Mulai 1 Juni, 4 KA Jarak Jauh Layani Keberangkatan di Stasiun Jatinegara

Andika PratamaAndika Pratama - Senin, 22 Mei 2023
Mulai 1 Juni, 4 KA Jarak Jauh Layani Keberangkatan di Stasiun Jatinegara

Penumpang kereta api Daop 1 Jakarta di Stasiun Gambir. Foto: PT KAI

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta mulai memberlakukan Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2023 per 1 Juni 2023 untuk menggantikan Gapeka 2021 yang sebelumnya digunakan.

Gapeka merupakan pedoman pengaturan pelaksanaan perjalanan kereta api yang digambarkan dalam bentuk garis yang menunjukkan stasiun, waktu, jarak, kecepatan, dan posisi perjalanan kereta api mulai dari berangkat, berhenti, datang, bersilang, dan penyusulan, yang digambarkan secara grafis untuk pengendalian perjalanan kereta api.

Baca Juga

Jadwal Kereta Api Bandara YIA dan Kualanamu Mulai 1 Juni 2023

Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa menjelaskan, dengan berlaku Gapeka 2023, maka ada empat kereta api jarak jauh (KAJJ) yang akan berhenti di Stasiun Jatinegara, Jakarta Timur, untuk melayani keberangkatan penumpang.

"Saat Gapeka baru diberlakukan pada 1 Juni akan terdapat empat KAJJ pemberangkatan dari Stasiun Gambir yang akan melayani juga naik penumpang berangkat dari Stasiun Jatinegara. Sebelumnya, saat ini Stasiun Jatinegara hanya melayani turun penumpang KAJJ," kata Eva di Jakarta, Senin (22/5).

Berikut daftar 4 KAJJ yang akan melayani naik penumpang dari Stasiun Jatinegara mulai 1 Juni 2023:

1.KA 38F Argo Parahyangan relasi Gambir-Bandung, berangkat Stasiun Jatinegara Pkl 06.46 WIB.

2.KA 10 Argo Dwipangga relasi Gambir–Solo, berangkat Stasiun Jatinegara Pkl 09.06 WIB.

3.KA 12 Argo Sindoro relasi Gambir–Semarang Tawang Bank Jateng, berangkat Jatinegara Pkl 16.56 WIB

4.KA 36F Argo Parahyangan relasi Gambir–Bandung, berangkat Stasiun Jatinegara Pkl 18.46 WIB.

Baca Juga

Pelanggan Kereta Api Mesti Perhatikan Jam Keberangkatan Per 1 Juni

Lebih lanjut, Eva mengatakan empat KAJJ yang berhenti melayani naik penumpang dari Stasiun Jatinegara tersebut merupakan KA dengan keberangkatan awal dari Stasiun Gambir.

"Sehingga melalui penambahan layanan naik penumpang di Stasiun Jatinegara diharapkan para pelanggan KA, khususnya dari area Daop 1 Jakarta dapat memiliki alternatif stasiun yang dapat dipilih saat akan berangkat," ujar Eva.

Selain itu, kata dia, manfaat lain dari pemberlakuan Gapeka 2023 yang dapat langsung dirasakan pelanggan, yakni efisiensi waktu perjalanan KAJJ keberangkatan dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen. Untuk wilayah Daop 1 Jakarta, Gapeka 2023 memberikan percepatan waktu tempuh perjalanan KAJJ sebesar total 2.512 menit per hari.

"Rinciannya, efisiensi 880 menit pada KA Argo, 585 menit pada KA Eksekutif, 648 pada KA Eksekutif Campuran, dan 399 menit pada KA Ekonomi," tuturnya.

Salah satu KA yang mengalami percepatan waktu tempuh perjalanan adalah KA Argo Lawu relasi Gambir-Solobalapan yang perjalanannya lebih singkat 49 menit, dari sebelumnya 7 jam 44 menit menjadi 6 jam 55 menit.

Ada juga KA Fajar Utama Solo relasi Pasarsenen-Solobalapan yang perjalanannya lebih singkat 50 menit, dari sebelumnya 8 jam 30 menit menjadi 7 jam 40 menit.

