Headline

Keharuan Warnai Kunjungan Mensos Idrus Marham dan Kak Seto di Kediaman Aipda Denny

Eddy FloEddy Flo - Kamis, 10 Mei 2018
Keharuan Warnai Kunjungan Mensos Idrus Marham dan Kak  Seto di Kediaman Aipda Denny

Mensos Idrus Marham dan Kak Seto di kedimanan Aipda Anumetra Denny Setiadi (Foto: MP/Ponco Sulaksono)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.Com - Suasana duka masih mewarnai kediaman Aipda Anumetra Denny Setiadi, saat Mensos Idrus Marham dan Kak Seto berkunjung. Kedatangan Idrus Marham dan Kak Seto tak lain ingin memberikan penghiburan dan dukungan moral bagi keluarga Aipda Anumetra Denny Setiadi, korban kerusuhan di Rutan Mako Brimob, Depok.

"Hari ini kami datang ke kediaman almarhum Deni bersama Pak Dirjen dari jajaran Kemensos dan Lembaga Perlindungan Anak Indonesia untuk menyampaikan rasa duka cita yang sangat dalam atas gugurnya almarhum," kata Idrus, di rumah duka, kawasan Lubang Buaya, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (10/5).

Idrus mengaku pernah berbicara dengan Imam Besar Masjid Istiqlal, Nasaruddin Umar. Ketika itu, lanjut Idrus, Nasaruddin mengatakan bahwa siapapun yang gugur berjuang untuk kepentingan bangsa tergolong sebagai syuhada.

Foto Aipda Denny Setiadi
Foto Aipda Anumetra Denny Setiadi di kediamannya di Jakarta Timur (MP/Ponco Sulaksono)

"Yang tentu (Denny) gugur dalam rangka perjuangan kepada bangsa. Dan dikatakan Hubbul Wathan Minal Iman. Cinta tanah air merupakan bagian dari iman," ujar Idrus.

Menurut Idrus, sesuai dengan pesan Presiden Joko Widodo, korban dari aksi teroris merupakan bencana sosial sehingga negara harus hadir membantu.

"Dari Kemensos memberikan bantuan sebagai santunan kepada ahli waris. Anak almarhum kita pastikan bahwa harus tetap lanjut sekolahnya harus lanjut pendidikannya,"terangnya.

Dalam kesempatan ini, mantan Sekjen Partai Golkar ini juga menanyakan kepada Wahyu, anak Bripka Anumerta Denny Setiadi terkait cita citanya kelak jika sudah besar.

"Kalau gede mau jadi apa?' tanya Idrus.

"Jadi tentara," jawab Wahyu sambil senyum.

Lebih lanjut Idrus mengimbau kepada semua pihak agar tidak mempolitisir peristiwa ini. Dia khawatir jika peristiwa ini "digoreng" sedemikian rupa bisa memicu peristiwa baru lainnya.

Jenazah Brimob korban napi teroris
Jenazah korban kerusuhan Mako Brimob di bawa ke RS Polri (ANTARA FOTO/Elora)

"Saya mengimbau kepada anak bangsa sudah ada penjelasan resmi dari Menkopolhukam dan Wakapolri. Jangan perisitiwa ini digoreng-goreng lagi, diolah-olah lagi, sehingga bisa merusak rasa kesetiakawanan di antara kita," pungkasnya.

Sementara itu, Ketua LPAI Kak Seto mengapresiasi kinerja Polri yang telah berhasil mematahkan teror dengan tetap mempertimbangkan keselamatan seorang anak dan wanita.

"Tentu hal in pengaruh psikologisnya tentu akan sangat besar. Polri tetap tegas tindakannya dan kita semakin bangga semakin cinta pada polisi yang bertugas di lapangan," kata Kak Seto.

Kak Seto menambahkan, pihaknya akan mendampingi putera dari Aipda Anumerta Denny Setiadi, Wahyu.

"Berkaitan dengan Mas Denny, putranya ini akan kita dampingi bagaimana dampak psikologisnya," ujarnya.(Pon)

Baca berita menarik lainnya dalam artikel: Polisi Bebaskan Seorang Anggotanya yang Disandera Napi Teroris di Mako Brimob

