi rapuh sebagai manusia yang wajar merasakan sedih dan sakit.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 02 Oktober 2025
The Lantis Rilis Single 'Teruntuk Dirimu', Kisahkan Luka dan Keberanian Melupakan
ShowBiz
Lagu Miniskirt dari AOA Viral di TikTok, Liriknya Angkat Kisah Cinta Tak Terbalas
Lagu ini merupakan title track dari single album keempat girl group besutan FNC Entertainment yang pertama kali dirilis pada 2014.
Wisnu Cipto - Rabu, 01 Oktober 2025
Lagu Miniskirt dari AOA Viral di TikTok, Liriknya Angkat Kisah Cinta Tak Terbalas
ShowBiz
Chen EXO Cerita Hancur dalam Kesedihan Lewat Lirik Lagu 'Arcadia'
Lewat lagu “Arcadia”, Chen membawakan kisah emosional tentang seseorang yang semula merasa hancur dan tenggelam dalam kesedihan.
Wisnu Cipto - Rabu, 01 Oktober 2025
Chen EXO Cerita Hancur dalam Kesedihan Lewat Lirik Lagu 'Arcadia'
ShowBiz
Lagu Baru Vierratale 'Forevermore' Cerita tentang Kerinduan Mendalam, Simak Liriknya
Lagu Forevermore menggambarkan pergulatan perasaan antara kerinduan, kesepian, dan keinginan untuk mempertahankan cinta.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 01 Oktober 2025
Lagu Baru Vierratale 'Forevermore' Cerita tentang Kerinduan Mendalam, Simak Liriknya
ShowBiz
Single 'Ujung-Ujungnya Kamu' Andien Hadirkan Lirik Kuat Hasil Kolaborasi dengan Clara Riva dan SEEK
Ujung-Ujungnya Kamu hadir dengan sentuhan khas Andien.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 01 Oktober 2025
Single 'Ujung-Ujungnya Kamu' Andien Hadirkan Lirik Kuat Hasil Kolaborasi dengan Clara Riva dan SEEK
ShowBiz
Lebih dari Sekadar Festival, JakCloth Kini Jadi Simbol Ekspresi Lokal
JakCloth telah bertransformasi jadi sebuah movement anak muda.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 01 Oktober 2025
Lebih dari Sekadar Festival, JakCloth Kini Jadi Simbol Ekspresi Lokal
ShowBiz
Bad Bunny Bakal Guncang Panggung Halftime Show Super Bowl 2026
Bad Bunny resmi diumumkan jadi penampil Halftime Show Super Bowl 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 01 Oktober 2025
Bad Bunny Bakal Guncang Panggung Halftime Show Super Bowl 2026
Bagikan