Kumis Mario ala Harry Styles
Harry Styles punya kumis ala Mario. (foto: Instagram @harry_update)
TAK pernah kehabisan style. Ungkapan itu pas disematkan pada Harry Styles. Personel One Direction ini selalu punya cara untuk tampil menonjol. Baju penuh kemilau dan celana berpotongan lebar, hingga yang terbaru kumis.
Bukan sembarang kumis. Penyanyi asal Inggris itu punya kumis ala Mario dari gim Mario Bros. Dalam sebuah kunjungan ke Modena, Italia, penyanyi 26 tahun itu mengunjungi Villa Manodori. Pengelola tempat penjualan minyak zaitun itu membagikan foto kunjungan Styles dalam sebuah unggahan Instagram.
BACA JUGA:
Pelantun Kiwi itu terlihat memakai baju garis-garis putih-hijau, jins lurus, kacamata kuning, dan yang paling mencolok ialah kumis impresif di wajahnya. Sebotol cuka balsamic di tangannya. "Terima kasih atas kunjungannya, Harry Styles. Nikmati hadiah kecil dari kami," ujar pengelola tempat itu dalam unggahan Instagram.
Pada Maret lalu, Styles mengungkapkan kepada BBC radio 1Xtra Residency bahwa ia menggunakan waktu ekstra selama karantina untuk belajar bahasa Italia. "Itu memang sedikit susah, tapi tak apa. AKu beruntung aman bersama teman-teman dalam pod isolasi mandiri," ungkapnya.
Baginya, masa isolasi ini agak aneh. Meskipun demikian, ia tetap beusaha berhati-hati. Menikmati hari dengan mendengarkan musik, main gim, hingga membuat masker. "Kau tahulah, hal-hal umum yang dilakukan saat karantina," katanya.
Styles menyebut ini merupakan saat yang tepat untuk mempelajari ilmu baru atau mencoba hobi baru. "Saat ini, yang kita punya hanya waktu. Aku belajar bahasa Italia dan bahsa isyarat," kata Styles.
Mengenai tampilan kumisnya yang impresif, itu mungkin bukan hal baru bagi fan. Pelantun Watermelon Sugar itu pernah menyampaikan cita-citanya punya kumis. "Aku telah memutuskan untuk memiliki kumis. Bukan kumis gaya ala pria keren, melainkan kumis ala Mario," ujar Styles dalam cicitannya di Twitter pada 2011.
Akibat pandemi COVID-19, Styles terpaksa membatalkan jadwal tur 2020. "Kesehatan kru dan fan ialah prioritas utama," katanya.
Namun, fan Styles bisa menantikan penampilannya saat perayaan 10 tahun One Direction. Perayaan yang akan memberkan pengalaman interaktif bagi fan itu akan digelar pekan ini.(dwi)
BACA JUGA:
Rihanna, Beyoncé, Lady Gaga, dan Harry Styles Buka Suara Soal Tragedi George Floyd
Bagikan
Berita Terkait
Rowoon Resmi Masuk Wamil, Antusias Sambut Usia 30-an dan Janji Jadi Aktor yang Lebih Baik
Tepergok Pegangan Tangan di Paris, Katy Perry dan Justin Trudeau 'Mengonfirmasi' Hubungan Asmara Mereka
Fedi Nuril Jadi ‘Tersangka’ di Panggung Roasting Adili Idola
Agensi Klarifikasi Unggahan Media Sosial Terbaru Park Bom, Sebut Gugatan tak Pernah Diajukan
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Tampil di ‘House on Wheels’, Jang Na-ra Bagi-Bagi Rahasia Awet Muda
Bintang ‘The Godfahter’ Diane Keaton Meninggal Dunia di Usia 79 Tahun
Kontroversi Kim Soo-hyun Mencuat lagi, Surat Cinta selama masa Wamil Terungkap di Tengah Tuduhan Hubungan di Bawah Umur dengan Kim Sae-ron
Polemik Pajak Balik Nama Rumah Waris Leony Vitria, Ahli Hukum Pajak: Tarif Diatur UU HKPD