Jihad Islam Sebut Palestina tak akan Biarkan Pemindahan Warga Gaza Terwujud


Ilustrasi warga Palestina tinggal di kamp pengungsi dengan fasilitas yang tidak memadai. /ANTARA/Anadolu/py
MERAHPUTIH.COM - RENCANA Presiden AS Donald Trump menguasai Gaza dan merelokasi warganya terus mendapat reaksi dari berbagai pihak, terutama dari warga Palestina. Perwakilan Jihad Islam Palestina di Teheran, Nasser Abu Sharif, mengatakan Palestina tidak akan membiarkan terwujudnya rencana pemindahan paksa penduduk Gaza yang dicetuskan Amerika Serikat.
Selama wawancara dengan kantor berita Iran, IRNA, dikutip ANTARA, Kamis (13/2), Abu Sharif mengatakan rencana yang diumumkan Presiden AS Donald Trump itu secara efektif merupakan 'proyek Zionis' dan telah diupayakan dalam berbagai versi sejak Israel berdiri.
Selama 107 tahun, menurutnya, negara Barat telah berusaha menggusur penduduk Palestina dari tanah mereka dan menggantinya dengan pemukim Zionis. Ia menyebut, skema itu gagal di masa lalu.
Baca juga:
Donald Trump Rencana Kuasai Gaza, Mayoritas Warga AS tak Menyukai Ide Itu
Menurut Abu Sharif, penduduk Jalur Gaza menolak meninggalkan tanah mereka kendati militer Israel menghancurkan seluruh kemungkinan elemen mata pencaharian dan melakukan pembunuhan besar-besaran selama perang 15 bulan.
Ia menilai rencana Trump merupakan pelanggaran hak asasi manusia sekaligus pembersihan etnis, yang menurutnya pantas dituntut.(*)
Baca juga:
Donald Trump Rencanakan Kuasai Jalur Gaza, Kelompok Palestina Sebut sebagai Pernyataan Perang
Bagikan
Berita Terkait
Anggaran Tidak Disetujui, Operasional Pemerintah Amerika Serikat Berhenti

Rencana Perdamaian Baru untuk Gaza, Hamas mungkin akan Menolak

20 Poin Proposal Gencatan Senjata Gaza dari Trump Hanya Wakili Kepentingan AS dan Israel

Paramore Tarik Musik dari Spotify Israel, Tegaskan Solidaritas Kemanusiaan

Baliho Prabowo ‘Sejajar’ dengan PM Benjamin Netanyahu, Kemenlu RI Pastikan belum ada Pengakuan Normalisasi Hubungan dengan Israel

Presiden AS Donald Trump dan PM Israel Benjamin Netanyahu Sepakati Rencana Perdamaian Baru untuk Gaza

Arab Saudi Gagas Koalisi Buat Dukungan Keuangan Langsung ke Ototitas Palestina

Presiden Prabowo Siap Kirim 20 Ribu Pasukan ke Gaza, DPR: Wujud Nyata Amanat Konstitusi

Trump Tegaskan Tak Akan Izinkan Israel Caplok Tepi Barat, Picu Ketegangan dengan PM Netanyahu

14 Truk Bantuan Indonesia untuk Warga Palestina Berhasil Masuk Gaza
