Lagu Disco Lazy Time Obati Kerinduan Nidjiholic Soloraya di Konser Projek-D Vol.2

Zulfikar SyZulfikar Sy - Minggu, 06 Agustus 2023
Lagu Disco Lazy Time Obati Kerinduan Nidjiholic Soloraya di Konser Projek-D Vol.2

Band Nidji tampil di konser Projek-D Vol.2 di De Tjolomadoe, Karanganyar, Jateng, Sabtu (5/8). (MP/Ismail)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Ribuan penonton konser Projek-D Vol.2 memadati venue De Tjolomadoe, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Sabtu (5/8).

Penonton mulai memadati De Tjolomadoe sejak pukul 14.00 WIB. Mereka berkumpul di depan panggung menanti band tampil di atas panggung.

Band asal Bandung For Revenge menjadi yang pertama naik di atas panggung.

Baca Juga:

Nidji Recharge Lagu-Lagu Lama Jadi Lebih Fresh di Album Kompilasi Terbaru

Kemudian Olski menjadi band kedua yang manggung dalam konser Projek-D Vol.2. Selang beberapa menit kemudian, Skastra dan Malinoa & The Dog Pack bergiliran tampil menghibur penonton.

Artis yang ditunggu ribuan penonton itu akhirnya datang. Prsonel grup band Nidji yakni Randy Danistha, Ariel, Rama, Andro, Adri dan Ubay menyapa ribuan penonton. Nidjiholic sebutan fans Nidji pun sabar mendengarkan lagu yang dinyanyikan vokalis Ubay.

Di atas panggung selama hampir satu jam tersebut, Nidji menyanyi sejumlah lagu hits, di antaranya Laskar Pelangi, Hapus Aku, dan Disco Lazy Time. Lagu yang terakhir Disco Lazy Time yang paling heboh dan mampu mengajak Nidjiholic berjingkrak-jingkrak.

JKT 48 tampil di konser Projek-D Vol.2 di De Tjolomadoe, Karanganyar, Jateng, Sabtu (5/8). (MP/Ismail)
JKT 48 tampil di konser Projek-D Vol.2 di De Tjolomadoe, Karanganyar, Jateng, Sabtu (5/8). (MP/Ismail)

Seorang Nidjiholic asal Kabupaten Boyolali, Aditya Ramadan (37) mengaku datang di acara konser ini karena ingin melihat langsung Band Nidji. Terlebih ini momen langka Band Nidji konser live di Soloraya.

"Saya Nidjiholic sejak kuliah. Ini ibarat bernostalgia dengan lagu-lagu Nidji yang hits pada 2005," kata Aditya kepada Merahputih.com.

Konser Projek-D Vol.2 dihentikan pukul 17.30 WIB karena jeda waktu azan magrib. Konser dilanjutkan kembali pukul 18.00 WIB dengan penampilan Jumat Gembrong, Down For Live, Mandoors, dan JKT 48 yang menyapa fans dengan lagu andalannya Heavy Rotation.

Baca Juga:

Nidji Hadirkan Kembali 'Hapus Aku' Biar Naik Kelas

Suasana malam semakin menambah meriah acara Konser Projek-D Vol.2. Jumlah penonton pun bertambah.

Project Director Projek-D, Rumpoko Adi, ada 26 penampil band yang mengisi dua panggung pertunjukan yang ada yakni di Panggung Maduswara dan Panggung Wirama. Acara berlangsung Sabtu-Minggu (5-6/8).

Dia mengatakan, penonton yang hadir selama dua hari tersebut akan disuguhkan oleh line up musisi nasional dalam dua panggung berbeda. Selain itu, ada pameran roda dua yang juga menjadi daya tarik pecinta otomotif, kolaborasi kegiatan ini.

Adapun deretan artis pengisi acara di antaranya Club Dangdut Racun X Aldi Taher, Danilla, Dikta, Down For Life, For Revenge, Guyon Waton, JKT 48, Jumat Gombrong, Kuburan, Lomba Sihir, Malinoa & The Dog Pack, Maliq dan D’Essentials, MCPR, The Melting Minds, Morfem, NDX AKA, Nidji, Olski, Opick, Parade Hujan, Prontaxan, Raissa Anggiani, Skandal, Skastra, dan Tipe-X.

