K-Pop

Jelang Comeback, BTS Rencanakan Sebuah Konser di Istana Gyeongbok, Seoul

Dwi AstariniDwi Astarini - 2 jam, 24 menit lalu
Jelang Comeback, BTS Rencanakan Sebuah Konser di Istana Gyeongbok, Seoul

BTS Pasang Instalasi Promo di Pusat Kota Seoul.(foto: Allkpop)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM — BTS dikabarkan tengah mengatur sebuah penampilan besar di pusat Kota Seoul menjelang comeback mereka pada Maret. Penampilan itu dikabarkan akan digelar di Istana Gyeongbok.

HYBE, pada Senin, telah mengajukan permohonan kepada Korea Heritage Service (KHS) untuk mendapatkan izin menggunakan Istana Gyeongbok, Lapangan Gwanghwamun, area Woldae, dan gerbang Sungnyemun sebagai lokasi pertunjukan yang menampilkan ketujuh anggota BTS pada akhir Maret. Demikian diungkap sebuah sumber dalam industri ini.

Untuk sementara ini, acara itu diberi judul ‘K-heritage and K-pop fusion concert’. Tujuan konser ini ialah memadukan budaya tradisional Korea dengan musik pop kontemporer. KHS dijadwalkan meninjau permohonan tersebut pada Selasa (20/1).

Seorang pejabat HYBE, dikutip Yonhap, mengatakan pembahasan masih berlangsung, seraya menambahkan bahwa rincian mengenai lokasi dan jadwal akan diumumkan setelah dikonfirmasi.

Baca juga:

BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi


BTS dijadwalkan kembali pada 20 Maret dengan album studio kelima mereka, ARIRANG. Album ini menandai comeback penuh grup pertama dalam hampir empat tahun. Album ini digambarkan sebagai ekspresi identitas Korea BTS, yang mencerminkan rasa rindu dan kasih sayang yang mendalam berakar pada warisan budaya mereka.

Ini bukan kali pertama BTS tampil di istana kerajaan. Pada 2020, mereka merekam penampilan di aula Geunjeongjeon dan paviliun Gyeonghoeru di Istana Gyeongbok untuk acara NBC The Tonight Show Starring Jimmy Fallon.(dwi)

Baca juga:

ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket

#BTS #K-Pop #Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Jelang Comeback, BTS Rencanakan Sebuah Konser di Istana Gyeongbok, Seoul
Untuk sementara ini, acara itu diberi judul ‘K-heritage and K-pop fusion concert’.
Dwi Astarini - 2 jam, 24 menit lalu
Jelang Comeback, BTS Rencanakan Sebuah Konser di Istana Gyeongbok, Seoul
ShowBiz
Ariana Grande Abadikan Pengalaman di Hampstead lewat Sebuah Lagu, Berikut Lirik Lengkapnya
Nama Hampstead diabadikan Ariana Grande lewat lagu yang menjadi trek penutup dalam album 'Eternal Sunshine Deluxe: Brighter Days Ahead'.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Ariana Grande Abadikan Pengalaman di Hampstead lewat Sebuah Lagu, Berikut Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lirik 'DOPE', Lagu BTS tentang Kerja Keras dan Dedikasi Mengejar Mimpi
Lagu ini menuturkan berbagai pengorbanan yang ditempuh di balik perjalanan menuju kesuksesan.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Lirik 'DOPE', Lagu BTS tentang Kerja Keras dan Dedikasi Mengejar Mimpi
ShowBiz
Lirik “Somebody to Love”, Lagu Queen tentang Pencarian Makna Cinta dan Hidup
“Somebody to Love” merupakan salah satu lagu milik band rock legendaris asal Inggris, Queen, yang ditulis oleh vokalisnya, Freddie Mercury.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
Lirik “Somebody to Love”, Lagu Queen tentang Pencarian Makna Cinta dan Hidup
ShowBiz
Lirik Lagu 'Dirimu Yang Dulu' dari Anggis Devaki yang Masih Populer Sampai Sekarang
Anggis Devaki merilis lagu “Dirimu yang Dulu” pada 2024 dan kini kerap digunakan sebagai latar konten bernuansa galau di berbagai media sosial.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
Lirik Lagu 'Dirimu Yang Dulu' dari Anggis Devaki yang Masih Populer Sampai Sekarang
ShowBiz
Ndarboy Genk Rilis “Tak Kancani”, Lagu Kolaborasi bersama Fauzi Haidi, Simak Liriknya
Musisi asal Yogyakarta, Ndarboy Genk, kembali menghadirkan karya terbarunya lewat single bertajuk “Tak Kancani”.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
Ndarboy Genk Rilis “Tak Kancani”, Lagu Kolaborasi bersama Fauzi Haidi, Simak Liriknya
Lifestyle
“Tulang Punggung”, Penanda Kembalinya Fiersa Besari ke Industri Musik, Simak Lirik Lagunya
“Tulang Punggung” resmi dirilis pada Jumat, 16 Januari 2026.
Frengky Aruan - Minggu, 18 Januari 2026
“Tulang Punggung”, Penanda Kembalinya Fiersa Besari ke Industri Musik, Simak Lirik Lagunya
ShowBiz
Anggota DPRD Bengkulu Ciptakan Lagu Khusus tentang Belungguk Point, Berikut Lirik Lengkapnya
Edi Haryanto, menjadi sorotan lewat karya kreatif berupa penulisan lirik lagu yang secara khusus mengangkat Belungguk Point.
Frengky Aruan - Minggu, 18 Januari 2026
Anggota DPRD Bengkulu Ciptakan Lagu Khusus tentang Belungguk Point, Berikut Lirik Lengkapnya
ShowBiz
'Run BTS' kembali Populer Jelang Comeback Penuh BTS di 2026
Lagu 'Run' BTS, yang pertama kali hadir sebagai trek B-side dalam album antologi 'Proof' pada 2022, kembali mencuri perhatian pada awal 2026.
Dwi Astarini - Minggu, 18 Januari 2026
'Run BTS' kembali Populer Jelang Comeback Penuh BTS di 2026
ShowBiz
'Sunday Morning', Langkah Baru ILLIT di Industri Musik Jepang
Lagu 'Sunday Morning' mengusung tema tentang kekuatan cinta yang tak mampu dibendung siapa pun.
Dwi Astarini - Minggu, 18 Januari 2026
'Sunday Morning', Langkah Baru ILLIT di Industri Musik Jepang
Bagikan