#Mako Brimob #Idrus Marham #Kak Seto Mulyadi #Brimob
Bagikan
Ditulis Oleh

Ponco Sulaksono

Berita Terkait

Indonesia
Rute Desersi Bripda MR Gabung Tentara Bayaran: Dari China, Masuk Rusia, Dinas di Donbass
Polisi telah mengantongi sejumlah bukti berupa foto, video, data paspor, serta data perjalanan pesawat yang digunakan Bripda MR selama desersi.
Wisnu Cipto - Sabtu, 17 Januari 2026
Rute Desersi Bripda MR Gabung Tentara Bayaran: Dari China, Masuk Rusia, Dinas di Donbass
Indonesia
Jadi Tentara Bayaran Rusia, Desersi Brimob Bripda MR ‘Pamer’ Gaji Rubel ke Provos
Bripda MR bergabung menjadi tentara bayaran Rusia dalam konflik dengan Ukraina, serta kini bertugas di wilayah Donbass
Wisnu Cipto - Sabtu, 17 Januari 2026
Jadi Tentara Bayaran Rusia, Desersi Brimob Bripda MR ‘Pamer’ Gaji Rubel ke Provos
Indonesia
Bripda Rio Desersi Brimob Aceh Gabung Tentara Rusia Sudah Dipecat Tidak Hormat
Bripda Muhammad Rio telah diberhentikan tidak dengan hormat setelah melakukan pelanggaran disersi dan diduga bergabung dengan tentara bayaran Rusia.
Wisnu Cipto - Sabtu, 17 Januari 2026
Bripda Rio Desersi Brimob Aceh Gabung Tentara Rusia Sudah Dipecat Tidak Hormat
Indonesia
Jejak Hitam Bripda MR, Desersi Brimob Aceh yang Gabung Tentara Bayaran Rusia
Anggota Brimob Polda Aceh, Bripda Muhammad Rio dilaporkan desersi membelot bergabung dengan tentara bayaran Angkatan Bersenjata Rusia dalam konflik di Ukraina.
Wisnu Cipto - Sabtu, 17 Januari 2026
Jejak Hitam Bripda MR, Desersi Brimob Aceh yang Gabung Tentara Bayaran Rusia
Indonesia
100 Anggota 'Pasukan Khusus' Brimob Polri Beraksi, Gotong Royong Bersihkan Lumpur Sisa Bencana di Tapanuli Tengah
Kegiatan ini dilakukan guna memperlancar aliran air sekaligus mencegah potensi banjir susulan.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
100 Anggota 'Pasukan Khusus' Brimob Polri Beraksi, Gotong Royong Bersihkan Lumpur Sisa Bencana di Tapanuli Tengah
Indonesia
Brimob Bersihkan Gereja Katedral dari Bahan Peledak Berbahaya, Jamin Perayaan Natal 2025 Kondusif
Komandan Satuan Brimob Polda Metro Jaya Kombes Henik Maryanto menegaskan pengamanan rumah ibadah menjadi prioritas utama dalam Operasi Lilin Jaya 2025.
Dwi Astarini - Rabu, 24 Desember 2025
Brimob Bersihkan Gereja Katedral dari Bahan Peledak Berbahaya, Jamin Perayaan Natal 2025 Kondusif
Indonesia
Golkar Gelar Rapimnas Lusa, Idrus Marham Tegaskan tidak Ada Agenda Ganti Bahlil
Forum tersebut akan difokuskan pada konsolidasi organisasi, evaluasi program kerja, serta pembahasan arah strategis partai di masa depan.
Dwi Astarini - Kamis, 18 Desember 2025
Golkar Gelar Rapimnas Lusa, Idrus Marham Tegaskan tidak Ada Agenda Ganti Bahlil
Indonesia
Apel Kasatwil 2025 Digelar 3 Hari, Lebih dari 600 Pejabat Kepolisian Hadir di Mako Brimob
Mabes Polri menggelar Apel Kasatwil 2025 di Mako Korbrimob Cikeas dengan 607 peserta dari seluruh Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 24 November 2025
Apel Kasatwil 2025 Digelar 3 Hari, Lebih dari 600 Pejabat Kepolisian Hadir di Mako Brimob
Indonesia
Ancaman Kejahatan Kian Kompleks, Kapolri Minta Brimob Perkuat Kemampuan Global
Kapolri Listyo Sigit mendesak Brimob meningkatkan kemampuan dengan studi banding ke negara-negara pemilik pasukan elite.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 14 November 2025
Ancaman Kejahatan Kian Kompleks, Kapolri Minta Brimob Perkuat Kemampuan Global
Indonesia
BNN dan Brimob Gerebek Kampung Bahari, 18 Kartel Narkoba Berhasil Ditangkap
BNN dan Brimob Polda Metro Jaya menggerebek Kampung Bahari. Sebanyak 18 kartel narkoba berhasil ditangkap dalam operasi tersebut.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
BNN dan Brimob Gerebek Kampung Bahari, 18 Kartel Narkoba Berhasil Ditangkap
Bagikan