Jokowi Berpotensi Dukung Duet Prabowo dan Ganjar di Pilpres 2024
Presiden Joko widodo. (Foto:Tangkapan Layar)
Merahputih.com- Presiden Joko Widodo belakangan kerap secara tak langsung menyatakan dukungannya kepada Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo yang digadang-gadang maju ke Pilpres 2024.
Pengamat politik Ujang Komarudin menilai, ada potensi duet Prabowo dan Ganjar. Ia mengatakan wacana duet Ganjar-Prabowo mesti dibaca sebagai skema untuk memenangkan 2024. Ujang memprediksi Jokowi akan beri dukungan (endorse) terhadap pasangan Ganjar-Prabowo.
Baca Juga:
Survei SMRC: Ganjar Teratas, Prabowo dan Anies Bersaing Ketat
"Jika skemanya Ganjar-Prabowo, ini bisa unggul, mengalahkan Anies Baswedan. Bisa lewat (kalah) Anies," tutur Ujang kepada wartawan di Jakarta, Senin (28/11).
Skema duet itu masuk akal karena akan kuat sebagai pasangan di 2024. Bisa saja Prabowo yang menjadi cawapresnya.
Menurut Ujang, saat ini yang bisa melawan Anies adalah Ganjar. Maka itu, muncul skema Ganjar-Prabowo.
Baca Juga:
Prabowo Bisa Menang Satu Putaran jika Ganjar dan Anies Tak Maju Pilpres 2024
"Kalau pun skemanya duet Prabowo-Ganjar lawan Anies Baswedan ini agak sulit. Anies punya kesempatan menang. Karena kalau dihadap-hadapkan Anies dengan Prabowo, Anies bisa unggul," tutur Direktur Indonesia Political Review ini.
Bagi dia, hal itu sudah terlihat saat Jokowi ditafsirkan melempar kode dukungan ke Ganjar soal pemimpin berambut putih memikirkan rakyat.
"Karena Ganjar itu kan yang didukung Jokowi. Lihat Jokowi yang menyebut pemimpin rambut putih itu artinya Ganjar," sebut Ujang. (Knu)
Baca Juga:
Survei Poltracking Tempatkan Ganjar-Prabowo-Anies Nama Terkuat di Pilpres 2024
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Hadiri KTT ASEAN di Malaysia, Donald Trump Lempar Pujian untuk Kepemimpinan Negara ASEAN
Donald Trump Puji Prabowo, Sebut Bantu Amankan Perdamaian di Timur Tengah
Semangat Resolusi Jihad Kembali Dipompa Presiden Prabowo Melalui Pembentukan Direktorat Jenderal Pesantren
Wapres Gibran Bawa Kabar Gembira! Prabowo Beri Kado Istimewa yang Bikin Santri Full Senyum, Apa Ya?
Menkeu Purbaya Mengguncang Media Sosial: Dari Kritik Cukai Rokok Sampai Ajak Gen Z Kaya, Penilaian Positif Tembus 83,7 Persen
Sepakat Kerja Sama di Bidang Ekonomi dan Sains, Presiden Brasil Harap Bisa Untungkan 2 Negara
Kemitraan Strategis Indonesia-Brazil ‘Mati Suri’ 17 Tahun, Lula Da Silva Datang Bawa Jurus Baru di Sektor Teknologi dan Digital
Momen Akrab Presiden Prabowo Terima Kunjungan Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa
Pengamat Nilai Kepuasan Publik Moderat Selama Setahun Prabowo–Gibran, Program Populer Rentan Berbalik Jadi Beban Politik
[HOAKS atau FAKTA]: Menko Yusril Mengamuk dan Minta Relawan Jokowi yang Bikin Gaduh Segera Ditangkap dan Dibubarkan Tanpa Ampun