Kang Hasan: Saya Bangga Atas Militansi Kader PDIP Jawa Barat
Kang Hasan (kiri) berjabat tangan dengan Ridwan Kamil (tengah) (ist)
MerahPutih.com - Pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur Ridwan Kamil-Uu Ruhzanul Ulum (Rindu) muncul sebagai pemenang versi mayoritas lembaga survei pada Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2018.
Atas kemenangan sementara tersebut, Tb Hasanuddin atau Kang Hasan mengucapkan Selamat untuk pasangan RINDU.
"Dan saya akan mengucapkan Selamat untuk pasangan Ridwan Kamil dan Uu Ruhzanul Ulum. Kami punya tradisi yang kalah harus menghormati yang menang. Dan harus mendukung untuk membangun Jawa Barat yang sejahtera dan berkeadilan," ucap Kang Hasan saat menyambangi posko pemenangan RINDU di Bandung, Rabu (27/6).
Politisi PDI Perjuangan itu juga mengucapkan terima kasih kepada segenap pendukung yang telah bekerja keras dalam bertarung di Pilgub Jabar. "Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh pejuang partai, kader militan dan simpatisan yang telah berjuang keras dengan cara cara terhomat. Saya Bangga atas militansi kader PDI Perjuangan Jawa Barat," ujarnya.
"Tak ada gading yang tak retak. Sepanjang kontestasi tentu banyak salah ucap dan perbuatan, untuk itu mohon dibukakan pintu maaf," kata Kang Hasan menambahkan.
Sebagai kader partai, kata Kang Hasan, pihaknya telah menjalankan tugas yang dibebankan kepada dirinya dari Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri sebagai Calon Gubernur Jawa Barat bersama Calon Wakilnya, Anton Charliyan.
"Sepanjang 6 bulan, alhamdulillah kami telah mendatangi lebih dari 1200 titik dari Ujung Genteng di sebelah barat sampai Losari di Ujung Timur. Kami juga telah mendengarkan aspirasi warga dari Jawa Barat Selatan yang belum teraba pembangunan. Dan itu adalah cerita cerita yang menjadi catatan penting buat saya," kata dia.
"Dalam sebuah kompetisi, tentu ada pihak yang kalah dan menjadi pemenangnya. Dan berdasarkan dari hasil hitung cepat lembaga survey telah menyebutkan pasangan Ridwan Kamil-Uu Ruhzanul Ulum (Rindu) sebagai pemenangnya. Kita hormati proses itu, sambil menunggu rekapitulasi resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU)," pungkasnya. (Pon)
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Lisa Mariana Tidak Hadir Pemeriksaan Tersangka, Kubu RK Ingatkan Konsekuensi Hukum Jemput Paksa
KPK Usut Aliran Dana Korupsi Bank BJB ke Keluarga Ridwan Kamil
Kembalikan Mercy BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil, KPK: Status Kepemilikannya Belum Tuntas secara Hukum
KPK Kembalikan Mercy Klasik BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil ke Keluarga
KPK Dalami Pengakuan Lisa Mariana Dugaan Aliran Duit RK ke Sejumlah Perempuan
Kubu Lisa Mariana Siap Hadapi Tantangan Ridwan Kamil Tarung Habis-habisan di Pengadilan
Tutup Pintu Damai, Ridwan Kamil Beralasan Biar Lisa Mariana Jera
Ridwan Kamil Tolak Datang Mediasi di Bareskrim, Pilih Pidanakan Lisa Mariana Sampai Pengadilan
Bareskrim Coba Mediasi Ridwan Kamil dan Lisa Mariana Sebelum Gelar Perkara, Ini Jadwalnya
Lisa Mariana di Mabes Polri Bilang Terima Duit Banyak dari RK, KPK Janji Dalami Libatkan PPATK