Secara total, terdapat penambahan 62 perjalanan KA di area Daop 1 Jakarta dari semula 1.462 KA menjadi 1.524 KA. Penambahan perjalanan lainnya yakni KA Lokal dan KRL. (Knu)

Baca Juga

Mau Tiket Kereta Kelas Eksekutif Gratis, Cek Syarat dan Cara Dapatnya

#PT KAI
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Cuaca Ekstrem Landa Jakarta, KAI Pastikan Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh Tetap Normal
Cuaca ekstrem kini sedang melanda Jakarta. Namun, PT KAI memastikan bahwa perjalanan KA jarak jauh di Jakarta tetap normal.
Soffi Amira - 2 jam, 39 menit lalu
Cuaca Ekstrem Landa Jakarta, KAI Pastikan Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh Tetap Normal
Indonesia
DPR Desak KAI Tindak Tegas Oknum Petugas yang Diduga Bocorkan Data Penumpang
Anggota DPR RI Imas Aan Ubudiyah mendesak PT KAI menindak tegas oknum KAI Services yang diduga menyalahgunakan data pribadi penumpang. DPR akan panggil manajemen KAI.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 12 Januari 2026
DPR Desak KAI Tindak Tegas Oknum Petugas yang Diduga Bocorkan Data Penumpang
Indonesia
10 Tujuan Favorit Wisatawan Asing Dengan Menggunakan Kereta Api
Konektivitas antarkota yang terhubung langsung dengan kawasan wisata memperkuat daya saing Indonesia sebagai destinasi global, sekaligus memastikan belanja wisatawan mancanegara tersebar ke berbagai daerah.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 11 Januari 2026
10 Tujuan Favorit Wisatawan Asing Dengan Menggunakan Kereta Api
Indonesia
KAI Catat Lonjakan Wisatawan Mancanegara, Kereta Jadi Andalan Turis Asing
Jumlah wisatawan mancanegara yang menggunakan kereta api KAI pada 2025 mencapai 694.123 orang, naik 3,7 persen dibandingkan 2024.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 11 Januari 2026
KAI Catat Lonjakan Wisatawan Mancanegara, Kereta Jadi Andalan Turis Asing
Indonesia
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Menjadi representasi transformasi layanan kereta api dari sekadar moda transportasi menjadi bagian dari ekosistem pariwisata.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Indonesia
Pencurian Baut Rel di Blitar, KAI: Ancaman Serius Keselamatan Penumpang
KAI Daop 7 Madiun mengecam pencurian 108 baut penambat rel di Blitar. Aksi ini dinilai mengancam keselamatan perjalanan kereta dan ribuan penumpang.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 08 Januari 2026
Pencurian Baut Rel di Blitar, KAI: Ancaman Serius Keselamatan Penumpang
Indonesia
KAI Layani 5.334 Motor selama Angkutan Motis Nataru 2025/2026
Capaian tersebut meningkat signifikan jika dibandingkan dengan realisasi motis Nataru 2024/2025 yang sebanyak 1.868 unit, atau tumbuh 286 persen.
Dwi Astarini - Rabu, 07 Januari 2026
KAI Layani 5.334 Motor selama Angkutan Motis Nataru 2025/2026
Indonesia
KAI Hemat Duit Puluhan Juta saat Angkutan Nataru 2026, Terapkan Teknologi Face Recognition yang Juga Ramah Lingkungan
Pemanfaatan teknologi ini menjadi bagian dari upaya KAI menghadirkan layanan maksimal di tengah peningkatan mobilitas masyarakat.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
KAI Hemat Duit Puluhan Juta saat Angkutan Nataru 2026, Terapkan Teknologi Face Recognition yang Juga Ramah Lingkungan
Indonesia
Penjualan Tiket KAI saat Nataru 2025/2026 Tembus 4,17 Juta, ini 10 Stasiun Kereta Paling Favorit
Penjualan Tiket KAI saat Nataru 2025/2026 menembus 4,17 juta. Ada 10 stasiun kereta paling favorit.
Soffi Amira - Selasa, 06 Januari 2026
Penjualan Tiket KAI saat Nataru 2025/2026 Tembus 4,17 Juta, ini 10 Stasiun Kereta Paling Favorit
Indonesia
Arus Balik Nataru 2026, KAI Catat Penjualan Tiket Tembus 4 Juta, Melonjak Ketimbang Periode Lalu
Angka itu meningkat 9,06 persen jika dibandingkan dengan periode Nataru 2024/2025 yang tercatat sebanyak 3.730.584 tiket.
Dwi Astarini - Minggu, 04 Januari 2026
Arus Balik Nataru 2026, KAI Catat Penjualan Tiket Tembus 4 Juta, Melonjak Ketimbang Periode Lalu
Bagikan