Legislator Sebut Munculnya Prabowo di Bioskop Jadi Bagian dari Inovasi Pemerintah
Viral video kampanye Presiden Prabowo Subianto mengisi sela jelang pemutaran film layar lebar di bioskop tanah air.
Merahputih.com - Anggota Komisi V DPR RI, Danang Wicaksana, menilai bahwa penayangan iklan pemerintah di bioskop merupakan langkah inovatif dalam strategi komunikasi publik. Menurutnya, hal ini merupakan cara efektif untuk menyampaikan capaian kinerja pemerintahan di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto.
“Saya kira video (di bioskop) itu bagus. Tidak ada yang salah. Kan bioskop bagian ruang publik,” kata Danang di Jakarta.
Menurut Danang, pemerintah perlu terus berinovasi dalam menyampaikan informasi mengenai pembangunan dan pencapaian program kepada masyarakat luas.
Baca juga:
Video Capaian Program Prabowo Tayang Di Bioskop, Istana Tegaskan Tidak Langgar Aturan
Ia berpendapat bahwa pemutaran iklan tersebut patut diapresiasi, dan publik justru akan merasa penasaran jika kinerja pemerintah tidak dikomunikasikan secara baik.
"Karena banyak masyarakat di tengah kesibukan, memang butuh informasi di berbagai ruang publik."
Video yang viral tersebut menampilkan kegiatan dan pernyataan Presiden Prabowo, dilengkapi dengan data-data pencapaian program pemerintah seperti:
-
Total produksi beras nasional mencapai 21,76 juta ton hingga Agustus 2025.
-
Beroperasinya 5.800 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG).
-
Peluncuran 80.000 kelembagaan Koperasi Desa Merah Putih.
-
Pendirian 100 Sekolah Rakyat.
-
Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang telah menjangkau 20 juta penerima manfaat sejak diluncurkan pada 6 Januari 2025.
Baca juga:
Prabowo Mau Reformasi Polri, SETARA Institute yakin Citra Negatif Polisi Bisa Terkikis
Video ini ditayangkan di bioskop sebelum film utama dimulai dan disertai peringatan agar penonton tidak merekam. Setelah video selesai, barulah film dimulai seperti biasa.
Bagikan
Angga Yudha Pratama
Berita Terkait
Habiburokhman Tegaskan Kapolri Listyo Sigit 100 Persen Loyal pada Prabowo, Sebut Jadi Saksinya
HNW Soroti Partisipasi Indonesia di Board of Peace, Ingatkan Amanat UUD 1945 soal Palestina
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Jual Laut dan Hutan di Sumatra ke Inggris Seharga Rp 90 Triliun
Momen Presiden Prabowo Subianto Melantik Dewan Energi Nasional (DEN) di Istana Negara
Profl Delapan Anggota DEN dari Unsur Pemangku Kepentingan, Mulai dari Pakar Geofisika Legendaris Hingga Pendiri INDEF
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Stop Gaji Anggota DPR selama 3 Bulan, Uangnya Dipakai untuk Bantu Korban Bencana Alam
Dinilai Berisiko, Indonesia Harus Siap Mundur dari Board of Peace jika Abaikan Palestina
Indonesia Gabung Board of Peace, Eks Wamenlu Ingatkan Risiko Dominasi AS
Izinnya Dicabut Prabowo, 28 Perusahaan Perusak Hutan Diminta Bertanggung Jawab
Arahan dari Prabowo, BNPB Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jabodetabek