Jalan Gatot Subroto Rusak, Pramono: Akan Diperbaiki Setelah 27 Januari
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung bersama Ketua DPRD DKI, Khoirudin dan Direktur Utama PAM Jaya, Arief Nasrudin. (Foto: MerahPutih.com/Asropih)
MerahPutih.com - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berjanji akan memperbaiki jalan-jalan berlubang di ibu kota, khususnya di kawasan Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan. Perbaikan akan dilakukan setelah masa cuaca ekstrem berakhir.
Hal tersebut disampaikan Pramono menyusul laporan warga yang diterimanya melalui media sosial, terkait insiden pengendara sepeda motor terjatuh akibat jalan berlubang di Jalan Gatot Subroto.
“Jadi untuk hal yang berkaitan dengan jalan-jalan berlubang, termasuk kemarin saya juga di-tag seseorang yang kemudian di Gatot Subroto jatuh,” kata Pramono di Jakarta, Sabtu (24/1).
Baca juga:
Redam Cuaca Buruk di Jabodetabek, Operasi Modifikasi Cuaca Digelar Hingga 27 Januari
Pramono menjelaskan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta baru akan melakukan perbaikan jalan secara menyeluruh setelah 27 Januari 2026, seiring dengan berakhirnya periode cuaca ekstrem. Menurutnya, curah hujan yang masih tinggi hingga tanggal tersebut membuat proses pengaspalan tidak efektif.
“Kalau kita sempurnakan hari ini, pasti akan berlubang kembali. Karena sampai dengan tanggal 27, Jakarta ini diperkirakan curah hujannya masih tinggi,” ujarnya.
Ia menambahkan, pertimbangan tersebut juga menjadi alasan Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) diperpanjang hingga 27 Januari 2026. Dengan demikian, perbaikan jalan dapat dilakukan secara optimal setelah kondisi cuaca lebih stabil.
“Maka kenapa untuk OMC-nya saya menyetujui diperpanjang sampai dengan tanggal 27. Sehingga setelah tanggal 27, lubang-lubang yang ada segera kita perbaiki,” sambung Pramono.
Baca juga:
Respons Keluhan Warga Terdampak Banjir, Gubernur DKI Tambah Pompa Air di Rawa Buaya
Mantan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan itu juga mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati saat berkendara, mengingat masih banyaknya jalan berlubang di tengah musim hujan dan cuaca ekstrem.
“Dalam kesempatan ini saya juga mengimbau kepada siapa pun yang berkendaraan di Jakarta sampai dengan tanggal 27 agar berhati-hati. Percuma kita perbaiki hari ini, besok pasti berlubang lagi, apalagi dengan curah hujan seperti ini,” tutupnya. (Asp)
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Atasi Banjir Jakarta, Pemprov DKI Prioritaskan Normalisasi 3 Sungai
Jalan Gatot Subroto Rusak, Pramono: Akan Diperbaiki Setelah 27 Januari
BPBD DKI Kerahkan Tiga Sorti OMC untuk Redam Potensi Hujan Lebat
Respons Keluhan Warga Terdampak Banjir, Gubernur DKI Tambah Pompa Air di Rawa Buaya
DPRD Tagih Janji Gubernur Pramono Banjir Jakarta Surut 1,5 Jam dengan Sistem Pompa
Banjir Setinggi 50 Sentimeter Genangi Kawasan Green Garden Kedoya Kebon Jeruk Jakbar
Curah Hujan Jakarta Tembus 267 Milimeter, Pramono Sebut Sangat Jarang Terjadi
Kelapa Gading hingga Koja Rawan Banjir, Pemprov DKI Fokus Benahi Kali Cakung Lama
Pemprov DKI Tambah Durasi Operasi Modifikasi Cuaca, Dilakukan hingga 3 Kali Sehari
Gubernur Pramono Minta Maaf Pengendara Meninggal Saat Jakarta Macet Akibat Banjir