“Kami juga menyediakan fasilitas-fasilitas penunjang seperti area foods and beverages, press room, medis, dan merchandise," tandasnya. (Ismail/Jawa Tengah)

Baca Juga:

Nidji Check Sound di JIS, Politisi PDIP: Bahasa Politis Anies Sindir Giring

#Konser Musik #Nidji
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir

Berita Terkait

ShowBiz
Rayakan Valentine, Josh Groban Kembali ke Jakarta lewat GEMS World Tour 2026
Josh Groban akan menggelar konser GEMS World Tour 2026 di Jakarta pada 15 Februari 2026. Raisa didapuk sebagai opening act.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Rayakan Valentine, Josh Groban Kembali ke Jakarta lewat GEMS World Tour 2026
Lifestyle
31 Januari 2026,  Padi Reborn Tutup Rangkaian Perayaan 28 Tahun Perjalanan
Sesuai judulnya, Konser Dua Delapan menandai 28 tahun eksistensi Padi sejak berdiri pada 1997,
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 25 Januari 2026
31 Januari 2026,  Padi Reborn Tutup Rangkaian Perayaan 28 Tahun Perjalanan
ShowBiz
Portura Akhiri Etape Empat Kota di Pos Bloc Jakarta, Merayakan Dialog Musik dan Kota
Jakarta menjadi ruang untuk menengok kembali proses tersebut sebagai sebuah gerak kolektif yang masih terus berlanjut.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
Portura Akhiri Etape Empat Kota di Pos Bloc Jakarta, Merayakan Dialog Musik dan Kota
ShowBiz
Tur Eropa Sukses Digelar, Bad Omens Siap Rayakan Lewat Konser 'Live from Amsterdam'
Bad Omens siap menggelar konser Live from Amsterdam di platform streaming VEEPS. Konser ini merayakan suksesnya tur Eropa mereka.
Soffi Amira - Selasa, 09 Desember 2025
Tur Eropa Sukses Digelar, Bad Omens Siap Rayakan Lewat Konser 'Live from Amsterdam'
ShowBiz
20 Tahun Centralismo: SORE Kembali ke Jakarta Pusat dengan Konser Perayaan
Konser spesial 20 tahun Centralismo akan menghadirkan seluruh lagu album, kolaborasi bersama Lens Ter Wee dan tribute untuk mendiang Ade Paloh.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 05 Desember 2025
20 Tahun Centralismo: SORE Kembali ke Jakarta Pusat dengan Konser Perayaan
ShowBiz
Westlife Kembali ke Jakarta! Gelar Konser Orkestra Megah Bertajuk 'A Gala Evening'
Westlife akan kembali ke Jakarta. Kali ini, mereka akan menggelar konser orkestra megah bertajuk 'A Gala Evening' di PIK 2, Jakarta Utara.
Soffi Amira - Jumat, 05 Desember 2025
Westlife Kembali ke Jakarta! Gelar Konser Orkestra Megah Bertajuk 'A Gala Evening'
ShowBiz
Mahalini Gelar Konser di Jakarta dan Kuala Lumpur, Dalam 2 Hari Tiket Nyaris Terjual Habis
Ledakan minat tersebut menjadi bukti nyata bahwa comeback Mahalini sangat dinantikan.
Dwi Astarini - Kamis, 04 Desember 2025
Mahalini Gelar Konser di Jakarta dan Kuala Lumpur, Dalam 2 Hari Tiket Nyaris Terjual Habis
ShowBiz
Debut di Jakarta, Wolf Alice Bawa Era Baru Rock Alternatif ke Asia Tenggara
Wolf Alice siap menggelar konser perdana di Jakarta pada 13 Januari 2025 dalam rangkaian tur dunia 'The Clearing'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 26 November 2025
Debut di Jakarta, Wolf Alice Bawa Era Baru Rock Alternatif ke Asia Tenggara
ShowBiz
Rayakan Dua Dekade Berkarya, D’MASIV Hadirkan Tur Konser Spesial 2026
D’MASIV berkomitmen menyajikan pengalaman konser yang berbeda: penuh energi, nostalgia, dan kehangatan.
Dwi Astarini - Senin, 03 November 2025
Rayakan Dua Dekade Berkarya, D’MASIV Hadirkan Tur Konser Spesial 2026
Fun
Konser BLACKPINK di GBK Malam Ini, Razia Senjata Hingga Imbauan Waspada Copet
Konser BLACKPINK di GBK malam ini menjadi salah satu pertunjukan musik paling dinanti di tahun 2025.
Wisnu Cipto - Sabtu, 01 November 2025
Konser BLACKPINK di GBK Malam Ini, Razia Senjata Hingga Imbauan Waspada Copet
Bagikan