Debut di Jakarta, Wolf Alice Bawa Era Baru Rock Alternatif ke Asia Tenggara
Wolf Alice akan manggung di Jakarta. (foto: dok/wolf alice)
MerahPutih.com - Band rock alternatif asal Inggris, Wolf Alice, dijadwalkan tampil di Jakarta pada 13 Januari 2025 sebagai bagian dari rangkaian tur dunia mereka.
Tur yang digelar oleh Collective Minds ini menjadi momen perdana Wolf Alice menyapa penggemarnya di Jakarta, sekaligus membuka kesempatan bagi penikmat musik di Asia untuk menyaksikan langsung era terbaru dari salah satu band rock modern paling berpengaruh asal Inggris tersebut.
Dipimpin oleh vokalis sekaligus gitaris Ellie Rowsell bersama Joff Oddie (gitar), Theo Ellis (bass), dan Joel Amey (drum), Wolf Alice dikenal sebagai band yang terus mendorong batasan musik rock kontemporer.
Sejak awal perjalanan kariernya, mereka mencuri perhatian global melalui single debut Moaning Lisa Smile yang masuk nominasi Grammy untuk kategori Best Rock Performance. Popularitas mereka semakin menguat lewat album kedua, Visions of a Life, yang sukses memenangkan Mercury Music Prize.
Baca juga:
Rayakan Dua Dekade Berkarya, D’MASIV Hadirkan Tur Konser Spesial 2026
Keberhasilan mereka berlanjut hingga album ketiga, Blue Weekend, yang langsung memuncaki tangga album Inggris dan mengantarkan Wolf Alice meraih Brit Award untuk kategori British Group. Rangkaian prestasi tersebut menegaskan konsistensi dan kemampuan mereka menciptakan karya yang terus berkembang.
Pada 2024, Wolf Alice merilis album terbaru berjudul The Clearing di bawah Sony Music, menandai fase baru yang memamerkan kejernihan artistik dan eksplorasi musikal yang lebih matang. Ditulis di kawasan Seven Sisters, London Utara, dan direkam di Los Angeles bersama produser ternama Greg Kurstin, album ini menggabungkan esensi pop rock klasik dengan dinamika emosi masa kini.
Kritikus memuji kekuatan melodi, kedalaman produksi, serta energinya yang segar—bahkan menyebutnya sebagai salah satu karya paling ambisius mereka. The Clearing juga berhasil masuk nominasi Mercury Prize 2025, melanjutkan tradisi album-album Wolf Alice yang selalu mendapat pengakuan bergengsi.
Baca juga:
Josh Groban Hadirkan Konser Intim di Jakarta lewat GEMS World Tour 2026
Secara live, Wolf Alice dikenal sebagai salah satu band modern rock dengan aksi panggung paling memukau. Karisma Ellie Rowsell, tekstur gitar Joff Oddie, serta ritme kuat dari Theo Ellis dan Joel Amey menghadirkan pertunjukan yang intens, immersive, dan penuh energi.
Mereka telah memimpin tur sold-out di berbagai negara serta tampil mengesankan di festival besar seperti Glastonbury, Coachella, hingga Radio 1’s Big Weekend.
Kedatangan mereka ke Jakarta diprediksi menjadi salah satu konser paling dinantikan di Asia Tenggara, menandai awal era baru Wolf Alice melalui rangkaian lagu dari katalog lama hingga karya terbaru mereka. (Far)
Bagikan
Berita Terkait
Debut di Jakarta, Wolf Alice Bawa Era Baru Rock Alternatif ke Asia Tenggara
Nominasi Golden Disc Awards ke-40 Diumumkan, ini nih Daftarnya
Nazar Shah Alam Hadirkan Single 'Saban Tajaga', Siratkan Pesan tentang Kesetiaan dan Ketulusan Cinta
Bad Omens Hadirkan Melodi Kesedihan yang Intens di Lagu 'Left For Good', Simak Lirik Lengkapnya
Jo Soegono Rilis Album Debut 'Prof Jo', Suguhkan Kisah Hangat dan Jujur dalam 9 Lagu
Dari Luka ke Kelegaan, Dominique Hadirkan Nuansa Hangat di 'Nyaman (24/7)'
Lirik Lagu 'Di Ujung Minggu' Ungkapan Rasa Rindu Mesa Hira
Lirik 'Dibanting-Banting' dari Wina Gacima Bertemakan Cinta
Lirik 'Super Model', Lagu Comeback dari VVUP
'Wicked: For Good' Resmi Tayang, Nostalgia Lagu 'What Is This Feeling?' kembali Jadi Sorotan