Kebakaran Besar Landa Australia, Warga Diminta Bersiap Hadapi Kehilangan Properti
Ilustrasi kebakaran (Foto: pexel/Pixabay)
MERAHPUTIH.COM — WARGA Australia di Negara Bagian Victoria diperingatkan untuk bersiap menghadapi kehilangan properti atau lebih buruk ketika sebagian besar wilayah negara itu dilanda kondisi gelombang panas ekstrem. Seperti dilansir BBC, suhu pada Jumat dan Sabtu diperkirakan mencapai rekor tertinggi di sebagian besar negara bagian dan teritori. Victoria dan Australia Selatan khususnya menghadapi kondisi kebakaran yang berbahaya akibat angin kencang dan suhu tinggi.
Larangan total pembakaran diberlakukan di Victoria dan seluruh wilayah di negara bagian tersebut mendapat peringkat bahaya kebakaran katastropis atau ekstrem.
“Warga Victoria harus bersiap menghadapi lebih banyak kehilangan properti atau bahkan lebih buruk. Kondisinya sudah ekstrem kemarin. Hari ini bersifat katastropik,” kata Kepala Country Fire Authority (CFA) Jason Heffernan kepada Australian Broadcasting Corporation (ABC) pada Jumat (9/1).
Suhu di Melbourne diperkirakan mencapai 42 derajat celsius pada Jumat, sedangkan wilayah barat laut Victoria bisa mencapai 45 derajat celsius. Namun, perubahan cuaca yang lebih sejuk diperkirakan terjadi di wilayah barat daya.
Pihak berwenang menyabut kebakaran hutan di dekat Longwood, Victoria Tengah, telah menghanguskan hampir 36.000 hektare lahan, dengan sedikitnya 20 rumah di kota kecil Ruffy hancur. Kapten CFA Ruffy, George Noye, mengatakan kota tersebut terdampak parah.
Baca juga:
“Jalan utama terlihat seperti habis dibom, kami kehilangan sebuah sekolah. Sejumlah properti kehilangan segalanya. Mereka kehilangan mata pencaharian, gudang pencukuran, ternak. Benar-benar menghancurkan. Namun untungnya, hingga saat ini, tidak ada korban jiwa,” katanya kepada ABC.
Dalam pernyataan pada Jumat, pusat kendali Negara Bagian Victoria menyebut kebakaran Longwood sangat dinamis, dengan api menyebar ke berbagai arah dan berpotensi meluas lebih jauh daripada perkiraan awal.
Wakil Komisaris Kepolisian Victoria, Bob Hill, mengatakan tiga orang, yakni dua orang dewasa dan seorang anak, masih belum diketahui keberadaannya di wilayah Longwood. Ia mengatakan pihak berwenang sempat berbicara dengan mereka sehari sebelumnya di properti mereka, memperingatkan agar mencari perlindungan karena sudah terlambat untuk dievakuasi. Petugas pemadam kembali kemudian dan mendapati rumah tersebut telah terbakar, tapi tidak menemukan ketiga orang itu.
“Mereka mungkin selamat, mereka mungkin masih hidup, mari kita tidak berspekulasi, tetapi kami tetap berpikiran terbuka,” kata Hill.
Di wilayah Ibu Kota Australia (Australian Capital Territory/ACT), yang mencakup ibu kota Canberra, larangan total pembakaran diumumkan untuk pertama kalinya dalam enam tahun. Di Sydney, suhu diperkirakan naik hingga 42 derajat celsius pada Sabtu, sebelum turun menjadi sekitar 26 derajat celsius pada Minggu.
Kebakaran lain di dekat Walwa, Victoria timur laut, telah membakar lebih dari 17.000 hektare lahan. Heffernan mengimbau seluruh warga Victoria untuk tetap waspada tinggi, tidak hanya mereka yang berada di dekat lokasi kebakaran aktif.
“Begitu parahnya kondisi saat ini, bukan hanya di kebakaran Longwood melainkan juga di seluruh negara bagian,” katanya kepada ABC.
Di Australia Selatan, otoritas pemadam kebakaran setempat mengatakan mereka telah memadamkan sejumlah kebakaran kecil di seluruh negara bagian itu semalaman, dan suhu di beberapa wilayah diperkirakan mencapai 46 derajat celsius.(dwi)
Baca juga:
Naveed Akram, Pelaku Penembakan di Pantai Bondi, Australia, Didakwa atas 15 Pembunuhan
Bagikan
Berita Terkait
Kebakaran Besar Landa Australia, Warga Diminta Bersiap Hadapi Kehilangan Properti
[HOAKS atau FAKTA]: Pemerintah Australia Bagi-bagi Uang untuk Modal Usaha, Dititip Lewat Kementerian Agama
Pemprov DKI Klaim Modifikasi Cuaca Berhasil Redam Hujan Ekstrem Malam Pergantian Tahun 2026
Kebakaran Bar di Swiss, Pejabat Akui Kegagalan Inspeksi Sebabkan Insiden Mematikan
Arahan Gubernur Khofifah, BPBD Jatim Perpanjang Operasi Modifikasi Cuaca hingga Akhir Januari
Kebakaran di Resor Ski Swiss, Manajer Bar Resor Ski Diperiksa dalam Kasus Pidana
Kebakaran Mematikan di Bar Swiss, Kembang Api di Botol Sampanye Diduga Jadi Penyebab
Prediksi Cuaca Jakarta Sabtu 3 Januari: Hujan Ringan Sejak Pagi Hingga Malam
Info Cuaca BMKG Terupdate 3 Januari: Mayoritas Kota di Pulau Jawa Diguyur Hujan, Surabaya dan Palu Waspada Kilat
BMKG Peringatkan Banjir Rob di Jakarta, Pasang Maksimum Dipicu Supermoon