Suasana Tegang saat Sayap United Airlines Terbakar Sebelum Lepas Landas, Penumpang Panik dan Berteriak

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Senin, 03 Februari 2025
Suasana Tegang saat Sayap United Airlines Terbakar Sebelum Lepas Landas, Penumpang Panik dan Berteriak

Ilustrasi pesawat. (Foto: Unsplash/Ross Parmly)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Ketegangan menyelimuti George Bush Intercontinental Airport, Houston, Minggu (3/2) waktu setempat. Tiba-tiba keluar api pada bagian sayap Pesawat Airbus A320 yang sedang bersiap lepas landas menuju New York.

“Bawa kami keluar!” teriak seorang penumpang dengan begitu panik dalam sebuah video, seperti diberitakan The Sun.

Sementara itu, seorang pramugari terdengar berusaha menenangkan situasi, meminta penumpang untuk tetap duduk. "Tidak itu terbakar," kata penumpang lainnya, sambil melirik ke arah sayap pesawat.

United Airlines Flight 1382, yang sudah berada di landasan, akhirnya terhenti tepat sebelum lepas landas setelah sebuah masalah mesin dilaporkan. Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 8:30 pagi, seperti yang dikonfirmasi oleh Federal Aviation Administration (FAA).

Baca juga:

Pihak United Airlines Angkat Bicara soal Perilaku Rasis Pramugarinya

Sebanyak 104 penumpang dan lima awak pesawat dengan cepat dipindahkan dari pesawat menuju landasan pacu, kemudian dijemput oleh bus dan dibawa ke terminal untuk memastikan keselamatan mereka.

Beruntung, meskipun situasi sangat menegangkan, tidak ada yang terluka dalam kejadian ini. Pesawat akhirnya lepas landas kembali setelah beberapa jam.

Seorang penumpang, Ashlyn Sharp, berbagi kisahnya kepada FOX News. “Akhirnya mereka memaksa kami turun lewat slide darurat di bagian belakang pesawat ketika mereka sadar kami tidak akan tinggal di kursi lebih lama lagi,” ujarnya.

“Lalu, kami terjebak di landasan selama sekitar dua setengah jam. Akhirnya, beberapa shuttle, ambulans, dan polisi datang," tuturnya dengan lega karena bantuan akhirnya berdatangan di saat situasi memanas.

Baca juga:

Kotak Hitam Black Hawk yang Bertabrakan dengan Pesawat American Airlines Ditemukan, AS Tetapkan Pembatasan Penerbangan Helikopter

Tim pemadam kebakaran Houston segera tiba di lokasi dan membantu mengevakuasi penumpang dari pesawat yang terbakar. Api kemudian padam lebih dulu sebelum petugas damkar melancarkan tugasnya. Otoritas setempat sedang menyelidiki penyebab pasti dari insiden ini. (ikh)

#Pesawat
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Indonesia
Relawan Medis ke Aceh Transit Malaysia, DPR Soroti Mahalnya Harga Tiket Pesawat Domestik
Harga tiket pesawat domestik kembali disorot. DPR menilai mahalnya tiket dipicu PPN, avtur, dan bea masuk suku cadang, serta mendesak reformasi kebijakan.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Relawan Medis ke Aceh Transit Malaysia, DPR Soroti Mahalnya Harga Tiket Pesawat Domestik
Indonesia
Pesawat ke-2 A400M MRTT Bagi Indonesia Uji Terbang di Spanyol
Uji terbang ini dilakukan untuk memastikan kualitas pesawat pesanan Kementerian Pertahanan itu sebelum dikirim ke Indonesia.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 15 Desember 2025
Pesawat ke-2 A400M MRTT Bagi Indonesia Uji Terbang di Spanyol
Indonesia
Seluruh Armada Airbus A320 di Indonesia Rampungkan Pembaruan Software ELAC
Semua maskapai Indonesia telah merampungkan pembaruan ELAC pada Airbus A320. Langkah ini memastikan standar keselamatan penerbangan tetap terjaga.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 03 Desember 2025
Seluruh Armada Airbus A320 di Indonesia Rampungkan Pembaruan Software ELAC
Indonesia
Pesawat N219 Nurtanio Buatan PTDI Siap Terjun ke Pasar Komersial Angkut Penumpang dan Kargo
PTDI menargetkan 10 titik di Kepulauan Riau untuk penerbangan komersial N219
Angga Yudha Pratama - Selasa, 25 November 2025
Pesawat N219 Nurtanio Buatan PTDI Siap Terjun ke Pasar Komersial Angkut Penumpang dan Kargo
Indonesia
Penyebab Jatuhnya Pesawat Jenis GA8 Airvan di Karawang
Lima awak dalam pesawat ini dilaporkan selamat tanpa alami lukas serius. Kelima awak pesawat itu sudah ditangani tim medis.
Alwan Ridha Ramdani - Sabtu, 22 November 2025
Penyebab Jatuhnya Pesawat Jenis GA8 Airvan di Karawang
Indonesia
Pesawat BRO Skydive Indonesia Jatuh dan 'Nyungsep' di Sawah Karawang, Lima Awak Dipastikan Selamat
Kondisi pesawat saat mendarat darurat di sawah berada dalam posisi "nyungsep"
Angga Yudha Pratama - Jumat, 21 November 2025
Pesawat BRO Skydive Indonesia Jatuh dan 'Nyungsep' di Sawah Karawang, Lima Awak Dipastikan Selamat
Berita Foto
Momen Presiden Prabowo Subianto Serah Terima Alutsista Pesawat Airbus A400M
Presiden Prabowo Subianto (kiri) didampingi Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin (kedua kiri) meninjau pesawat Airbus A400M saat kegiatan serah terima pesawat di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (3/11/2025).
Didik Setiawan - Senin, 03 November 2025
Momen Presiden Prabowo Subianto Serah Terima Alutsista Pesawat Airbus A400M
Indonesia
Unit Pertama A400M Sampai dengan Selamat, Prabowo Malah Sudah Kode Nambah Armada 4 Kali Lipat
Presiden Prabowo Subianto menerima unit pertama pesawat angkut berat A400M untuk TNI AU dan memberi sinyal negosiasi 4 unit tambahan.
Angga Yudha Pratama - Senin, 03 November 2025
Unit Pertama A400M Sampai dengan Selamat, Prabowo Malah Sudah Kode Nambah Armada 4 Kali Lipat
Indonesia
A400M Sang Raja Angkut Berat TNI AU Bikin Presiden Bangga dan Langsung Disiram Air Kembang, Siap Diterbangkan ke Gaza?
Prabowo perintahkan A400M dilengkapi ambulans udara dan penambahan batalyon kesehatan TNI
Angga Yudha Pratama - Senin, 03 November 2025
A400M Sang Raja Angkut Berat TNI AU Bikin Presiden Bangga dan Langsung Disiram Air Kembang, Siap Diterbangkan ke Gaza?
Indonesia
Pesawat Angkut Rasa Ambulans! Prabowo Ingin A400M TNI AU Jadi "Super Lifter" yang Jago Evakuasi Medis dan Lawan Kebakaran Hutan Sekaligus
Prabowo Perintah A400M TNI AU Dilengkapi Ambulans Udara: Siap SAR dan Bencana
Angga Yudha Pratama - Senin, 03 November 2025
Pesawat Angkut Rasa Ambulans! Prabowo Ingin A400M TNI AU Jadi
Bagikan